Menuju konten utama
Piala Liga Inggris

Prediksi MU vs Rochdale di Carabao Cup: Iblis Merah Tanpa Rashford

Prediksi Manchester United vs Rochdale di Piala Liga Inggris pada Kamis (25/9/2019): meski tuan rumah tanpa Rashford, peluang mereka menang sangat terbuka.

Prediksi MU vs Rochdale di Carabao Cup: Iblis Merah Tanpa Rashford
Pemain Manchester United Marcus Rashford melakukan tendangan penalti untuk mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Manchester United dan Chelsea di Old Trafford di Manchester, Inggris, Minggu, 11 Agustus 2019. AP / Dave Thompson

tirto.id - Manchester United akan menjamu Rochdale di Stadion Old Trafford dalam lanjutan babak ketiga Piala Liga Inggris pada Kamis (26/9/2019), pukul 01.45 WIB. Iblis Merah yang menderita kekalahan di laga terakhir kontra West Ham, tidak dapat memainkan Marcus Rashford karena sang penyerang cedera.

Pemain berkebangsaan Inggris itu menderita cedera pangkal paha saat Manchester United tumbang 2-0 dari West Ham pada Minggu (22/9). Manajer Ole Gunnar Solskjaer memastikan tak akan memasang sang striker andalan.

"Kami akan melakukan pemindaian [terhadap Rashford]. Dia merasakan sakit pada pangkal pahanya, jadi dia mungkin akan absen sebentar," kata Solskjaer dalam konferensi pers jelang laga.

Kendati tidak dapat memasang Rashford, Solskjaer dapat memainkan sejumlah pemain lain yang telah pulih dari cedera. Pemain-pemain yang telah kembali berlatih antara lain Paul Pogba, Luke Shaw, dan Anthony Martial. Ketiganya dapat menjadi senjata jika Iblis Merah menemui kebuntuan.

Sementara itu, manajer Rochdale, Brian Barry-Murphy, mengaku siap menghadapi Manchester United, terlepas Solskjaer akan menurunkan skuad utama atau kedua. Sang juru taktik menyebut Iblis Merah memiliki kualitas pemain ang hampir sama, sehingga cara bermain tim pelapis sekalipun tidak akan jauh berbeda.

“Jelas sulit untuk memprediksi susunan pemain mereka sehubungan dengan apa yang akan mereka lakukan [untuk menghadapi Rochdale]. Tapi, mereka memiliki campuran pemain muda yang bermain melawan Astana dan pemain mapan mereka yang bermain pada Minggu,” tutur Barr-Murphy dikutip situs web resmi Rochdale.

Perkiraan Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): Sergio Romero; Ashley Young, Axel Tuenzebe, Phil Jones, Marcos Rojo; Fred, Scott McTominay; Juan Mata, Angel Gomes, Daniel James; Mason Greenwood.

Rochdale (4-5-1): Robert Sanchez; Luke Mattheson, Jimmy McNulty, Tyler Magloire, Jimmy Keohane; Stephen Dooley, Callum Camps, Oliver Rathboner, Aaron Morley, Matt Done; Ian Henderson.

Prediksi Jalannya Pertandingan

Manchester United diprediksi tampil menyerang sejak awal laga. Kekalahan atas West Ham di laga terakhir, diprediksi membuat The Red Devils lebih terpacu untuk memenangkan pertandingan kali ini.

Berdasarkan statistik Whoscored Machester United memiliki rerata penguasaan bola 55% per laga. Mereka juga memiliki keunggulan dalam bola-bola atas, dengan mencatat rata-rata 55% duel udara sukses di Liga Inggris.

Sementara itu, whoscored mencatat Rochdale yang berkompetisi di League Two, memiliki kekuatan utama di sisi sayap saat melakukan serangan. Dalam hal bertahan, Jimmy McNulty dan kolega kerap melakukan sapuan tanpa kompromi saat pertahanan mereka terancam. Namun, level skuad yang berbeda membuat MU diprediksi akan memenangi pertandingan kontra Rochdale.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus