Menuju konten utama

Sinopsis Film The Karate Kid, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini

Sinopsis film The Karate Kid yang diperankan aktor Jackie Chan dan Jaden Smith, tayang di Trans TV malam ini. 

Sinopsis Film The Karate Kid, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini
The Karate Kid. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Film The Karate Kid yang menceritakan bocah usia sekolah mempelajari Kung Fu, akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, pada Kamis (11/2/2021) pukul 21.30 WIB, jika tidak ada perubahan jadwal.

The Karate Kid merupakan film bergenre aksi drama keluarga yang disutradarai oleh Harald Zwart.

Ceritanya ditulis Christopher Murpey dan akan menampilkan peranan artis seperti Jackie Chan, Jaden Smith, Taraji P. Henson, dan beberapa aktor lainnya.

Berdurasi 140 menit, film ini diproduksi oleh tiga perusahaan, yakni Overbook Entertainment, JW Productions, dan China Film Group.

Berkat didistribusikan Columbia Pictures pada 10 Juni 2010, aksi anak yang mempelajari Kung Fu ini berhasil memperoleh pedapatan lebih dari 359 juta dolar Amerika berdasarkan catatan Box Office Mojo.

Di situs IMDb, film ini mendapatkan penilaian sebesar 6,2/10 dari 162.878 orang. Sedangkan, di Rotten Tomatoes memperoleh 66 persen dari reviewers dan 67 persen dari skor penontonnya.

Sinopsis Film The Karate Kid

Pemeran utama bernama Dre Parker (Jaden Smith). Saat awal film, ia terpaksa harus pindah ke kota Beijing, Cina, karena ikut ibunya, Sherry Parker (Taraji P. Henson), yang dipindah tugasnya dari Detroit, Amerika Serikat.

Usia Dre masih 12 tahun saat itu. Ia bersekolah di tempat barunya dan sering diremehkan siswa lain, terutama yang jago bela diri, seperti Cheng (Zhenwei Wang) dan teman-temannya.

Suatu hari, Dre bertemu Mei Ying (Wen Wen Han) yang tengah bermain biola. Anak dari Amerika ini ternyata menyukai gadis tersebut dan berusaha mendekatinya.

Akan tetapi, tiba-tiba Cheng datang menghampiri dan langsung menghajar Dre dengan kemampuan bela dirinya. Ternyata, Cheng tidak suka jika Dre terlalu dekat dengan adikya, Mei.

Semenjak itu, Dre semakin banyak mengalami gangguan di sekolah. Bahkan, suatu hari anak yang diremehkan ini dikejar-kejar lalu dipukuli oleh Cheng dan teman-temannya.

Ketika dikeroyok, datang Tuan Han (Jackie Chan) yang melindungi Dre. Ia adalah seorang ahli Kung Fu dari Cina.

Setelah berhasil mengalahkan Cheng dan kawan-kawannya, Tuan Han menyembuhkan luka yang ada di badan Dre.

Setelah selesai, Tuan Han mengajak Dre untuk bertemu Guru Li (Yu Rongguang) yang tidak lain adalah pengajar bela diri Cheng. Mereka sebenarnya ingin menyepakati perdamaian, namun Guru Li malah menitahkan diadakannya pertarungan antara Dre dan Cheng.

Tuan Han menyadari bahwa Dre belum mampu bertarung saat itu. Akhirnya, terdapat persetujuan mengenai pertarungan yang akan diselenggarakan di sebuah turnamen bela diri Cina.

Dre yang tidak memiliki kemampuan bela diri, diajari oleh Tuan Han. Dimulai dari teknik dasar hingga naik tingkat dan pergi ke daerah sekitar tembok Cina untuk memahami Kung Fu, akhirnya Dre siap untuk bertarung di dalam arena.

Apakah Dre bisa mengalahkan Cheng? Saksikan kelanjutan ceritanya di Bioskop Trans TV malam ini.

*Jadwal tayang bisa berubah-ubah sesuai dengan kebijakan stasiun televisi.

Baca juga artikel terkait BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Film
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yandri Daniel Damaledo