tirto.id - Calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Sandiaga Uno berjanji akan melakukan pipanisasi air bersih yang murah kepada masyarakat di kawasan Pluit, Jakarta Utara. Janji itu disampaikan Sandi usai mendengar keluhan masyarakat mengenai sulitnya mendapatkan akses air bersih.
“Kita punya solusi memberikan pipanisasi air bersih kepada mereka untuk setiap rumah dan kepala rumah tangga. Dan kita pastikan kita akan subsidi sampai 80 persen,” kata Sandi, Rabu (25/01/2017).
Menurut Sandi janji itu masuk dalam program penataan kota yang akan menjadi salah satu tema debat pilkada Jumat malam besok.
Sandi menyebutkan bahwa warga Pluit saat ini membayar air bersih jauh lebih mahal dibandingkan di daerah-daerah menengah ke atas. Menurutnya hal tersebut menjadi bukti ketimpangan dan ketidakadilan bagi masyarakat bawah khususnya warga Penjaringan.
“Mereka membayar air jauh lebih mahal daripada warga kelas menengah keatas. Di sinilah ketimpangan dan ketidakadilannya,” ujar Sandi.
Sandi juga menjanjikan biaya hidup terjangkau bagi warga Jakarta. “Kedepan Anies-Sandi akan menghadirkan biaya hidup yang lebih murah buat mereka,” ujar Sandi.
Hal ini diakui Ahmad Lukis (40) warga setempat. Menurutnya warga masih mengandalkan MCK untuk mengakses air bersih.
"Saya sudah sepuluh tahun tinggal. Biasanya pake MCK di sini dan berbayar," kata Lukis.
Penulis: Tresna Yulianti
Editor: Jay Akbar