tirto.id - Mohamed Salah, pesaing Cristiano Ronaldo di daftar top skor sementara Liga Champions musim ini, belum menambah gol di babak pertama saat AS Roma bertemu Liverpool di Olympico, Italia, pada Kamis (3/5/2018) dini hari.
Pada laga leg kedua semifinal Liga Champions tersebut, rapatnya lini pertahanan i Giallorossi yang dikawal kuartet tangguh Alessandro Florenzi, Kostas Manolas, Frederico Fazio, dan Aleksandar Kolarov, membuat pemain asal Mesir itu kesulitan menebar teror ke gawang Alisson Becker.
Dimainkan Jürgen Klopp sejak menit awal, Salah dipasang sebagai winger kanan bersama Sadio Mane di kiri yang menopang Roberto Firmino yang diplot sebagai ujung tombak.
Bergerak dari sisi kiri pertahanan Liverpool, Salah harus berhadapan dengan Raja Nainggolan di lini tengah dan berjibaku melawan Aleksandar Kolarov di lini belakang.
Pesepak bola yang telah mengoleksi 10 gol di Liga Champions 2017/2018 tersebut sepanjang 20 menit pertama tak leluasa bergerak berkat kawalan ketat Daniele De Rossi maupun Nainggolan.
Kedua pemain itu juga berhasil menahan sekaligus memblokir laju bola dari lini tengah The Reds yang dialirkan melalui umpan-umpan matang Jordan Henderson maupun Gorginio Wijnaldum.
Kendati tak mencetak gol, Liverpool mampu unggul lebih dulu melalui Mane usai menyelesaikan umpan matang Roberto Firmino pada menit ke-9.
Sayangnya kedudukan 0-1 ini hanya bertahan enam menit setelah James Milner mencetak gol bunuh diri pada menit ke-15 sebelum kembali unggul pada menit ke-25 lewat sundulan Wijnaldum.
Hingga babak pertama usai, Salah belum mencetak gol dengan statistik paruh pertama didominasi oleh AS Roma 59% untuk penguasaan bola. Meski kedua tim sama-sama menciptakan delapan tendangan, Liverpool unggul dengan empat sepakan mengarah ke gawang.
Editor: Ibnu Azis