Menuju konten utama

Apakah Pato Sudah Pensiun, Berapa Usianya, & Benarkah ke Persib?

Apakah Pato sudah pensiun? Ia diisukan merapat ke Persib. Berapa usianya dan apakah benar ke Persib?

Apakah Pato Sudah Pensiun, Berapa Usianya, & Benarkah ke Persib?
Alexandre Pato, AC Milan. foto/ PA Images via Reuters Connect

tirto.id - Alexandre Pato dikait-kaitnya dengan klub Liga 1 Indonesia. Apakah Pato sudah pensiun? Berapa usianya? Benarkah eks bomber Timnas Brasil dan AC Milan itu segera pindah ke Persib?

Sejumlah media tanah air memberitakan kabar Alexandre Pato yang akan memperkuat Persib Bandung. Isu ini berawal ketika akun Instagram Pato diketahui mulai follow akun klub juara Liga 1 2023/2024 itu.

Akun Instagram pribadi @pato memiliki jumlah pengikut sebanyak 4,5 juta. Ia mengikuti hanya sekitar 1.606 akun saja.

Salah satu akun yang diikuti Pato ialah Instagram milik Persib. Alhasil, hal ini menimbulkan spekulasi anyar bahwa Pato bakal memperkuat Maung Bandung. Bagaimana kebenaran terkait isu tersebut?

Kans Pato Gabung Persib

Hingga berita ini ditulis, tidak ada penjelasan resmi terkait kabar yang menyebutkan Pato akan menuju Persib. Kendati demikian, akun Instagram Pato mulai dibanjiri komentar warganet asal Indonesia.

Mereka sebagian besar mengucapkan selamat datang. Mayoritas warganet pun mengajak dirinya untuk bergabung ke Maung Bandung.

Senada dengan akun Instagram Pato, akun IG Persib juga tidak mengunggah berita apapun terkait isu tersebut. Namun yang pasti, tim besutan Bojan Hodak sudah mengontrak sederet pemain asing untuk gelaran Liga 1 2024/2025.

Paling gres ialah Gustavo Moreno de Franca. Bek tengah asal Brasil itu diperkenalkan pada Rabu, 10 Juli 2024. Pemain anyar lain ialah Mateo Kocijan. Ia berpaspor Kroasia dan bisa bermain sebagai bek tengah sekaligus gelandang bertahan.

"Dia adalah gelandang bertahan. Dia juga bisa bermain sebagai stopper. Jadi, jika misalnya ada bek yang cedera, dia bisa bermain di posisi tersebut," tutur Bojan Hodak, seperti dikutip laman resmi klub.

Selain Gustavo Moreno de Franca dan Mateo Kocijan, Persib masih mempertahankan duet lini depan David da Silva dan Ciro Alves. Kemudian kiper Timnas Filipina Kevin Ray Mendoza dan bek tengah asal Belanda, Nick Kuipers.

Tyronne Gustavo del Pino Ramos, gelandang asal Spanyol kembali lagi ke Persib setelah menjalani masa peminjaman di Ratchaburi FC. Alhasil, Persib kini baru mempunyai tujuh pemain asing dari total jatah delapan pilar impor yang bisa dikontrak.

Setidaknya, sang juara bertahan itu masih menyisakan satu slot pemain asing lagi untuk memperkuat tim di Liga 1 2024/2025.

"Sisa satu slot pemain asing, pastinya untuk pemain yang berposisi menyerang. Untuk striker lokal, saya pikir segera datang," beber Hodak seolah memberi sinyal, seperti dilaporkan via laman Transfermarkt.co.id.

Berikut adalah daftar lengkap pemain asing Persib di Liga 1 2024/2025:

  1. Gustavo Franca
  2. Mateo Kocijan
  3. David da Silva
  4. Ciro Alves
  5. Kevin Ray Mendoza
  6. Nick Kuipers
  7. Tyronne del Pino
  8. ?

Profil Alexandre Pato: Kapan Pensiun?

Alexandre Pato bukan nama sembarangan di atas lapangan hijau. Ia pernah berseragam sejumlah tim top Eropa dan pernah menyabet sederet trofi, baik tingkat klub maupun Timnas.

Pemilik nama lengkap Alexandre Rodrigues da Silva itu awalnya bermain untuk Internacional di Liga Brasil. Raksasa Italia, AC Milan lantas mengontrak selama enam musim.

Pato menghasilkan 51 gol dalam 117 pertandingan di Serie A. Ia turut andil dalam raihan gelar Serie A 2010/2011 dan Supercoppa Italia 2011 bersama I Rossoneri.

Untuk level Timnas, Pato termasuk anggota skuad yang meraih gelar Piala Konferadasi 2009 ketika Seleção masih di bawah asuhan Dunga.

Mulai tahun 2013, Pato kembali ke Brasil guna membela Corinthians. Kariernya semakin meredup saja ketika menjalani masa peminjaman di São Paulo dan Chelsea. Bersama The Blues, ia hanya tampil dua kali di Liga Inggris.

Setelah itu, Pato berpindah ke LaLiga. Ia mengenakan seragam Villarreal. Klub asal China, Tianjin Quanjian lantas memboyong dan menghasilkan 30 gol dalam 47 partai selama dua musim.

Pato sempat tampil untuk Orlando City di MLS sebelum kembali ke São Paulo pada 2023 sekaligus menjadi tim terakhir. Belum ada kabar Pato sudah pensiun.

Pemain 34 tahun itu sekarang berstatus bebas transfer alias tanpa klub. Menurut data Transfermarkt, pilar kelahiran 2 September 1989 ini memiliki nilai transfer sebesar €400 ribu atau sekitar Rp7,2 miliar.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra