tirto.id - Pertandingan PSIS Semarang vs Perseru Badak Lampung akan digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (29/9/2019) pukul 15.30 WIB. Laga nanti diperkirakan akan berjalan menarik. PSIS yang unggul secara head to head atas sang lawan berharap bisa mengakhiri kurang bagusnya di laga ini.
Dalam tiga pertemuan terakhir, Laskar Mahesa Jenar memang masih lebih unggul dari Perseru Badak Lampung atau ketika mereka masih bernama Perseru Serui. Pada pertemuan pertama musim ini, PSIS menang 0-1 berkat gol dari Silvio Escobar. Saat itu bahkan PSIS menggagalkan asa Badak Lampung untuk meraih kemenangan di laga kandang perdananya di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung.
Musim lalu di kandang sendiri, PSIS juga sukses mengalahkan Perseru dengan skor 4-2. Bruno Silva menjadi bintang kemenangan dengan dua golnya serta dua gol lain dari Hari Nur Yulianto dan Bayu Nugroho. Sedangkan gol balasan Perseru kala itu dikemas oleh Beto De Paula dan Kunihiro Yamashita.
Sementara satu kekalahan PSIS diderita pada pertemuan pertama kedua tim. Tepatnya terjadi pada 29 April 2018 ketika PSIS kalah 0-1 di Serui. Namun secara keseluruhan, PSIS masih lebih unggul termasuk dari jumlah gol. Jika PSIS sanggup mengemas lima gol, maka Badak Lampung hanya bisa mencetak tiga gol saja dalam tiga laga tersebut.
Catatan positif atas Laskar Saburai tersebut harusnya bisa menjadi modal PSIS untuk memenangi laga. Pasalnya, mereka seakan masih punya hutang pada para suporternya lantaran di laga kandang perdana di putara kedua lalu, PSIS dihajar Persebaya Surabaya dengan skor telak 0-4.
Ditambah, PSIS pun terhitung sudah sangat lama tidak memenangi laga di kandang sendiri. Terakhir kali mereka bisa menang di hadapan suporter sendiri adalah pada 6 Juli 2019 lalu. Melawan Persela Lamongan, PSIS sanggup menang 2-0 lewat gol Wallace Costa dan Shohei Matsunaga.
Setelahnya, Septian David Maulana dan kawan-kawan kerap menelan kekalahan di kandang sendiri. Persib Bandung, PS Tira Persikabo, Persipura Jayapura, dan Persebaya secara beruntun sukses membungkam PSIS di Stadion Moch. Soebroto.
Tiga Pertemuan Terakhir PSIS vs Perseru Badak Lampung:
26-06-2019: Perseru Badak Lampung vs PSIS 0-1
23-09-2018: PSIS vs Perseru Badak Lampung 4-2
29-04-2018: Perseru Badak Lampung vs PSIS 1-0
Lima Pertandingan Terakhir PSIS:
24-09-2019: Kalteng Putra vs PSIS 0-0
20-09-2019: PSIS vs Persebaya 0-4
15-09-2019: Persija vs PSIS 2-1
11-09-2019: PSM vs PSIS 0-1
31-08-2019: Arema vs PSIS 1-1
Lima Pertandingan Terakhir Perseru Badak Lampung:
23-09-2019: Perseru Badak Lampung vs PSM 1-1
19-09-2019: Perseru Badak Lampung vs Kalteng Putra 2-1
15-09-2019: Perseru Badak Lampung vs PSM 1-1
11-09-2019: Perseru Badak Lampung vs Persela 1-1
01-09-2019: Persija vs Perseru Badak Lampung 0-1
Live Streaming PSIS vs Perseru Badak Lampung
Live streaming PSIS Semarang vs Perseru Badak Lampung dapat disaksikan melalui Vidio pada hari Minggu (29/09/2019) pukul 15.30 WIB.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dipna Videlia Putsanra