Menuju konten utama

Promo Gojek-Tokopedia WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa 25-31 Mei

WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa akan diadakan pada 25-31 Mei 2021, ada promo apa saja?

Promo Gojek-Tokopedia WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa 25-31 Mei
Ilustrasi GOTO Kolaborasi Anak bangsa. foto/Tokopedia

tirto.id - Gojek dan Tokopedia menggelar beragam promo dalam program Waktu Indonesia Belanja atau WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa yang diadakan pada 25-31 Mei 2021.

VP of Corporate Communications Tokopedia, Nuraini Razak, mengungkapkan bahwa, sinergi antara Gojek dan Tokopedia melalui GoTo menginspirasi lahirnya inisiatif WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa.

"Melalui program tersebut, GoTo berupaya mendorong kemajuan dengan menjadi ekosistem andalan masyarakat dalam menjalani keseharian. Kami berkomitmen mewujudkan pemerataan ekonomi melalui teknologi untuk siapa saja dan di mana saja dengan melangkah jauh, melangkah bersama (go far, go together)," kata Nuraini Razak, Senin (24/5/2021), dalam konferensi pers daringnya.

Daftar promo Gojek-Tokopedia yang ditawarkan beragam seperti Kejar Diskon Mulai dari Rp5.000, ditambah dengan Potongan Ongkir Rp20.000 dengan GoSend, Cashback Spesial, Diskon GoFood 75% serta Gratis Ongkir hingga Rp15.000 untuk pengguna baru, dan langganan GoFood Plus hingga Rp1, serta hadirnya Gopay dan Gopaylater di Tokopedia.

Terkait hal ini, VP of Marketplace Tokopedia, Inna Chandika, mengatakan bahwa dirinya ingin menciptakan minat belanja untuk mendukung semangat para pengusaha lokal dan juga mitra pengemudi untuk meningkatkan gairah perekonomian Bangsa.

Chief Food Officer Gojek Group, Catherine Hindra Sutjahyo, mengungkapkan antusiasme dan juga kegembiraanya dalam WIB kali ini yang menjadi program pertama antara Tokopedia dan gojek.

"Kehadiran Gojek termasuk layanan GoFood dalam WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa ini diharapkan semakin meningkatkan pengalaman menjelajah dan bersantap kuliner online," jelas dia.

Dengan Kolaborasi Anak Bangsa ini, kedua perusahaan itu juga berharap akan menemukan sisi manfaat yang didapat baik dari Tokopedia dan juga Gojek yang akan memberikan manfaat kepada mitra mereka.

Berdasarkan informasi yang diterima, GoTo akan menggabungkan layanan e-commerce, pengiriman barang, transportasi dan keuangan. Grup GoTo akan menciptakan platform konsumen digital terbesar di Indonesia, melayani sebagian besar kebutuhan konsumsi rumah tangga.

GoTo memiliki layanan on-demand yang sangat luas mulai dari mobilitas dan logistik, gaya hidup dan hiburan, hingga makanan dan groceries.

Ia juga menyampaikan, mitra driver Gojek akan memiliki peluang pendapatan yang lebih besar antara lain dengan mengirimkan lebih banyak pesanan dari pengguna Tokopedia, sementara penjual dan mitra merchant dari berbagai skala bisnis akan mendapatkan berbagai manfaat dan kesempatan untuk meningkatkan usahanya.

Selain itu, berikut beberapa daftar layanan GoTo, sebagaimana disampaikan dalam keterangan resmi yang diterima Tirto:

- Layanan pengiriman belanja di Tokopedia yang lebih cepat dan murah

- Layanan terintegrasi dan akses mudah untuk pembayaran instan, akhir bulan dan cicilan

- Akses ke promo terbaik dan makin banyak keuntungan program loyalitas di ekosistem GoTo.

Untuk pengguna aktif bulanan, GoTo memiliki lebih dari 100 juta pengguna. GoTo juga berencana untuk mengembangkan bisnis ke negara-negara tempat Gojek beroperasi.

Program WIB Spesial Kolaborasi Anak Bangsa ini akan disiarkan secara live di sejumlah Televisi Nasional, Official YouTube Tokopedia, Tokopedia PLAY, dan GoPlay.

(JEDA)

Penulis: Tim Media Servis