Menuju konten utama

Sejarah Gempa Turki Sebelum 2023, Mana yang Terparah?

Sejarah gempa Turki dari 1939 hingga 2023, mana yang paling parah?

Sejarah Gempa Turki Sebelum 2023, Mana yang Terparah?
Bangunan yang hancur akibat gempa di Kahramanmaras, Turki. (FOTO/Dok. KBRI Ankara)

tirto.id - Gempa yang melanda Turki menelan korban jiwa hingga puluhan ribu orang. Gempa tersebut oleh beberapa pakar disebut sama persis dengan gempa yang terjadi pada tahun 1939.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan, bahwa jumlah korban telah meningkat secara cepat, sejak gempa pertama terjadi pada Senin pagi. Sekitar 12 jam setelahnya, gempa kedua yang lebih kuat menghantam lebih jauh ke utara.

Gempa bumi yang mematikan di Turki, juga dirasakan oleh negara-negara tetangganya seperti Suriah, Lebanon dan Israel.

Menurut laman BBC, Survei Geologi AS memaparkan bahwa gempa berkekuatan 7,8 SR terjadi pada pukul 04:17 waktu setempat (01:17 GMT) di kedalaman 17,9 km (11 mil) di dekat kota Gaziantep.

Bencana alam yang menghantam Turki, kemudian membuat berbagai negara-negara di dunia melakukan solidaritas, dengan mengirimkan bantuan untuk membantu upaya penyelamatan, termasuk tim spesialis, anjing pelacak, dan peralatan.

Serta negara-negara tersebut, juga menerjunkan tim penyelamat untuk menyisir tumpukan reruntuhan dalam kondisi dingin dan bersalju untuk menemukan korban yang selamat.

Sejarah Gempa Turki dari Tahun 1939 Hingga 2023

Gempa yang berulang di Turki, sudah terjadi sejak tahun 1939. The New York Timesmewartakan, kekuatan 7,8 SR, gempa pada 6 Februari memiliki kekuatan yang sama dengan gempa yang menewaskan sekitar 30.000 orang pada bulan Desember 1939.

Turki disebut sebagai sarang aktivitas seismik. Letaknya berada di Lempeng Anatolia, yang berbatasan dengan dua patahan besar yang bergesekan di timur laut dengan Eurasia. Patahan Anatolia Utara melintasi negara ini dari barat ke timur dan patahan Anatolia Timur berada di wilayah tenggara negara Turki.

Berikut merupakan periodisasi gempa yang pernah melanda Turki, pasca tahun 1939 dan sebelum gempa dahsyat pada 6 Februari 2023:

1. Agustus 1999

Pada bulan Agustus, gempa menerjang Turki dengan berkekuatan 7,4 SR. Gempa pada tahun ini, menelan korban 17.000 orang. Gempa ini terjadi di kota Izmit, Turki.

2. Maret 2010

Satu dekade kemudian, Turki kembali dilanda gempa. Dengan kekuatan 6,0 SR melanda Turki bagian timur, menewaskan 51 orang. Satu desa hancur total dan empat desa lainnya rusak berat. Gempa kedua berkekuatan 5,6 SR kemudian menghantam daerah yang sama, di antara sejumlah gempa susulan.

3. Oktober 2011

Tahun 2011, di bulan Oktober gempa bumi berkekuatan 7,2 SR di Turki timur. Gempa ini menewaskan sedikitnya 138 orang dan melukai sekitar 350 orang. Gempa berpusat di Provinsi Van, tidak jauh dari perbatasan dengan Iran, dan terasa kuat di desa-desa terdekat dan beberapa bagian Irak utara.

4. Januari 2020

Pada Januari 2022, gempa berkekuatan 6,7 SR mengguncang Turki timur. Gempa ini dirasakan juga oleh negara tetangga seperti Suriah, Georgia, dan Armenia. Gempa pada tahun ini, memakan korban 22 orang meninggal dunia, serta ratusan lainnya terluka.

5. Oktober 2020

Gempa bumi yang terjadi di Turki pada bulan Oktober 2020, kekuatannya 7 SR di dekat Samos, sebuah pulau Yunani di Laut Aegea dekat pantai Turki. Gempa bumi ini menewaskan sedikitnya 24 orang di Turki dan menyebabkan lebih banyak korban jiwa di Yunani.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra