Menuju konten utama
Debat Cagub DKI Jakarta 2017

Sandiaga: Banyak Pengusaha yang Lahir dari Kelola Sampah

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyampaikan, pengelolaan sampah menjadi salah satu agenda program unggulannya "One Kecamatan One Center of Enterpreneurship" (OK OCE) yang dapat membantu mengurangi pengangguran di Jakarta.

Sandiaga: Banyak Pengusaha yang Lahir dari Kelola Sampah
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan (kiri)-Sandiaga Uno (kanan) menyampaikan pendapat saat mengikuti Debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (27/1). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

tirto.id - Pengelolaan sampah yang baik dapat menjadi salah satu terobosan untuk menambah jumlah lapangan pekerjaan di ibu kota.

Hal tersebut disampaikan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno dalam debat Pilkada DKI Jakarta kedua, di Hotel Bidakara, Jakarta, Jumat (27/1/2017).

"Banyak pengusaha yang saat ini lahir dari kegiatan pengelolaan sampah. Ini makanya kami melihat kesempatan untuk lebih banyak menghasilkan lapangan pekerjaan dari sampah ini," ujar Sandiaga dikutip dari Antara.

Sandiaga menyampaikan, pengelolaan sampah ini juga menjadi salah satu agenda program unggulannya "One Kecamatan One Center of Enterpreneurship" (OK OCE) yang dapat membantu mengurangi pengangguran di Jakarta.

"Kami melihat, jika pengusaha dari OK OCE diintegrasikan dengan tempat-tempat pembuangan sampah umum (TPSU) dan kemudian dikelola dengan baik, maka begitu besar kesempatan program tersebut untuk menciptakan kesejahteraan bagi rakyat," ujarnya.

Untuk itu, politisi Partai Gerindra itu juga bertekad untuk memanfaatkan sampah untuk meningkatkan nilai tambah bagi masyarakat.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta telah menetapkan tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta yang bersaing pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017. Mereka adalah Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Komisi Pemilihan Umum Provinsi DKI Jakarta mengangkat tema Reformasi Birokrasi, Pelayanan Publik dan Perencanaan Tata Ruang dan Wilayah pada Debat Cagub DKI Jakarta 2017.

Pada debat kedua, berlangsung selama 120 menit dengan dipandu dua moderator yakni Tina Talisa dan Eko Prasodjo.

Baca juga artikel terkait DEBAT PILGUB DKI 2017 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Politik
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto