Menuju konten utama

Sepak Bola Lebih Mendebarkan Daripada Hubungan Seks

Penelitian terbaru menemukan, ternyata, ketika orang menyaksikan momen-momen sepak bola, jantung dapat berdenyut rata-rata dua kali lipat lebih cepat jika dibandingkan dengan ketika melakukan hubungan seks.

Sepak Bola Lebih Mendebarkan Daripada Hubungan Seks
(Ilustrasi) Pesepakbola Real Madrid Cristiano Ronaldo merayakan gol keduanya saat pertandingan melawan Espanyol di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol. Antara Foto/Reuters/Juan Medina.

tirto.id - Pertanyaan mengenai mengapa terkadang sepak bola begitu menggairahkan, dan bahkan terkadang lebih menggairahkan dari pada hubungan seks, akhirnya terjawab. Penelitian terbaru menemukan, ternyata, ketika orang menyaksikan momen-momen sepak bola, jantung dapat berdenyut rata-rata dua kali lipat lebih cepat jika dibandingkan dengan ketika melakukan hubungan seks.

Temuan ini tertuang dalam Excitement Index, sebuah penelitian yang dikembangkan oleh sponsor Liga Champions, Nissan bekerjasama dengan Loughborough University. Hasil penelitian bertajuk Nissan Excitement Index itu menggunakan catatan dari data dan fakta mengenai reaksi tubuh yang terjadi pada fans sepak bola ketika menyaksikan laga Liga Champions.

Dalam laporan tersebut dikatakan, denyut jantung yang diakibatkan dari melakukan hubungan seks rata-rata mencapai 122 bpm (beat per minute). Namun demikian, tidak jarang pula sepak bola memacu jantung lebih baik dibandingkan dengan melakukan hubungan seksual, sebagaimana dikutip dari laman InsideFootball.

"Puncak tertinggi denyut jantung yang dipantau ketika [para fans] menyaksikan tim kesayangannya mencetak gol mencapai 154 bpm," sebagaimana dikutip dari rilis Nissan. Rilis tersebut mengatakan bahwa fenomena tersebut ditemui pada para fans Paris Saint-Germain ketika tim kesayangan mereka mencetak gol ke gawang Chelsea

Fans memakai perangkat teknologi yang mencatat dan memantau seluruh data mencakup catatan denyut jantung, desah napas dan aktivitas peredaran darah. Data ini kemudian dicocokkan dengan data laga yang diakibatkan oleh menyaksikan laga sepak bola yang membuat tubuh demikian bereaksi menggairahkan.

Lebih lanjut, para peneliti juga menemukan bahwa ada beberapa hal yang sangat menggairahkan para penonton ketika menyaksikan laga sepak bola, utamanya dalam momen terjadinya gol, waktu gol terjadi dan saat kartu pelanggaran dikeluarkan oleh wasit pertandingan.

Bahkan, penelitian itu menunjukkan bahwa saat terdapat pemain mendapat kartu kuning dari wasit ketika laga kandang, denyut jantung para fans dapat mencapai lebih dari 30 bpm.

Dr. Dale Esliger dari Loughborough University mengatakan, "Apapun yang kami utarakan mengenai sepak bola yang menggairahkan, tentu tidak lepas dari 'perasaan nyaman'. Ini kami gunakan dalam melakukan penelitian kuantitatif mengenai gejolak yang melanda fans ketika menyaksikan laga sepak bola."

"Semuanya itu terekam dalam data sensor yang dirancang dan dimasukkan ke dalam Nissan Excitement Index. Semuanya ini digunakan untuk melakukan pemeringkatan laga-laga puncak di pertandingan Liga Champions."

"Perasaan nyaman bercampur takjub merupakan inti dari penelitian yang dilakukan oleh Nissan," tambah Jean-Pierre Diernaz, Wakil Presiden Bidang Pemasaran Nissan Europe.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Ign. L. Adhi Bhaskara

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ign. L. Adhi Bhaskara
Penulis: Ign. L. Adhi Bhaskara
Editor: Ign. L. Adhi Bhaskara