Menuju konten utama
Liga 1 2019

Prediksi Perseru BLFC vs Persebaya: Waspada Kebangkitan Tim Tamu

Prediksi Perseru Badak Lampung FC vs Persebaya di Liga 1 2019: tuan rumah bakal lebih mengandalkan serangan balik.

Prediksi Perseru BLFC vs Persebaya: Waspada Kebangkitan Tim Tamu
Pesepak bola Persebaya Amido Balde (kedua kanan) melakukan selebrasi bersama rekannya Osvaldo Ardiles Haay (kedua kiri), Misbakus Solikin (kiri) dan Irfan Jaya (kanan) usai mencetak gol ke gawang Madura United saat pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (10/8/2019). ANTARA FOTO/Moch Asim/ama.

tirto.id - Perseru Badak Lampung FC akan menjamu Persebaya di Stadion Sumpah Pemuda, Way Halim, dalam lanjutan pekan ke-15 Shopee Liga 1, pada Selasa (20/8/2019) pukul 18.30 WIB. Laskar Saburai memiliki motivasi lebih setelah menang 0-1 di kandang Bhayangkara FC. Namun, mereka tetap mewaspadai kebangkitan tim tamu yang di laga terakhir tumbang 4-0 melawan Arema FC.

Hal itu pun disampaikan oleh Milan Petrovic, dalam konferensi pers jelang pertandingan. Mantan pelatih Arema FC itu pun menyebut Persebaya, sebagai tim berbahaya yang patut diwaspadai oleh anak asuhnya. Ditambah, Bajul Ijo membawa misi kembali ke jalur kemenangan.

“Persebaya sangat berbahaya untuk kami karena mereka pasti akan [mencoba] membalas kekalahan dengan Arema kemarin. [laga besok] Sudah pasti tidak akan mudah, namun setiap saat kami hanya ingin fokus dan konsentrasi pada tim kami sendiri,” tutur Milan Petrovic, dalam konferensi pers jelang laga.

Ia pun telah melihat 3 laga terakhir Persebaya untuk menganalisis permainan calon lawannya dan menyusun strategi yang akan diterapkan. Hal itu dilakukan supaya Perseru Badak Lampung dapat meraih poin penuh di kandang sendiri.

“Kami juga menonton 3 pertandingan terakhir Persebaya, dan menganalisa secara rinci dan mempersiapkan strategi yang akan kami gunakan besok,” tambah pelatih berusia 42 tahun tersebut.

Di lain pihak, Bejo Sugiantoro, juga mewaspadai motivasi tinggi yang dimiliki tuan rumah setelah meraih kemenangan perdana bersama juru taktik barunya. Namun, caretaker pelatih Persebaya itu menyebut anak asuhnya tak kalah termotivasi untuk kembali ke jalur kemenangan.

"Mereka punya motivasi, karena di laga sebelumnya main di luar kandang bisa mencuri poin lawan Bhayangkara FC, itu yang perlu kami waspadai. Tetapi para pemain Persebaya tidak akan kalah motivasi di pertandingan besok,” kata Bejo Sugiantoro, dikutip laman resmi Persebaya.

“Saya memotivasi pemain untuk bekerja keras dengan cara bermain yang cerdas untuk meraih hasil yang maksimal. Kami bersama-sama akan berbuat yang terbaik untuk tim Persebaya," tambah pelatih kelahiran Sidoarjo tersebut.

Perkiraan Susunan Pemain

Badak Lampung (4-4-2): Daryono; Kurniawan Karman, Jujun Saepulloh, Zainal Haq, Syahria Mustofa; Akbar Tanjung, Aulia Hidayat, Marquinhos, Panto Hariyanto; Wagsley, Talaohu Musafri.

Persebaya (4-3-3): Miswar Saputra; Novan Setya, Otavio Dutra, Muhammad Syaifuddin, Ruben Sanadi; Fandi Eko Utomo, Muhammad Hidayat, Rendi Irawan; Irfan Jaya, Amido Balde, Osvaldo Hay.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Badak Lampung diprediksi akan tetap bermain bertahan terlebih dahulu di awal laga. Serangan balik cepat mengandalkan kecepatan striker veteran, TA Musafri akan sering dilakukan oleh Laskar Saburai.

Di lain pihak, Persebaya akan tampil ngotot untuk mencetak gol lebih dulu. Selain mengincar kemenangan, mereka juga membutuhkan banyak gol untuk memperbaiki kepercayaan diri. Namun, semakin lama gol tak tercipta, kemungkinan besar pertahanan mereka akan ikut melakukan serangan sehingga meninggalkan lubang di lini pertahanan.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus