Menuju konten utama

Cek 5 Soal dan Kunci Jawaban MOOC ASN Berakhlak Materi 4

Cek 5 contoh soal beserta kunci jawaban MOOC ASN Berakhlak Materi 4 dan ringkasannya.

Cek 5 Soal dan Kunci Jawaban MOOC ASN Berakhlak Materi 4
Karyawan Badan Kepegawaian Daerah (PNS-BKD) Pemprov DKI beraktivitas pada hari pertama penerapan kebijakan bekerja dari rumah di kompleks Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta, Senin (21/8/2023). ANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Massive Open Online Course (MOOC) adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian (PPPK) untuk bisa diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

MOOC berbentuk program pelatihan mandiri yang dilakukan secara online dengan sejumlah pembelajaran untuk bekal menjadi ASN.

Materi pembelajaran dalam MOOC diantaranya, yakni sikap perilaku dan nilai-nilai bela negara (wawasan kebangsaan dan nilai-nilai bela negara, analisis isu kontemporer, dan kesiapsiagaan bela negara).

Lalu, kedudukan dan peran dasar ASN dalam NKRI (Smart ASN dan manajemen ASN). Serta, nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK.

Salah satu sub materi, yakni BerAKHLAK, merupakan akronim dari berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.

Sub materi MOOC BerAKHLAK ini merupakan implementasi dari core values ASN yang berperan sebagai panduan berpikir, bertutur, dan berperilaku.

Artikel ini akan meringkas sub materi MOOC ASN BerAKHLAK materi 4 beserta contoh soal dan jawabannya.

Ringkasan Materi MOOC ASN BerAKHLAK

Sub materi MOOC ASN BerAKHLAK materi 4 adalah Kompeten. Konsepsi kompetensi ialah meliputi tiga aspek penting yang berkaitan dengan perilaku kompetensi.

Tiga aspek penting tersebut, yakni aspek pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diperlukan dalam pelaksanaan pekerjaan.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor 38 Tahun 2017 tentang Standar Kompetensi ASN, kompetensi meliputi:

1. Kompetensi Teknis

Pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan yang spesifik berkaitan dengan bidang teknis jabatan.

2. Kompetensi Manajerial

Pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan untuk memimpin dan/atau mengelola unit organisasi.

3. Kompetensi Sosial Kultural

Pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan terkait dengan pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk dalam hal agama, suku dan budaya, perilaku, wawasan kebangsaan, etika, nilai-nilai, moral, emosi dan prinsip, yang harus dipenuhi oleh setiap pemegang jabatan untuk memperoleh hasil kerja sesuai dengan peran, fungsi, dan jabatan.

Pendekatan pengembangan dapat dilakukan dengan klasikal dan nonklasikal, baik untuk kompetensi teknis, manajerial, dan sosial kultural.

Contoh Kumpulan Soal MOOC ASN BerAKHLAK Materi 4 dan Jawabannya

1. Aparatur Sipil Negara (ASN) berperan penuh dalam menjawab tantangan dan perubahan zaman yang dinamis, dapat berpengaruh, dan berdampak buruk terhadap kinerja organisasi apabila ….

a. ASN tidak loyal

b. ASN tidak rajin

c. ASN tidak kompeten

d. ASN tidak disiplin

Jawaban yang benar: C. ASN tidak kompeten

2. Bagian dari perilaku ASN yang memiliki nilai-nilai Kompeten adalah ….

a. Menghargai kontribusi setiap orang dari berbagai latar belakang

b. Menghasilkan kinerja dan prestasi yang memuaskan

c. Menunjukkan komitmen yang kuat untuk mencapai tujuan

d. Bersinergi untuk mencapai tujuan bersama

Jawaban yang benar: B. Menghasilkan kinerja dan prestasi yang memuaskan

3. Bagian dari perilaku ASN yang memiliki nilai-nilai Kompeten, kecuali ….

a. Menghasilkan kinerja dan prestasi yang memuaskan

b. Membantu orang lain belajar

c. Bersinergi untuk mencapai tujuan bersama

d. Melaksanakan tugas dengan kualitas terbaik

Jawaban yang benar: C. Bersinergi untuk mencapai tujuan bersama

4. BerAKHLAK yang Benar adalah ….

a. Amanah, Kekompakan, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kerja

b. Amanah, Harmonis, Loyal, Kompetensi, Adaptif, dan Kolaboratif

c. Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Akhlak, dan Kolaboratif

d. Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif

Jawaban yang benar: D. Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif

5. Dalam UU ASN terdapat 8 (delapan) kompetensi manajerial yang harus dimiliki ASN sebagaimana di bawah ini, KECUALI …

a. Integritas

b. Komunikasi

c. Saling Menghargai

d. Pelayanan Publik

Jawaban yang benar: C. Saling Menghargai

Baca juga artikel terkait MOOC atau tulisan lainnya dari Bintang Pamungkas

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Bintang Pamungkas
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Dipna Videlia Putsanra