tirto.id - Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Rabu (8/2/2017) kembali mencuitkan pernyataan berkaitan dengan demonstrasi di kediamannya Senin sore lalu. Dalam kuliah via Twitter (kultwit) kali ini SBY memberikan nasehat kepada para mahasiswa.
"Utk para mahasiswa, calon-calon pemimpin masa depan, setiap pemimpin & pemerintahan selalu ada kelebihan & kekurangannya. *SBY*," tulisnya.
Menurut SBY pula dalam sejarah pemerintahan di Indonesia, tak ada satu presiden yang sempurna. "Tidak ada Presiden & pemerintahan yg semuanya hebat & selalu sukses. Namun, tidak ada pula yg semuanya jelek & gagal. *SBY*"
"Begitu yg terjadi di Indonesia, mulai dari Bung Karno, Pak Harto, Pak Habibie, Gus Dur, Ibu Megawati, SBY & Pak Jokowi *SBY*"
Lantaran itulah, menurut SBY, tugas generasi mendatang adalah untuk melanjutkan pencapaian-pencapaian yang baik dan memperbaiki kekurangan-kekurangan selama ini.
"Tugas pemimpin & generasi berikutnya adlh melanjutkan yg sudah baik & memperbaiki yg belum baik. Continuity & Change. *SBY*," cuitnya lagi.
Terakhir, SBY wanti-wanti kepada para mahasiswa untuk mewaspadai cuci otak politik. Alasannya, kata SBY, mahasiswa adalah harapan orang tua dan negara yang digadang bisa meraih sukses di masa depan
"Hati-hati terhadap "brainwash" politik. Para orang tua & negara, berharap semua mahasiswa sukses & punya masa depan yg gemilang. *SBY*," demikian SBY.
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH