tirto.id - Satu lagi drama Korea (drakor) yang wajib dinantikan di penghujung tahun 2024 ini. Drakor berjudul Light Shop akan mulai tayang pada 4 Desember 2024 besok.
Drakor ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama Korea seperti Ju Ji Hoon, Park Bo Young, Kim Seol Hyun, Bae Seong Woo, Uhm Tae Goo, Lee Jung Eun, Kim Min Ha, Shin Eun Soo, Park Hyuk Kwon, Kim Sun Hwa, dan Kim Ki Hae. Light Shop menjadi semakin menarik karena merupakan karya dari Kang Full, penulis drakor “Moving”.
Kesuksesan “Moving” sebagai drakor terlaris 2023 dan berhasil memenangkan daesang di Baeksang Awards 2024 kemarin, membuat para pecinta drakor sangat menantikan Light Shop sebagai karya teranyar dari penulis Kang Full. Drama yang direncanakan berjumlah 8 episode ini akan mulai tayang Rabu pekan ini di saluran Disney+ Hotstar.
Sinopsis Lengkap Drakor Light Shop
Jun Won Young (diperankan Ju Ji Hoon), adalah pemilik sebuah toko lampu. Berbeda dengan toko lampu pada umumnya yang terang benderang, toko Won Young mendapat kesan yang senyap dan mistis karena letaknya yang berada di ujung gang yang gelap.
Orang-orang yang tertarik masuk ke toko lampu tersebut pun beragam. Kebanyakan dari mereka adalah arwah orang mati, orang yang hidupnya berada di antara hidup dan mati, atau orang yang masih hidup tetapi mempunyai beban hidup yang amat berat.
Won Young menyediakan kunci untuk dapat melihat masa lalu, masa sekarang dan juga masa depan para pengunjungnya.
Sementara itu Park Bo Young memerankan Kwon Young Ji. Seorang perawat yang kerap berhubungan dengan pasien-pasien di ambang kematian. Young Ji seperti mempunyai koneksi dengan para pasiennya sehingga ia mengetahui apa yang terjadi atau sedang diinginkan oleh pasiennya meskipun mereka sudah meninggal dunia.
Fakta-Fakta Menarik Drakor Light Shop
Berikut ini adalah fakta-fakta menarik drakor Light Shop yang dapat disimak sebelum menyaksikan episode pertamanya, antara lain:
1. Diadaptasi dari Webtoon
Light Shop diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama karya Kang Full. Pria bernama asli Kang Do Yeong itu telah berkecimpung menjadi cartoonist sejak 1997 dan menelurkan banyak karya.2. Digarap oleh Sutradara Baru
Aktor Kim Hee Won ditunjuk sebagai sutradara dalam drakor Light Shop. Ini akan menjadi project pertamanya di belakang layar. Sebelumnya, Kim Hee Won dikenal membintangi drama seperti Voice, Another Child, Perhaps Love dan lainnya.3. Memasangkan Ju Ji Hoon dan Park Bo Young sebagai Pemeran Utama
Kemampuan akting Ju Ji Hoon dan Park Bo Young sudah tidak diragukan lagi. Keduanya membintangi drama-drama populer yang sampai saat ini pun masih banyak yang menonton. Ju Ji Hoon namanya melambung setelah menjadi Pangeran Shin dalam drakor Princess Hours. Park Bo Young meraup kesuksesan di drakor seperti Strong Girl Bong Soon, Oh My Ghost dan Abyss.4. Pemeran Pendukung yang Bukan Main-main
Penggemar drakor pasti sudah sering mendengar dan menyaksikan akting dari Kim Seol Hyun, Bae Seong Woo, Uhm Tae Goo, Lee Jung Eun, Kim Min Ha, Shin Eun Soo, Park Hyuk Kwon, Kim Sun Hwa, dan Kim Ki Hae. Apa jadinya kalau mereka berada di satu drama yang juga dibintangi Ju Ji Hoon dan Park Bo Young?Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Balqis Fallahnda & Iswara N Raditya