Menuju konten utama
Debat Kedua Capres 2019

Puluhan Polisi Sterilkan Pintu Masuk Ballroom Hotel Sultan Jakarta

Pintu masuk tersebut merupakan jalur yang akan dilewati khusus tamu VIP, sehingga harus disterilkan oleh petugas kepolisian. 

Puluhan Polisi Sterilkan Pintu Masuk Ballroom Hotel Sultan Jakarta
Hotel sultan debat kedua pilpres 2019. FOTO/Googlemaps

tirto.id - Puluhan polisi diturunkan untuk mensterilkan lobi Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta Pusat, yang menjadi lokasi Debat Capres putaran kedua antara Capres 01 Joko Widodo dan Capres 02 Prabowo Subianto.

Berdasarkan Pantauan Antara di lokasi, Minggu (17/2/2019) malam, sebelumnya suasana di lobi Golden Ballroom sempat penuh sesak dengan pendukung dari kedua kubu yang berkumpul sambil menyerukan yel-yel yang telah disiapkan khusus untuk mendukung pasangannya masing-masing.

Sejatinya, lokasi tersebut adalah pintu masuk yang diperuntukkan khusus undangan VIP dan VVIP yang seharusnya steril demi keamanan.

Karena massa yang berkumpul semakin banyak, akhirnya pada sekitar pukul 19.20 WIB petugas pengamanan meminta para pendukung untuk membubarkan diri dari lokasi tersebut untuk menuju ke lokasi nonton bareng (nobar) yang disediakan di Parkir Timur Senayan.

Setelah mendapat arahan dari petugas, akhirnya massa dari kedua kubu dengan tertib membubarkan diri untuk menuju ke lokasi nobar.

Untuk mencegah pendukung dari kedua kubu berkumpul di lokasi yang seharusnya steril, petugas kepolisian akhirnya menyiagakan puluhan polisi serta kendaraan pengurai massa V8 Raisa di depan lobi Golden Ballroom Hotel Sultan.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2019

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo