Menuju konten utama

SKB Cuti Bersama Lebaran 2023 Terbaru, Libur Idul Fitri Ditambah

SKB cuti bersama lebaran 2023 terbaru. Cuti bersama Idul Fitri 2023 berubah tanggalnya dan diperpanjang satu hari.

SKB Cuti Bersama Lebaran 2023 Terbaru, Libur Idul Fitri Ditambah
Kalender April. foto/istockphoto

tirto.id - SKB cuti bersama lebaran 2023 terbaru telah diumumkan dalam kesepakatan Menag, Menaker, dan Menteri PANRB.

Pemerintah telah menyepakati dan menetapkan perubahan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023, dan menambah cuti bersama untuk Idul Fitri 2023.

“Menteri PANRB, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Agama telah melakukan penandatanganan atas perubahan SKB 3 Menteri Tentang Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2023,” ujar Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) dalam keterangan persnya, Rabu (29/03/2023).

SKB Cuti Bersama Lebaran 2023, Cuti Idul Fitri Bertambah

Melalui SKB tersebut, kata Menko PMK, cuti bersama Idulfitri 1444 Hijriah/2023 Masehi yang semula empat hari pada tanggal 21, 24, 25, dan 26 April 2023 diubah dan ditambah satu hari menjadi tanggal 19, 20, 21, 24, dan 25 April 2023.

“Sesuai SKB 3 Menteri tentang Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2023 diubah menjadi tanggal 19, 20, 21, 24, 25 April 2023. Dalam hal ini, cuti bersama digeser lebih maju dan ditambahkan satu hari pada tanggal 19 April 2023,” ujarnya.

Pergeseran tanggal dan menambah satu hari libur cuti bersama ini dilakukan pemerintah untuk memberi kesempatan kepada masyarakat mengambil cuti lebih awal sehingga dapat menghindarkan dari penumpukan massa pada puncak mudik yang waktunya diperkirakan bersamaan dengan perayaan Idulfitri 2023 yakni pada 21 April 2023.

Kalender April

Kalender April. foto/istopchoto

Tanggal Merah April 2023 dan Cuti Bersama Idul Fitri 1444 H

Tanggal merah bulan April 2023 terdiri dari sejumlah hari. Beberapa di antaranya adalah tanggal merah cuti bersama Idul Fitri 1444 H karena bulan April mendatang bertepatan dengan 1 Syawal 1444 H.

Cuti bersama Idul Fitri 1444 H akan berlangsung selama empat hari. Selain cuti bersama, terdapat tanggal merah hari raya Idul Fitri dan tanggal merah wafatnya Isa Al-Masih.

Peraturan resmi yang menetapkan hari libur dan cuti bersama selama tahun 2023 diatur dalam SKB LibNas 2023. Selain melalui SKB LibNas 2023, informasi terkait hari libur dan cuti bersama juga dapat diakses melalui Google Calender.

Tanggal Merah April 2023

-Jumat, 7 April 2023: Wafat Isa Al Masih

-Sabtu hingga Ahad, 22—23 April 2023: Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Cara Mengecek Hari Libur di Google Calender

Hari libur nasional tidak hanya dapat diakses melalui berkas SKB LibNas, tetapi juga melalui Google Calender. Pengecekan hari libur nasional dengan Google Calender dapat diakses di mana pun dan kapan pun.

Google Calender menyediakan berbagai fitur yang membantu pengguna untuk mencatat agenda penting bahkan menyusun agenda harian secara terperinci. Selain itu, Google Calender juga menginformasikan hari libur nasional.

Melansir dari laman Google Supports, berikut merupakan cara mengakses informasi hari libur melalui Google Calender:

1. Pertama, buka Google Calender. Anda dapat membukanya melalui web browser jika lewat komputer atau melalui aplikasi bila pada ponsel;

2. Ketuk simbol garis tiga baris yang berada di pojok kiri atas;

3. Gulir ke bawah hingga menemukan label “Hari Libur di Indonesia” atau “Holidays in Indonesia”;

4. Centang label tersebut;

5. Daftar hari libur akan ditampilkan di kalender dengan label warna tertentu;

6. Selesai.

Baca juga artikel terkait HARI PENTING atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani