Menuju konten utama
Liga Eropa 2018/2019

Prediksi, Skor H2H, dan Live Streaming Arsenal vs Valencia

Live streaming Arsenal vs Valencia dapat dipantau pada Jumat (3/5/2019) mulai pukul 02.00 WIB di kanal Total Sports Blast (TSB) 2 Vidio.com layanan Premier.

Prediksi, Skor H2H, dan Live Streaming Arsenal vs Valencia
Pemain Arsenal Alexandre Lacazette, dengan rekan setimnya Sead Kolasinac merayakan gol di London, Sabtu, 19 Januari 2019. (AP Photo / Frank) Augstein)

tirto.id - Laga Arsenal vs Valencia di semifinal leg pertama Liga Eropa 2018/2019 akan digelar pada Jumat (3/5/2019) pukul 02.00 WIB. Bertanding di Stadion Emirates, The Gunners mesti meraih kemenangan. Selain untuk menjaga asa lolos ke babak final, hasil maksimal dapat kembali menambah kepercayaan diri tim.

Skuat asuhan Unai Emery sedang berada pada performa buruk. Dalam tiga pertandingan terakhirnya di Liga Inggris, Aubameyang dan kawan-kawan selalu kalah. Terakhir, mereka ditumbangkan Leicester City dengan skor telak 3-0.

Rentetan hasil tersebut membuat Arsenal bercokol di peringkat kelima dan mesti berjuang keras untuk lolos ke posisi empat besar di klasemen akhir. Itupun berharap Chelsea yang kini berada di peringkat empat tergelincir di dua laga sisa.

Sementara di lain pihak, sama halnya dengan Arsenal, tim tamu Valencia juga tidak dalam performa terbaiknya. Mereka baru saja kalah dalam dua pertandingan terakhirnya di La Liga Spanyol. Pekan lalu di kandang sendiri, anak asuh Marcelino Garcia tersebut dihempaskan Eibar dengan skor 0-1.

Setali tiga uang, peluang Los Che untuk mengakhiri kompetisi di zona empat besar cukup sulit. Hingga pekan 35, Dani Parejo dan kolega berada di posisi enam dengan perolehan poin 52 hasil dari 12 kali menang, 16 kali seri, dan tujuh kali kalah. Kendati demikian, kesempatan masih cukup terbuka lantaran Valencia hanya terpaut tiga angka dari Getafe yang berada di peringkat empat.

Sementara itu, pertemuan terakhir kedua tim telah berlangsung cukup lama, yakni pada 2009 dalam ajang uji tanding. Saat itu, Valencia menang dengan skor 2-0. Sedangkan di laga resmi, kedua tim terakhir bertemu di ajang Liga Champions pada 2003. Dalam laga tersebut, Valencia menang 2-1.

Rekor Head to Head

09/08/2009: Valencia vs Arsenal 2-0

19/03/2003: Valencia vs Arsenal 2-1

10/12/2002: Arsenal vs Valencia 0-0

Lima Laga Terakhir Arsenal

28/04/2019: Leicester City vs Arsenal 3-0

25/04/2019: Wolves vs Arsenal 3-1

21/04/2019: Arsenal vs Crystal Palace 2-3

19/04/2019: Napoli vs Arsenal 0-1

16/04/2019: Watford vs Arsenal 0-1

Lima Laga Terakhir Valencia

28/04/2019: Valencia vs Eibar 0-1

25/04/2019: Atletico Madrid vs Valencia 3-2

22/04/2019: Real Betis vs Valencia 1-2

19/04/2019: Valencia vs Villareal 2-0

15/04/2019: Valencia vs Levante 3-1

Live Streaming Arsenal vs Valencia

Live streaming laga Arsenal vs Valencia pada Jumat (3/5/2019) pukul 02.00 WIB dapat dipantau melalui live streamingVidio.com layanan Premier di kanan Total Sports Blast (TSB) 2. Untuk menikmatinya, layanan ini membutuhkan biaya langganan bulanan.

Vidio Premier menawarkan dua paket. Premier + beIN Rp50 ribu per bulan dan Premier Rp20 ribu per bulan. Dalam layanan tersebut sama-sama tersedia All Exclusive VOD Content dan All Premier TV Channel. Bedanya, layanan Premier + beIN ditambah Sport TV Channel.

Untuk berlangganan Vidio Premier, pengguna dapat mengunjungi laman vidio.com/packages dan menyiapkan akun gmail guna keperluan registrasi. Layanan Vidio Premier ini menawarkan percobaan gratis selama 14 hari bagi pengguna baru.

Baca juga artikel terkait LIGA EUROPA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus