Menuju konten utama
Film India

Sinopsis Film Miss India & Cara Nonton Link Streaming di Netflix

Link streaming film Miss India dapat diakses di Netflix.

Sinopsis Film Miss India & Cara Nonton Link Streaming di Netflix
Ilustrasi streaming video. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Film Miss India adalah film drama tentang isu sosial yang menyoroti peran perempuan dalam masyarakat India. Link streaming film yang pertama kali dirilis pada 4 November 2020 ini dapat diakses dengan berlangganan Netflix.

Miss India mengisahkan tentang seorang gadis dari keluarga kelas menengah di India Selatan yang bermimpi memiliki bisnis teh di Amerika Serikat. Banyak rintangan dan tantangan yang harus dilalui sang gadis India ini, termasuk harus menghadapi seksisme, kritik, dan persaingan yang tidak sehat.

Dikutip dari Netflix dan IMDB, film Miss India merupakan karya dari sutradara Narendra Nath. Film dengan durasi 2 jam 16 menit ini dibintangi oleh sederet aktor ternama India seperti Keerthy Suresh, Rajendra Prasad, hingga Jagapathi Babu.

Sinopsis Film Miss India

Manasa Samyuktha (Keerthy Suresh), perempuan yang berasal dari keluarga kelas menengah di India Selatan, adalah sosok gadis cerdas dan sering juara kelas. Saat ditanya mengenai rencana masa depannya, Manasa Samyuktha mengatakan bahwa ia ingin menjadi pengusaha wanita.

Bahkan, Manasa Samyuktha bercita-cita ingin pindah ke Amerika Serikat untuk memulai bisnis tehnya sendiri untuk melanjukan warisan kakeknya (Rajendra Prasad). Akan tetapi, keinginan tersebut ternyata tidak mendapatkan izin dari keluarganya.

Saat merintis karier sebagai pengusaha, Manasa Samyuktha harus menghadapi tekanan, seksisme, serta persaingan dengan Kailash Sivakumar alias KSK (Jagapathi Babu). KSK adalah pengusaha kopi yang dengan segala cara berusaha menjatuhkan upaya Manasa Samyuktha.

KSK adalah sosok yang dicitrakan seksis. Ia berkeyakinan bahwa perempuan tidak akan pernah bisa sukses, terutama dalam bisnis. Manasa Samyuktha bertekad menggugurkan keyakinan tersebut dan akan menunjukkan kepada KSK bahwa seorang wanita bisa menjadi apa pun yang dicita-citakan.

Lantas, apakah Manasa Samyuktha mampu meraih mimpinya menjadi pengusaha sukses sekaligus mematahkan keyakinan KSK?

Daftar Pemain Film Miss India

Berikut ini daftar pemain yang terlibat dalam film Miss India:

  • Keerthy Suresh sebagai Manasa Samyuktha
  • Jagapathi Babu sebagai Kailash Sivakumar atau KSK
  • Rajendra Prasad sebagai Dr. Vishwanath
  • Naresh sebagai Sivarama Krishna
  • Nadhiya sebagai Kamala
  • Naveen Chandra sebagai Vijay Anand
  • Bhanu Sri Mehra sebagai Sahana
  • Sumanth Shailendra sebagai Vikram
  • Kamal Kamaraju sebagai Arjun Chaitanya
  • Praveen sebagai Vijju
  • Pujita Ponnada sebagai Padma Nayana
  • Divya Sripada sebagai Preethi

Cara Menonton Streaming Film Miss India di Netflix

Jika Anda belum berlangganan dan ingin menonton film Miss India di Netflix, ikuti beberapa langkah berikut:

  • Buka laman Netflix di www.netflix.com/id.
  • Setelah masuk laman Netflix, lakukan pendaftaran dan ketuk tulisan "Start Your Free Month." Akan tetapi, setelah free trial berakhir, Anda nantinya wajib memilih paket berlangganan.
  • Klik "continue".
  • Buat akun baru dengan mengisi form, alamat email, dan password.
  • Klik "Register." Atur pembayaran berlangganan dengan menggunakan kartu kredit yang berlaku, lalu masukkan informasi pembayaran.
  • Setelah semua informasi pembayaran diselesaikan, klik "Start Membership" atau "Mulai Berlangganan." Anda bisa mulai menonton film atau serial favorit di Netflix.
  • Terakhir ketik judul film yang akan ditonton.

Trailer Film Miss India di Netflix

Berikut ini trailer film Miss India versi Netflix India:

Baca juga artikel terkait HIBURAN atau tulisan lainnya dari Olivia Rianjani

tirto.id - Film
Kontributor: Olivia Rianjani
Penulis: Olivia Rianjani
Editor: Iswara N Raditya