tirto.id - Prediksi Persebaya vs Barito dalam lanjutan jadwal Liga 1 2023/2024 mengarah untuk kemenangan kubu tuan rumah, jika dilihat dari sisi H2H (head to head) laga kandang. Laga Persebaya Surabaya vs Barito Putera dari Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, bisa ditonton via Indosiar dan Vidio, pada Sabtu (8/7/2023) sore mulai pukul 15.00 WIB.
Kubu tuan rumah memang punya kans besar memetik hasil positif. Terlebih jika melihat tren Liga 1 pada pekan lalu, 4 dari 9 tuan rumah pada pekan pembuka sukses menyegel kemenangan. Sementara 3 tuan rumah lainnya mendapat hasil imbang, dan hanya 2 yang menelan kekalahan.
Agaknya tren tersebut bisa menjadi bekal tim-tim tuan tumah pada pekan ke-2 Liga 1 2023/2024, untuk meraih hasil maksimal di markas mereka sendiri. Lalu menariknya, Persebaya yang kini sebagai tuan rumah, justru menjadi salah satu tim away yang pekan lalu sukses membawa pulang angka penuh.
Prediksi Persebaya vs Barito di Liga 1 2023/2024
Hal lain yang membuat Persebaya kian diunggulkan adalah catatan kandang yang terbilang bagus pada musim lalu. Dari 17 laga kandang, Bajol Ijo membukukan 9 kemenangan, 4 imbang, dan 4 kali kalah. Statistik tersebut diharapkan dapat diteruskan saat menjalani laga home perdana di musim ini.
Tugas berat bagi Persebaya lantaran lawan yang bakal mereka hadapi, Barito Putera, kini menduduki peringkat 2 di klasemen Liga 1 2023/2024. Sementara Bajol Ijo sendiri duduk di tangga ke-3.
"Kita lihat bahwa kekuatan Barito berbeda dibanding musim kemarin. Sekarang saya lihat pemain asingnya bagus-bagus dan pemain lokalnya berpengalaman. Saya tidak melihat individu mereka secara khusus, tapi permainan kolektif Barito," kata pelatih Persebaya, Aji Santoso, dikutip dari laman LIB.
Barito melawat ke Surabaya dengan kepercayaan diri tinggi. Keberhasilan mengalahkan Persita Tangerang pekan lalu, jelas menjadi modal besar bagi skuad Laskar Antasari untuk pekan ini. Setidaknya, Barito punya misi kembali ke Banjarmasin dengan membawa poin.
Sebagai persiapan melawan Persebaya, pelatih Rahmad Darmawan menegaskan bahwa skuad Barito harus melupakan kemenangan atas Persita. Duel melawan Persebaya bisa berbeda jauh jika dibandingkan dengan laga pekan lalu. Terlebih kubu Persebaya akan main di kandang, dengan riuhnya dukungan Bonek.
"Persebaya akan bermain di depan pendukungnya yang luar biasa fanatik. Hal itu pasti mempengaruhi motivasi dan semangat pemain Persebaya. Selain kualitas, kami juga butuh mentalitas di laga ini," ucap Rahmad.
Prediksi Susunan Pemain Persebaya Surabaya vs Barito Putera
Kabar bagus bagi Persebaya terkait Paulo Victor. Sang striker andalan dikabarkan sudah bisa bermain kembali, usai pekan lalu absen melawan Persis Solo karena cedera. Jika memenuhi standar kebugaran, Victor kemungkinan besar menggeser Wildan Ramdhani ke bangku cadangan.
Barito di sisi lain diperkirakan tak melakukan banyak perubahan. Hasil bagus pada pekan perdana membuat Rahmad tak punya alasan untuk merombak susunan pemainnya.
Persebaya Surabaya (4-3-3): Ernando Ari; Arief Catur Pamungkas, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Reva Adi Utama; Ripal Wahyudi, Ze Valente, Song Ui-young; Sho Yamamoto, Bruno Moreira, Paulo Victor. Pelatih: Aji Santoso
Barito Putera (4-2-3-1): Ega Rizky; Hasim Kipuw, Renan Alves, Carli de Murga, Frendi Saputra; Bayu Pradana, Mike Ott; Rizky Pora, Bagas Kaffa, Murilo Mendes; Gustavo Tocantins. Pelatih: Rahmad Darmawan
Rekor Head to Head (H2H) Persebaya Surabaya vs Barito Putera
Persebaya sejatinya tertinggal dalam urusan head to head melawan Barito. Menurut statistik di laman LIB, Barito unggul dengan 4 kemenangan dari 8 laga. Sedang Persebaya hanya menang 2 kali, dan 2 laga lain berakhir seri.
Akan tetapi ketika berstatus tuan rumah, termasuk saat liga berjalan dengan sistem bubble, Persebaya punya rekor bagus melawan Barito. Dari 4 laga, Bajol Ijo sanggup memetik 2 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kalah.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Persebaya Surabaya vs Barito Putera:
09-03-2023: Barito Putera vs Persebaya Surabaya 2-1
06-12-2022: Persebaya Surabaya vs Barito Putera 3-2
14-03-2022: Barito Putera vs Persebaya Surabaya 1-1
04-12-2021: Persebaya Surabaya vs Barito Putera 2-0
28-09-2019: Barito Putera vs Persebaya Surabaya 1-0
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persebaya Surabaya:
01-07-2023: Persis Solo vs Persebaya Surabaya 2-3
24-06-2023: Persis Solo vs Persebaya Surabaya 3-4
18-06-2023: Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta 2-2
14-06-2023: Persebaya Surabaya vs PSS Sleman U20 6-1
13-06-2023: Persebaya Surabaya vs Beta Jaya 8-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barito Putera:
02-07-2023: Barito Putera vs Persita Tangerang 2-0
26-06-2023: Barito Putera vs Persetala Tanah Laut 10-1
21-06-2023: Barito Putera vs PON Jawa Barat 6-1
17-06-2023: PSS Sleman vs Barito Putera 1-1
13-06-2023: Persis Solo vs Barito Putera 1-1
Live Streaming Persebaya Surabaya vs Barito Putera
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Persebaya Surabaya vs Barito Putera di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, dapat Anda saksikan melalui Indosiar dan Vidio, Sabtu (8/7/2023) pukul 15.00 WIB.
Untuk menyaksikan Liga 1 2023/2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390.
Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Barito Putera: Indosiar / Vidio
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama