Menuju konten utama

Sinopsis Santa in Training di Mola TV: Kisah Pemilihan Sinterklas

Sinopsis film Santa in Training (2019) yang bisa disaksikan dan tayang di Mola TV.

Sinopsis Santa in Training di Mola TV: Kisah Pemilihan Sinterklas
Poster Santa in Training. IMDB/ TOT Movie, LLC

tirto.id - Film Natal berjudul Santa in Training sudah bisa disaksikan di Mola Tv. Film berdurasi 1 jam 35 menit ini dirilis pertama kali pada 13 Desember 2019 lalu. Film ini bergenre komedi keluarga yang temanya tidak jauh dari kehidupan Santa Claus (Sinterklas).

Santa in Training dibintangi oleh Antonio Sabato Jr., Roberto Escobar, Julio Iglesias Jr., Carson, dan Kate Katzman. Akting mereka dalam arahan sutradara Christian Vogeler dengan penulis Yamil Piedra. Film komedi ini digarap dengan alur yang cukup ringan dan mungkin pemirsa menyaksikan adegan-adegan konyol di luar nalar.

Di IMDb, rating Santa in Training masih cukup rendah meskipun sudah satu tahun sejak diris. Hanya ada 78 penilai yang berujung pada rating 3,8 dari 10 poin. Di berbagai laman online, film ini mendapat kritik tajam akibat ceritanya yang terlalu mengada-ada dan kurang tergarap dengan baik.

Sinopsis Santa in Training

Di kehidupan Santa Claus ada rahasia kecil. Setiap 30 tahun akan dilakukan pemilihan Santa Claus yang baru dan begitu seterusnya sehingga selalu ada regenerasi. Untuk menjadi Santa juga bukan hal mudah karena calon Santa mesti melalui masa pelatihan lebih dahulu.

Untuk keperluan regenerasi ini, Santa Claus memerintahkan dua elf yang eksentrik mencari calon yang pantas. Elf adalah pembantu setia dan sekaligus menjadi kaki tangan Santa. Namun Elf yang bernama Bruno berencana mengacaukan pemilihan Santa kali ini karena dia tidak dilibatkan dalam proses pelatihan.

Bruno menjadi agak nakal dan mengubah kriteria pemilihan Santa Claus. Jika biasanya yang dipilih adalah pria yang menyukai Natal, kini membawa orang yang sama sekali memiliki kebencian terhadap Natal untuk dibawa ke Kutub Utara. Orang itu bernama Eddie Garcia (Antonio Sabato Jr.).

Pada akhirnya, tidak mudah bagi para elf untuk melatih Eddie karena perbedaan persepsi pada Natal. Dia juga memiliki sifat yang temperamental. Setiap permasalahan yang dihadapinya, akan ditanggapi dengan reaksi kemarahan.

Di samping itu, kehidupan keluarga Eddie juga makin berantakan setelah dia mendapatkan pelatihan. Meski demikian, dua elf yang bertugas membimbingnya mencoba tetap bersabar. Mereka tetap mencoba mengenalkan Eddie dengan semangat Natal.

Perlahan dendam Eddie pada liburan Natal mulai surut. Dia mulai bisa menata hatinya. Setelah Eddie mulai bisa meredam semua gejolak dendamnya, dia mulai membuka hati untuk lebih percaya diri.

Namun perubahan yang terjadi pada Eddie membuat Bruno geram. Bruno cemburu dan berusaha menghancurkan agenda Natal. Dia pun menyandera keluarga Eddie.

Apa yang terjadi selanjutnya? Akankah aksi Bruno dapat digagalkan dan Eddie berhasil menjadi pengganti Santa? Simak kisah selengkapnya di Mola Tv.

Baca juga artikel terkait FILM NATAL atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yulaika Ramadhani