Menuju konten utama

Preview Strong Girl Bong Soon Episode 5 di Trans TV Sore Ini

Sinopsis Strong Girl Bong Soon di Trans TV episode ke-5 yang akan tayang sore ini, Jumat (14/6/2019) pukul 18.00 WIB.

Preview Strong Girl Bong Soon Episode 5 di Trans TV Sore Ini
Strong woman do bong soon. FOTO/imdb

tirto.id - Drama Korea terbaru bertajuk Strong Girl Bong Soon di Trans TV telah memasuki episode ke-5 dan akan tayang sore ini, Jumat (14/6/2019) pukul 18.00 WIB.

Pada episode 4 yang tayang kemarin, pelaku penyerangan di Dobong Dong mulai beraksi kembali dengan menculik seorang perempuan pemilik sekolah balet. Korban tersebut ia bawa ke tempat persembunyiannya yang dipenuhi ruangan seperti sel-sel.

Sementara, Do Bong Soon merasa kesal terhadap In Gook Doo karena ia bersikap baik padanya, padahal Gook Doo telah memiliki kekasih. Hal tersebut membuat Bong Soon marah, karena ia tidak mau salah paham karena kebaikannya.

Kekesalannya memuncak ketika Ahn Min Hyuk mulai bertingkah konyol dan menginterogasi Bong Soon tentang identitasnya yang sebenarnya, kenapa ia bisa begitu kuat.

Selain itu, ia semakin kesal karena Min Hyuk memperlakukannya lebih seperti asisten pribadi dan bukannya pengawal pribadi. Karena Bong Soon lebih sering memasak, menemani Min Hyuk belanja, dan membawakan barang-barang belanjaan Min Hyuk.

Saat sedang menghabiskan waktu di taman, Min Hyuk kembali mendapat teror daro orang tidak dikenal. Pada insiden tersebut lengan Min Hyuk tertembak peluru steel ball. Akan tetapi, Min Hyuk menolak dibawa ke rumah sakit dan ia lebih memilih beristirahat di rumah.

Setelah mencelakai Min Hyuk, peneror tersebut kemudian menelponnya dan memintanya mundur dari jabatannya sebagai pewaris Ohsung Group. Jika Min Hyuk menolak, peneror tersebut mengancam akan menghancurkan Ainsoft, perusahaan game miliknya.

Akan tetapi Min Hyuk merasa tidak perlu takut dan justru menantang peneror tersebut untuk menghancurkan perusahaannya.

Min Hyuk membayangkan bagaimana dulu ketika ia memutuskan meninggalkan rumah karena ia tidak mau bertengkar dengan para sudaranya tentang pewaris Ohsung Group dan memilih mendirikan perusahannya sendiri.

Bong Soon sendiri membayangkan bagaimana selama ini ia telah berusaha menyembunyikan kekuatannya. Saat SMA, ia pernah berniat mengungkapkan perasaannya kepada Gook Doo, tetapi saat itu Gook Doo telah berpacaran dengan gadis lain.

Sementara, Gook Doo kembali menanyai Bong Soon tentang suara pelaku penculikan yang ia dengar dengan membawa rekaman suara kekasih korban penculikan yang sebelumnya dicurigai sebagai pelaku.

Setelah mendengar suara tersebut, dengan yakin Bong Soon mengatakan suara itu bukanlah milik pelaku.

Bong Soon juga sepertinya mulai berusaha melupakan perasaannya kepada Gook Doo, ia merasa lelah karena Gook Doo selalu saja mengatakan padanya bahwa mereka hanya teman.

Polisi akhirnya menerima laporan tentang perempuan pemilik sekolah balet yang hilang dan memulai investigasi mereka. Polisi juga mengungkapkan jejak sepatu yang mereka temukan di lokasi kejadian sebelumnya merupakan jejak sepatu keluaran terbatas. Penemuan itu mempermudah pekerjaan polisi dalam menemukan pelaku.

Sementara, dengan tidak sengaja, Bong Soon kembali mendengar suara pelaku saat ia berpapasan dengannya di jalan menuju kantor.

Gyeong Shim Diserang Pelaku Penculikan

Dalam preview untuk episode selanjutnya, yakni episode 5, ibu-ibu di daerah Dobong Dong mulai melakukan pertemuan untuk melaksanakan program menemani gadis-gadis yang pulang malam sendirian, karena maraknya kasus penculikan di wilayah mereka.

Sementara, dalam perjalanan pulang dari membeli beberapa makanan ringan, teman Bong Soon, Na Gyeong Sim diserang oleh pelaku kekerasan Dobong Dong. Untungnya Bong Soon datang dan berhasil menyelamatkannya.

Sementara, Jo Hee Ji, kekasih Gook Doo kembali menunjukkan ketertarikannya terhadap Do Bong Ki dan mengajaknya bertemu secara pribadi.

Strong Girl Bong Soon akan tayang di Trans TV pukul 18.00 WIB setiap Senin hingga Jumat sebanyak 16 episode.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yulaika Ramadhani