Menuju konten utama

Revi Mariska Sekarang: Profil dan Jejak Karier Sebagai Aktris

Profil Revi Mariska sekarang dan jejak kariernya sebagai aktris.

Revi Mariska Sekarang: Profil dan Jejak Karier Sebagai Aktris
Revi Mariska. youtube/Revi Mariska Real

tirto.id - Video Revi Mariska mengamen menjadi perbincangan warganet belakangan ini. Dalam video viral tersebut, Revi Mariska mengatakan ia sedang mengamen untuk biaya makan dan bayar parkir.

"Kenapa emangnya? Soalnya gue pengin ngamen, buat cari tambahan bayar makan sama bayar parkir," kata artis tersebut, dalam video yang dibagikan akun @insta_julid.

Potongan video itu viral dan mendapat banyak komentar dari warganet. Masyarakat juga mengomentari penampilan Revi Mariska dalam video tersebut.

Revi pernah beberapa kali menuai kontroversi. Ia pernah menyindir penampilan Lesti Kejora yang dianggap tua. Ia juga pernah menyindir Luna Maya dan menyebutnya artis film porno.

Setelah tak terlalu aktif di dunia hiburan televisi, Revi Mariska banyak membuat konten di kanal YouTube pribadinya dengan nama Revi Mariska Real, yang memiliki 297 ribu subscribers, hingga artikel ini ditulis.

Siapa Revi Mariska?

Revi Mariska dikenal sebagai aktris sinetron kolosal atau sinetron-sinetron legenda. Ia lahir di Jakarta, pada 27 Maret 1986. Perempuan berusia 36 tahun ini sering menuai kontroversi karena ucapannya.

Revi menikah dengan seorang pria bernama M Taufik pada tahun 2018. Ia dan suaminya memiliki jarak usia yang cukup jauh, yaitu 15 tahun.

Karier Revi bermula sejak dirinya memerankan drama kolosal yakni Genta Buana Pitaloka dan Angling Dharma sejak tahun 2000. Perannya sebagai Ratri Pramudita di Angling Dharma begitu membekas di hati penonton.

Peran-peran Revi di sinetron-sinetron kolosal ini makin melambungkan namanya. Selain Angling Dharma, Revi juga pernah bermain di beberapa sinetron drama kolosal lainnya.

Beberapa judul sinetron yang membuat namanya semakin terkenal adalah Karmapala (2002), Mahabharata (2002), Misteri Gunung Merapi 3 (2003 – 2005), Nyi Roro Kidul (2003 – 2004), Lutung Kasarung (2004), dan lain-lain.

Baca juga artikel terkait REVI MARISKA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Humaniora
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Iswara N Raditya