tirto.id - Profil Prita Laura menyita perhatian publik usai dirinya dilantik oleh Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Hasbi, sebagai juru bicara (jubir) Presidential Communication Office (PCO) di Gedung Krida Bhakti Sekretariat Negara, Jakarta, Senin (18/11/2024). Lantas, apa saja tugasnya?
Prita dilantik bersama lima jubir lainnya yaitu Philips Vermonte, Adita Irawati, Ujang Komaruddin, Dedek Prayudi, dan Hariqo Wibawa Satria. Hasan Hasbi mengatakan, keenam juru bicara yang dilantik merupakan tenaga ahli utama yang memiliki keahlian di bidang tertentu.
“Akan ada spesialisasi (dari enam juru bicara), ada yang punya spesialisasi di pemerintahan, urusan politik dan urusan hukum dan ada yang di bagian ekonomi,” kata Hasan usai melantik pejabat dan jajaran Kantor Komunikasi Kepresidenan di Jakarta, Senin, dikutip Antara.
Hasan Hasbi menjelaskan, para jubir PCO akan bertugas memenuhi permintaaan wawancara media yang semakin banyak. Hadirnya mereka kata Hasan Hasbi dinilai akan bisa memenuhi semua informasi dibutuhkan masyarakat terkait pemerintahan.
“Selama ini banyak undangan permintaan wawancara media. Selama ini saya sendiri, tentu saya tidak mampu untuk bisa memenuhi semua keingintahuan teman-teman, apalagi undangan televisi diskusi,” kata Hasan.
“Dengan adanya juru bicara setidaknya jauh lebih banyak permintaan wawancara yang bisa kami penuhi. Sehingga pesan pemerintah tetap mengalir kepada masyarakat,” ujarnya.
Profil Prita Laura
Prita Laura adalah eks jurnalis perempuan Indonesia yang lahir di Kota Klaten pada 26 Juni 1978. Dengan kata lain, saat ini ia berusia 46 tahun. Ia merupakan alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia.
Pada tahun 2007, Prita menikah dengan penyanyi, Marthin Saba. Setelah menjalani biduk rumah tangga selama lebih kurang 14 tahun, pada tahun 2021 sang suami meninggal dunia.
Prita Laura memulai kariernya pada tahun 2003 sebagai pembawa acara berita dan reporter di stasiun televisi MetroTV. Beberapa acara berita yang pernah dia pandu antara lain Metro Malam, Metro Pagi, Metro Siang, Metro Hari Ini, Top News, dan program wisata Archipelago.
Setelah 15 tahun berkecimpung di dunia media, pada tahun 2018 Prita Laura memutuskan untuk hengkang dari MetroTV dan bergabung bersama komunitas peduli terumbu karang bernama Pandu Laut Nusantara. Komunitas tersebut diinisiasi oleh Menteri Kelautan dan Perikanan saat itu, Susi Pudjiastuti.
Berbekal pengalamannya sebagai jurnalis di depan layar, Prita mendalami dan menguasai komunikasi. Ia juga merupakan salah satu trainer dan praktisi komunikasi Indonesia. Tidak hanya itu, sebagai seorang lulusan ilmu hukum, ia juga sempat bekerja sebagai pengacara.
Sejak tahun 2020, ia dipercaya sebagai Tenaga Ahli Komunikasi di Kantor Staf Presiden. Ia bertugas mengurus strategi komunikasi tentang pengendalian program prioritas nasional bidang pendidikan dan pertanian, serta persoalan strtegis lainnya.
Sebelum dilantik sebagai jubir PCO di era kepemimpian Presiden Prabowo Subianto, Prita Laura sempat memberikan keterangan kepada publik mengenai program “Lapor Mas Wapres” di Gedung Sekretariat Wakil Presiden, Kamis (14/11/2024).
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra