tirto.id - Jonathan Javier Philippe yang merupakan mantan striker klub papan atas Argentina, Boca Juniors, menyatakan keinginannya untuk bergabung dengan PSM Makassar. Agen sang pemain sudah melayangkan penawaran kepada manajemen Tim Juku Eja terkait hal ini.
Meskipun begitu, manajemen PSM Makassar merasa perlu membahas tawaran tersebut karena Jonathan Javier Philippe menginginkan proses perekrutan langsung tanpa melalui seleksi. Direktur Klub PSM Makassar, Sumirlan, menilai pemain berusia 28 tahun itu cukup menjanjikan kendati ia masih menunggu sikap manajemen.
Selain menerima penawaran dari pemain asing asal Amerika Selatan, PSM Makassar juga sedang mencari legiun impor dari negara-negara di Asia. Ada satu pemain Timor Leste yang menyatakan ingin menjalani seleksi di tim Juku Eja, yakni Paulo Hubert.
Pemain ini sebenarnya kelahiran Brasil, namun sudah menjadi warga negara Timor Leste. Sumirlan berharap, Paulo Hubert dapat membuktikan kualitasnya bersama jika ingin direkrut PSM Makassar yang tengah bersiap menghadapi sejumlah turnamen dan kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.
ISC yang merupakan kompetisi pengganti Indonesia Super League (ISL) rencananya akan mulai digulirkan pada bulan April 2016 mendatang. Ajang ini akan mempertemukan klub-klub papan atas di tanah air yang sudah cukup lama tidak merasakan atmosfer kompetisi akibat kisruh yang melanda persepakbolaan nasional hingga saat ini.