Menuju konten utama

Sinopsis Blunt Force Trauma di Bioskop Trans TV: Aksi Penembak Jitu

Film Blunt Force Trauma yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Jumat (29/4/22) berkisah tentang aksi dua penembak jitu bernama John dan Colt.

Sinopsis Blunt Force Trauma di Bioskop Trans TV: Aksi Penembak Jitu
Poster Film Blunt Force Trauma. foto/imdb

tirto.id - Blunt Force Trauma merupakan film aksi yang berkisah tentang para penembak jitu. Film yang dirilis pada tahun 2015 tersebut akan hadir di Bioskop Trans TV malam ini, Jumat (29/4/22) pukul 23.30 WIB.

Cerita Blunt Force Trauma akan berfokus pada dua penembak jitu bernama John dan Colt. Keduanya mengikuti sebuah kompetisi adu tembak ilegal dengan tujuan yang berbeda.

Blunt Force Trauma merupakan film karya sutradara Ken Sanzel yang juga bertindak sebagai penulis naskahnya. Film aksi ini dibintangi oleh Ryan Kwanten, Freida Pinto, Carolina Gomez, dan Mickey Rourke.

Dibalut dengan aksi tembak-tembakan, Blunt Force Trauma rupanya tidak terlalu berhasil memikat penonton. Film berdurasi 97 menit ini mendapat rating 4,5/10 di IMDb, sementara Rotten Tomatoes hanya mencantumkan skor audiens sebesar 22 persen.

Sinopsis Film Blunt Force Trauma

John (Ryan Kwanten) dan Colt (Frieda Pinto) merupakan dua orang penembak jitu yang mengikuti kompetisi gunslinger ilegal. Gunslinger adalah duel adu tembak yang disertai dengan taruhan uang.

Kompetisi ini mengharuskan dua orang penembak jitu berhadapan langsung dan saling beradu cepat menembak lawannya. Setiap peserta juga akan memakai rompi khusus bernama kevlar yang anti peluru.

Peraturannya pun sangat mudah. Peserta hanya boleh membidik area tubuh yang tertutup oleh kevlar dan siapapun yang tertembak akan dinyatakan kalah.

John mengikuti kompetisi ini hanya dengan satu tujuan, yaitu menjadi penembak jitu nomor satu. Karena itulah John sangat berambisi untuk mengalahkan Zorringer (Mikey Rourke), seorang penembak ulung yang selalu jadi juara di kompetisi gunslinger.

Di sisi lain, ada pula penembak jitu perempuan bernama Colt (Freida Pinto). John dan Colt yang awalnya adalah lawan, lambat laun saling tertarik satu sama lain dan menjadi sepasang kekasih di luar arena.

Colt sendiri sebenarnya tidak berambisi menjadi pemenang seperti John. Ia mengikuti kompetisi ini karena ingin mencari pembunuh kakaknya.

Setelah kematian kakaknya beberapa tahun lalu, Colt terus berusaha mencari pembunuhnya.

Colt yakin kalau pembunuh kakaknya juga ada dalam kompetisi gunslinger dan ia berniat untuk balas dendam. Di sisi lain, John yang mengetahui niat Colt pun berusaha untuk membantunya.

Namun bagaimanapun juga aksi balas dendam Colt tak bisa dilakukan dengan mudah. Meski John dan Colt hampir menemukan si pembunuh, keduanya tetap harus melewati bahaya yang mengancam nyawa.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yonada Nancy