Menuju konten utama

Rombongan Bawaslu Tiba di Lokasi Debat

Ketua Badan Pengawas Pemilu, Abhan tiba di lokasi debat di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat. Ia tampak mengenakan batik berwarna kuning kecokelat-cokelatan.

Rombongan Bawaslu Tiba di Lokasi Debat
Ketua Badan Pengawas Pemilu, Abhan tiba di lokasi debat di Golden Ballroom Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (13/4/2019). tirto.id/bayu septianto

tirto.id - Ketua Badan Pengawas Pemilu, Abhan tiba di lokasi debat di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat. Ia tampak mengenakan batik berwarna kuning kecokelat-cokelatan.

Abhan datang bersama dua anggota Bawaslu lainnya yakni Fritz Edward Siregar dan Mochamad Afiffudin. Mereka tiba dengan menunggang mobil dan langsung menuju ke dalam arena debat.

Jelang Debat ke-5 PIlpres 2019, hasil survei menunjukkan elektabilitas pasangan nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf mengalami tren penurunan, sementara Prabowo-Sandiaga mengalami tren kenaikan. Meski demikian, survei termutakhir menunjukkan elektabilitas Jokowi-Ma'ruf mengungguli Prabowo-Sandiaga.

Berdasarkan survei Indikator Politik Indonesia pada 22-29 Maret 2019, elektabilitas Jokowi-Ma'ruf bertengger di angka 55,4 persen, sementara Prabowo-Sandiaga di angka 37,4 persen. Hasil Survei SMRC pada 1-4 April 2019 menyatakan elektabilitas Jokowi-Ma'ruf sebesar 57,3 persen, sementara Prabowo-Sandiaga sebesar 32,5 persen.

Semakin mendekati hari pencoblosan, persentase undecided voters menurun. Namun, angkanya di atas 5 persen. Menurut survei Indikator Politik Indonesia, sebanyak 7,2 persen responden tergolong undecided voters. Sementara berdasarkan survei SMRC, undecided voters berkisar 10,2 persen.

Baca juga artikel terkait DEBAT PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Mufti Sholih

Penulis: Mufti Sholih
Editor: Mufti Sholih