Kapolres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Polisi Suyudi menyebutkan situasi keamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 17 Petamburan Tanah Abang telah aman atau kondusif usai terjadi perbedaan pendapat.
Semua pemilih yang akan menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta putaran kedua di TPS IV Gambir, Jakarta Pusat, diperiksa dengan ketat oleh Paspampres.
TPS Anies Baswedan berada di TPS 28 Jalan Lebak Bulus Dalam II, Kelurahan Cilandak, Jakarta Selatan. Sementara, TPS Sandiaga Uno berada di TPS 01 Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo membakar semangat para prajurit agar mereka bisa mengamankan Pilkada. Uniknya, dalam sambutan itu, keduanya sempat menyinggung masalah gaji kepada para prajurit.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan menegaskan kegiatan Tamasya Al Maidah dilarang dan akan memulangkan massa dari luar Jakarta yang datang ke ibukota.