Menuju konten utama

Rundown Konser Hwang Min Hyun di Jakarta 2023 dan Jam Open Gate

Berikut ini rundown konser Hwang Min Hyun di Jakarta yang akan digelar pada 19 Agustus 2023 dan jam open gatenya. 

Rundown Konser Hwang Min Hyun di Jakarta 2023 dan Jam Open Gate
Hwang Min Hyun. instagram/optimushwang

tirto.id - Rundown konser Hwang Min Hyun di Jakarta 19 Agustus 2023 mendatang telah resmi dirilis oleh promotor melalui laman Instagram @mecimapro, termasuk jam open gate dan peraturan untuk gelaran tersebut.

Dengan tajuk “Hwang Min Hyun Mini Concert Unveil in Jakarta 2023”, pertunjukkan solo penyanyi kelahiran 9 Agustus 1995 tersebut akan diselenggarakan bertempat di The Kasablanka Hall, Jakarta.

Sebagai penyanyi Min Hyun sempat ikut pada survival show Produce 101 Season 2 dan berhasil lolos hingga posisi 9. Dari ajang tersebut ia lalu bergabung menjadi member boy group Wanna One di tahun 2017 namun bubar pada 2019.

Sebelum dengan Wanna One Min Hyun telah lebih dulu bergabung dan debut sebagai vokalis utama NU’EST tahun 2012-2022.

Dalam dunia peran, Hwang Min Hyun sempat bergabung dan memperlihatkan kemampuannya dengan beberapa judul serial drama semisal Alchemy of Souls (2022), Live On (2020), My Lovely Liar (2023), serta film Their Distance.

Cara Tukar Tiket Mini Konser Hwang Min Hyun di Jakarta 2023

Tiket konser“Hwang Min Hyun Mini Concert Unveil in Jakarta 2023” telah dijual sejak tanggal 14 Juli 2023. Ada beberapa kategori tiket dalam konser musik artis yang bernaung di bawah Pledis Entertainment dan YMC ini, dengan harga jual berbeda-beda.

Berikut daftar harga tiket konser tersebut:

  • Blue seharga Rp2.800.000
  • Green seharga Rp1.800.000
  • Yellow seharga Rp1.200.000

Bagi Anda yang telah membeli tiket tersebut baik melalui penjualan MCP Member dan General Sales, berikut cara penukaran tiket tersebut:

Jadwal penukaran tiket Mini Konser Hwang Min Hyun:

1. Jumat, 18 Agustus 2023

  • Pukul 14.00 WIB – 20.00 WIB
  • Untuk semua kategori tiket (MCP Member dan General Sales)
  • Berlokasi di The Kasablanka Hall, Kota kasablanka FI.3

2. Sabtu, 19 Agustus 2023

  • Pukul 11.00 WIB – 18.00 WIB
  • Untuk semua kategori tiket
  • Lokasi di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka FI.3

Sangat dianjurkan agar melakukan penukaran tiket pada jadwal sebelum hari-H pertunjukkan, untuk mencegah terjadinya antri panjang di hari H pertunjukkan.

Untuk penukaran tiket pihak ketiga, berikut persyaratannya:

  • Membawa e-ticket yang telah dicetak atau bukti pembelian lainnya
  • Surat bermaterai yang telah ditandatangani dan distempel
  • Fotokopi kartu identitas (KTP/SIM/Paspor) pembeli tiket, dan fotokopi kartu identitas orang yang menukarkan tiket.

Rundown Mini Konser Hwang Min Hyun di Jakarta 2023

Merujuk jadwal rundown yang telah dirilis promotor melalui laman Instagram resmi @mecimapro, berikut ini detailnya:

Rundown Tanggal 19 Agustus 2023

  1. Penukaran tiket: 11.00 WIB – 18.00 WIB
  2. MCP Package Check In: 12.00 WIB – 15.00 WIB (tidak diperkenankan meninggalkan area setelah cek in)
  3. Scan Tiket & Pemeriksaan Tas, Pintu Dibuka: Pukul 12.00 WIB (Untuk MCP holder saja), Pukul 13.00 WIB (Untuk semua kategori)
  4. Press Conference dengan Fan Sight Even: 15.30 WIB – 17.00 WIB
  5. Semua Kategori Bersiap: 17.00 WIB
  6. Pintu menuju Even Hall dibuka: 17.30 WIB
  7. Show Time!: 18.30 WIB
  8. Goodbye Session untuk semua penonton: Setelah pertunjukkan

Aturan Nonton Mini Konser Hwang Min Hyun di Jakarta 2023

Berikut beberapa peraturan yang diberikan oleh promotor untuk penonton konser Hwang Min Hyun:

Ketentuan tas yang boleh dibawa:

  1. Promotor berhak untuk melakukan pemeriksaan pada tas, pakaian, dan/atau barang bawaan lainnya di pintu masuk acara dan/atau di dalam tempat acara.
  2. Untuk mempermudah dan mempercepat proses pemeriksaan tas, penonton diwajibkan menggunakan tas PVC (transparan). Mohon untuk tidak membawa tas berukuran besar (oversized). Jika penonton membawa tas dengan bahan lainnya (tidak transparan) dan/atau tidak sesuai dengan ukuran yang diperbolehkan, maka pihak sekuriti acara berhak untuk tidak mengizinkan Anda memasuki area acara.
  3. Dilarang untuk membawa Tas Punggung (backpack) dan tas lain selain tas PVC atau tas berbahan transparan.
  4. Penonton hanya diperbolehkan membawa satu tas. Jika Anda membawa tas lebih dari ketentuan ini, wajib untuk dititipkan di tempat penitipan barang.

Terkait larangan dalam konser:

  1. Tidak diperbolehkan masuk kembali ke area acara jika sudah keluar dari area acara.
  2. Tidak diperbolehkan masuk ke dalam area acara sebelum waktu yang sudah ditetapkan.
  3. Dilarang untuk mengambil gambar dan/atau video dengan menggunakan kamera dan/atau alat rekam profesional lainnya.
  4. Dilarang untuk melakukan Live Streaming.

Barang yang Dilarang untuk dibawa:

Kursi/kursi lipat, makanan & minuman, tongsis/monopod, kamera/alat perekam profesional, senjata/senjata tajam, obat-obatan terlarang, kipas/banner besar, tablet/ipad, senter/laser, botol plastik/kaleng, merokok, kostum, bando/headband yang menghalangi pandangan, terompet, backpack PVC/tas PVC dengan berukuran besar (oversized), jenis tas lainnya selain tas PVC sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh promotor, bahan mudah meledak.

Baca juga artikel terkait KONSER HWANG MIN HYUN JAKARTA atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Musik
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo