Menuju konten utama

Rekomendasi Fine Dining untuk Hari Valentine 2023 di Bandung

Jelang Valentine's Day 2023, ada sejumlah restoran di Bandung yang melayani fine dining, berikut rekomendasi dan harganya.

Rekomendasi Fine Dining untuk Hari Valentine 2023 di Bandung
Dinner Bersama Pasangan. foto/IStockphoto

tirto.id - Jelang Hari Kasih Sayang atau Valentine's Day 2023, ada sejumlah restoran di Bandung yang melayani fine dining.

Berbeda dengan makan malam biasa, restoran fine dining menawarkan pelayanan berkualitas tinggi, formal, dan menu yang mewah cenderung mahal.

Melansir Live About, fine dining dapat memberikan pengalaman makan malam dengan kualitas bahan makanan terbaik, peralatan makan mewah, serta dekorasi yang memukau.

Makan malam di restoran fine dining merupakan salah satu kegiatan favorit pasangan dalam merayakan Valentine. Selain menjadi cara merayakan hari istimewa, kegiatan fine dining bisa digunakan untuk mempererat ikatan satu sama lain di hari Valentine.

Berikut beberapa rekomendasi restoran yang melayani fine dining untuk hari Valentine 2023 di Bandung:

1. Monomono Bar & Social Dining

Monomono Bar & Social Diningmerupakan bar sekaligus restoran yang berada di Gaia Hotel Bandung.

Pada perayaan Valentine tahun ini, Monomono menawarkan paket Romantic Dinner Valentine seharga Rp1.588 juta untuk dua orang.

Mengutip Instagram @thegaiabandung, harga tersebut sudah termasuk 4 hidangan makan malam fine dining untuk 2 orang, sparkling wine, dan canape.

Pengunjung juga akan diberi hadiah coklat dan bunga segar serta dihibur dengan live music selama makan malam berlangsung.

Pemesanan paket fine dining di Monomono Bar & Social Dining bisa dilakukan melalui WhatsApp di nomor 0811-2110-1283.

2. Jung Chan Dining

Jung Chan Dining Bandung juga menawarkan paket fine dining romantis saat Valentine 2023. Mengutip Instagram @jungchan_dining harga paket makan malam yang ditawarkan adalah Rp950 ribu per paket.

Makan malam di Jung Chan Dining dimulai pada pukul 19.30 WIB pada 14 Februari 2023. Jenis makanan yang dihidangkan berupa makanan Korea.

Reservasi paket fine dining di Jung Chan Dining bisa dilakukan secara online melalui link cho.pe/jungchan_dining.

3. AOM Dining Club

Restoran Asia lain yang juga melayani makan malam di hari Valentine adalah AOM Dining Club. Dikutip dari Instagram @aom.diningclub, restoran ini menggelar acara fine dining bertajuk "Love Is In The Air" pada 14 Februari mendatang.

AOM Dining Club sendiri merupakan restoran yang menghidangkan beragam masakan Thailand. Selain menghadirkan hidangan Thailand, AOM juga akan menyajikan live music yang diisi oleh Makhsudbekjazz mulai pukul 19.00 WIB.

Harga per paket untuk makan malam di AOM Dining Club mulai dari Rp200 ribuan per paket. Pemesanan tempat bisa dilakukan dengan menghubungi 0877-7776-5272.

4. Altero Bistronomie

Altero Bistronomie juga menawarkan modern private dining dalam rangka perayaan Valentine 2023.

Melansir Instagram @alterobistronomie harga per paket untuk makan malam di restoran ini mulai dari Rp200 ribuan per paket.

Jenis makanan yang dihidangkan merupakan makanan khas Altero yang dihidangkan beragam, mulai dari makanan Asia hingga Barat.

Reservasi makan malam di Altero Bistronomie bisa dilakukan dengan menghubungi WhatsAppnya di nomor 08212-1228-500.

5. The 18th Restaurant and Lounge

The 18th Restaurant and Lounge merupakan restoran yang menyajikan hidangan steak premium di Kota Bandung.

Tahun ini, The 18th juga menawarkan paket makan malam romantis untuk merayakan Valentine 2023.

Dikutip dari Instagram @the18th_tlh restoran ini melayani dua jenis paket fine dining Valentine yang terdiri dari 7 atau 5 hidangan.

Harga paket fine dining yang terdiri dari 7 menu hidangan adalah Rp3.650.000 per pasangan. Paket ini sudah terdiri dari 7 menu makanan, 1 botol wine, hadiah istimewa, buket bunga, dan cokelat praline.

Sementara itu paket fine dining lainnya yang terdiri dari 5 menu hidangan dapat dipesan dengan harga Rp1.988.000 per pasangan.

Pemesanan bisa dilakukan melalui WhatsApp di nomor 0811-811-8453.

Baca juga artikel terkait VALENTINE 2023 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora