tirto.id - Derby Basque antara Real Sociedad vs Athletic Bilbao akan digelar akhir pekan ini pada Sabtu, 28 April 2018 pukul 21.15 WIB. Pertarungan di Stadion Anoeta, laga ini akan menjadi ajang bagi kedua tim membuktikan diri sebagai wakil negeri Basque terbaik.
Derby Basque mungkin kurang dikenal di Indonesia dibandingkan Derby Madrid antara Real Madrid vs Atletico Madrid, atau Derby Catalonia antara Barcelona vs Espanyol. Padahal, derby ini justru melibatkan dua tim yang memiliki sejarah panjang di Liga Spanyol.
Athletic Club, yang di Indonesia lebih dikenal dengan nama Athletic Bilbao, adalah salah satu dari tiga tim di Liga Spanyol yang belum pernah terdegadasi. Selain mereka, ada Barcelona dan Real Madrid yang belum jatuh ke Segunda Division. Selain itu, Athletic sudah delapan kali menjadi juara LaLiga.
Sementara itu, Real Sociedad memang baru dua kali menjadi pemenang Liga Spanyol. Namun, mereka adalah kekuatan elite Spanyol terutama di era 1980-an. Sociedad juga terbiasa memproduksi pemain-pemain bintang hingga saat ini. Mereka pernah mencetak pemain sekelas Antoine Griezmann, yang sekarang berada di Atletico Madrid.
Kekuatan Tim Yang Seimbang
Melihat peringkat di klasemen, duel Real Sociedad vs Athletic Club sedikit kurang gereget. Dalam rilis resmi LaLiga, disebutkan, "kedua tim sudah tidak mungkin untuk mendapatkan tempat di laga Eropa tahun depan dan kedua tim sudah aman dari zona degradasi di LaLiga musim ini."
Meskipun demikian, Derby Basque tetap layak disimak. Baik Real Sociedad maupun Athletic Bilbao sama-sama memiliki mesin gol yang dihormati di Liga Spanyol. Tuan rumah akan mengandalkan penyerang asal Brasil, Willian José, yang sejauh ini telah membobol gawang lawan sebanyak 14 kali.
Sementara itu, Athletic Club memiliki penyerang veteran Aritz Aduriz. Pria berusia 37 tahun ini mampu mencetak delapan gol sepanjang musim, meski beberapa kali menghilang karena cedera.
Di lini tengah, Real Sociedad akan mengandalkan Asier Illarramendi. Sang gelandang pernah bermain di Real Madrid, tetapi gagal. Kini, kembali tampil untuk klub masa kecilnya, Illarramendi menjadi motor tim. Dia akan diadu dengan Raul Garcia, gelandang serang Athletic, atau Benat Etxeberria, pengatur aliran bola tim tamu.
Memori Indah Masa Lalu
Bagi Real Sociedad, memenangi derby melawan Athletic Club adalah gengsi tersendiri. Mereka ingin memulihkan catatan. Dalam empat tahun terakhir, klub berjuluk La Real itu hanya menang sekali dari Los Rojiblancos, julukan Athletic.
Pertempuran Sociedad kontra Athletic akan membuat penggemar Liga Spanyol melayangkan pandangan ke belakang. Pada hari terakhir musim 1981/82, Real Sociedad membutuhkan kemenangan di kandang Athletic untuk menyabet gelar kuara Liga Spanyol. Hal itu menjadi kenyataan berkat gol penentuan Jesús María Zamora dan Roberto López Ufarte.
Dua tahun kemudian, pada tahun 1984, Athletic Club berhasil menjadi juara Liga Spanyol dengan balas dendam sempurna. Ketika itu mereka memukul Sociedad 2-1 melalui dua gol Iñigo Liceranzu di pekan terakhir pula.
Kini, meski bobot pertandingan sudah berbeda jauh, Derby Basque antara Sociedad vs Athletic tetap menawarkan aroma persaingan yang kental. Apalagi, dalam derby di putaran pertama musim ini di San Mames, kedua tim bermain imbang. Artinya, belum ada pemenang sejati Derby Basque musim ini.
Editor: Fitra Firdaus