Menuju konten utama
Indonesia Open 2019

Respons Kevin Sanjaya Soal Permintaan Challenge Ganda Cina

Kevin terlihat emosi saat ganda Cina minta challenge setelah Minions hampir meninggalkan lapangan.

Respons Kevin Sanjaya Soal Permintaan Challenge Ganda Cina
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon beristirahat saat jeda pertandingan melawan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty dalam babak kedua Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (18/7/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.

tirto.id - Kemenangan telak ganda putra Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo atas pasangan Cina, Li Jun Hui-Liu Yu Chen dalam semifinal Indonesia Open, Sabtu (21/7/2019) sempat diwarnai ketegangan yang menyita perhatian seluruh penonton di Istora Senayan. Tepatnya pada interval set kedua, saat kedudukan 11-7 untuk kemenangan pasangan tuan rumah. Li-Liu mengajukan challenge atas poin yang didapat Marcus-Kevin. Hanya saja, challenge tersebut diajukan ketika pihak Indonesia sudah hampir meninggalkan lapangan.

Insiden itu lantas bikin Kevin Sanjaya terlihat emosi di tengah pertandingan. Namun saat dijumpai wartawan usai pertandingan, Kevin meminta publik tetap tenang karena dia merasa masih bisa mengontrol diri.

“Itu udah jelas banget, tapi mereka mau challenge kan, enggak fair-lah. Emosi pasti emosi, tapi saya masih bisa kontrol lah,” jelasnya.

Duel melawan Li-Liu sendiri sukses dimenangi Minions dua set langsung. Setelah unggul telak 21-9 pada gim pertama, set kedua diakhiri Marcus-Kevin dengan kedudukan 21-13.

Walau menang mudah dan sempat kecewa dengan challenge yang diajukan pasangan Cina, Kevin tetap mengapresiasi performa Li-Liu.

“Hari ini lawan juga bermain sangat cepat, mereka punya serangan-serangan yang berbahaya,” kata dia.

Komentar serupa juga diberikan oleh rekan Kevin, Marcus Gideon.

“Hari ini lawan juga memberi perlawanan terus dari start,” tandasnya.

Pada babak final Minggu (21/7/2019) besok, Marcus-Kevin bakal menantang pasangan Indonesia lain, Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan. Partai berlabel all Indonesian Final ini masih akan digelar di Lapangan 1 Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis