Menuju konten utama

PSG Ingin Selesaikan Transfer Neymar Pekan Ini

PSG akan merampungkan proses transfer Neymar pekan ini. Presiden Barcelona, Josep Bartomeu awalnya bersikeras bahwa sang pemain tidak akan dijual, tapi nyatanya luluh juga.

PSG Ingin Selesaikan Transfer Neymar Pekan Ini
Neymar jr. FOTO/REUTERS

tirto.id - Klub raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG) berharap bisa merampungkan transfer Neymar pekan ini. Pihak manajemen klub kabarnya sudah menyiapkan durasi kontrak lima tahun yang hanya tinggal perlu ditandatangani oleh sang pemain.

Spekulasi kepergian Neymar kian kencang dalam beberapa hari terakhir. Isu berhembus kencang setelah Neymar memisahkan diri dari teman-teman satu tim usai Barcelona melakukan pertandingan pramusim melawan Real Madrid akhir pekan lalu.

Neymar sendiri saat ini masih berada di Cina untuk bertemu dengan salah satu sponsornya sejak Senin (31/7/2017) kemarin. The Guardian menyebutkan bahwa sang pemain kemungkinan akan langsung terbang ke Qatar untuk bertemu dengan petinggi PSG sebelum melakukan perjanjian dan tes medis.

Sebelumnya, sebuah video rekaman di sesi latihan Barcelona menunjukkan pertengkaran antara Neymar dengan rekan satu timnya di Barcelona, Nelson Semedo. Usai pertengkaran tersebut, Neymar dikabarkan marah dan mangkir dari sesi latihan.

Presiden Barcelona, Josep Bartomeu awalnya bersikeras bahwa sang pemain tidak akan dijual. Namun, dalam wawancara terakhirnya dengan New York Times, Bartomeu justru mengatakan bahwa dirinya tidak berhak untuk melarang Neymar pergi dari Camp Nou.

“Anda tahu bahwa apabila seorang pemain memutuskan pindah, ia dapat memutuskannya. Tapi Barcelona menginginkan dan membutuhkannya,” ujarnya.

Keberadaan dua rekan dekat Neymar, Dani Alves dan Lucas Moura di PSG digadang-gadang menjadi magnet untuk membujuk Neymar berlabuh ke Paris. Dalam dua pekan terakhir, PSG juga terus melakukan negosiasi dengan pihak Barcelona. Klub asal perancis itu menyatakan siap menebus klausul pelepasan Neymar yang bernilai 222 juta euro.

Kendati demikian, langkah PSG tidak akan mudah karena pihak Barcelona masih berusaha membujuk sang pemain agar tetap bertahan. Pihak klub juga akan menyelesaikan pertengkaran antara Neymar dan rekan satu timnya pada saat sang pemain pulang ke Barcelona akhir pekan besok.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA EROPA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH