Menuju konten utama

Rundown Fancon DO EXO Jakarta 2024, Jam Open Gate & Tukar Tiket

Berikut ini rundown acara fancon DO EXO di Jakarta 2024. Cek apa saja hal penting yang harus diperhatikan di artikel ini. 

Rundown Fancon DO EXO Jakarta 2024, Jam Open Gate & Tukar Tiket
DO Exo. Instagram/dokyungsoo.exox

tirto.id - Rundown fancon DO EXO Jakarta 2024 di The Kasablanka Hall telah dirilis oleh promotor Mecimapro.

Seperti sudah diinformasikan sebelumnya, fancon DO EXO akan berlangsung selama dua hari, pada Jumat dan Sabtu, 12 dan 13 Juli 2024 di The Kasablanka Hall, Jakarta.

DO atau Do Kyung Soo merupakan salah satu member grup KPop EXO. Idol KPop ini akan menggelar fan concert atau fancon bertajuk “Doh Kyung-soo Asian Fan Concert Tour BLOOM In Jakarta”.

Fan concert DO EXO ini sebelumnya hanya dijadwalkan selama satu hari yaitu pada Sabtu, 13 Juli 2024. Namun, karena antusias EXO-L (sebutan penggemar EXO) begitu besar, maka promotor menambah jadwal fancon menjadi dua hari.

Jadi, selama dua hari itu, DO EXO akan tiga kali manggung, yaitu pada Jumat. 12 Juli 2024 pukul 19.00 WIB, dan Sabtu, 13 Juli 2023, pukul 15.00 WIB serta pukul 19.00 WIB. Lantas, bagaimana cara menukarkan tiket fancon DO EXO Jakarta 2024?

Info Penukaran Tiket Fancon DO EXO

Dilansir dari laman Instagram Mecimapro, para penonton yang sudah membeli tiket melalui MCP membership (MCP Member) atau general sales dapat menukarkan tiketnya pada jadwal yang sudah ditentukan.

Berikut ini jadwal penukaran tiket fancon DO EXO Jakarta 2024 yang bertempat di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka Fl. 3 (lantai 3).

  • Kamis, 11 Juli 2024, pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB : Penukaran untuk semua kategori tiket
  • Jumat, 12 Juli 2024, pukul 11.00 WIB - 17.00 WIB : Penukaran untuk semua kategori tiket
  • Sabtu, 13 Juli 2024, pukul 10.00 WIB - 16.00 WIB : Penukaran untuk semua kategori tiket
Ada sejumlah catatan yang perlu diperhatikan oleh para penonton:
  1. Antrian penukaran tiket akan ditutup satu jam jam sebelum jadwal penukaran tiket berakhir.
  2. Para penonton sebaiknya menukar tiket satu hari sebelum hari pertunjukan untuk menghindari antrian yang panjang pada saat hari pertunjukan.
  3. Untuk penukaran tiket yang dilakukan oleh pihak ketiga, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi, yaitu:
  4. membawa print E-voucher atau bukti pembelian tiket.
  5. membawa surat kuasa yang sudah ditandatangani dengan materai.
  6. fotokopi KTP dari pemilik tiket serta fotokopi KTP dari orang yang menukarkan tiket.

Rundown Fancon DO EXO Jakarta 2024

Berikut ini adalah rundown fancon DO EXO Jakarta 2023, sebagaimana dirilis pada laman Instagram promotor @mecimapro:

Jumat, 12 Juli 2024

  • Penukaran tiket dimulai (silakan lihat peta event untuk lokasi penukaran tiket yang dibeli melalui MCP Member/Mecimashop/Tiket.com): pukul 11.00 -17.00 WIB
  • Pintu masuk scan tiket dan pemeriksaan tas dibuka: pukul 14.00 WIB (untuk semua kategori tiket)
  • Semua kategori standby: pukul 17.00 WIB (harap tepat waktu, yang terlambat tidak diperbolehkan masuk)
  • Pintu masuk ke event hall dibuka: pukul 18.00 WIB
  • Show Time : Pukul 19.00 WIB
  • Sesi Send-Off untuk pemegang Tiket Blue: setelah show time (harap penonton menunggu di dalam aula dan ikuti instruksi dari staf di lokasi)

Sabtu, 13 Juli 2024

  • Penukaran tiket dimulai (silahkan mengacu pada peta event untuk lokasi penukaran tiket yang dibeli melalui MCP Member/Mecimashop/Tiket.com): pukul 11.00-16.00 WIB
  • Pintu masuk scan tiket dan pemeriksaan tas dibuka: pukul 11.00 WIB (untuk semua kategori tiket)
  • Semua kategori standby: pukul 13.30 WIB (harap tepat waktu, yang terlambat tidak diperbolehkan masuk)
  • Pintu masuk ke event hall dibuka: pukul 14.00 WIB
  • Show Time: Pukul 15.00 WIB
  • Sesi Send-Off untuk pemegang Tiket Blue: setelah show time (harap menunggu di dalam aula dan ikuti instruksi dari staf di lokasi)

Sabtu, 13 Juli 2024 (Show Tambahan)

  • Penukaran tiket dimulai (silahkan mengacu pada peta event untuk lokasi penukaran tiket yang dibeli melalui MCP Member/Mecimashop/Tiket.com): pukul 10.00-16.00 WIB
  • Pintu masuk scan tiket dan pemeriksaan tas dibuka: pukul 17.00 WIB (untuk semua kategori tiket)
  • Semua kategori standby: pukul 17.45 WIB (harap tepat waktu, yang terlambat tidak diperbolehkan masuk)
  • Pintu masuk ke event hall dibuka: pukul 18.00 WIB
  • Show Time: Pukul 19.00 WIB
  • Sesi Send-Off untuk pemegang Tiket Blue: setelah show time (harap menunggu di dalam aula dan ikuti instruksi dari staf di lokasi).

Baca juga artikel terkait FANCON DO EXO atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yandri Daniel Damaledo