tirto.id - Pertandingan Madura United vs PS TIRA dalam pekan 19 GoJek Liga 1 2018 akan berlangsung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (3/8/2018). Jelang duel tersebut, perhatian publik tertuju pada pihak tuan rumah.
Memulai kompetisi dengan predikat finis di urutan lima besar pada musim sebelumnya, hingga 18 pekan berlalu Madura United terbukti belum mampu menunjukkan kapasitasnya. Laskar Sapeh Kerrab baru mengumpulkan 27 poin, terpaut lima angka dari Persib di puncak klasemen.
Perombakan skuat pun dianggap manajemen Madura United sebagai langkah jitu untuk memperbaiki performa. Beberapa nama seperti Raphael Maitimo hingga OK John dilepas.
Sebagai gantinya, Kamis (2/8/2018) kemarin pihak klub memperkenalkan dua legiun asing anyar, Milad Zeynedpour dan Mamadou Samassa. Milad merupakan pemain Timnas Iran yang berposisi sebagai penyerang sayap. Sedangkan Samassa adalah striker asal Perancis yang kerap beroperasi sebagai striker.
Pertanyaannya adalah, mampukah Milad dan Samassa membuktikan kelayakannya sebagai rekrutan anyar Madura United?
Tanya tersebut kemungkinan besar bakal terjawab malam ini. Pasalnya, pelatih Madura United, Gomes De Oliviera mengisyaratkan bakal langsung memainkan pemain asing barunya di laga kontra PS TIRA.
"Kami maksimalkan pemain baru. Meski baru mereka sudah pengalaman dan punya skill yang bagus. Semangat dan kualitas mereka luar biasa," ungkap pelatih asal Brasil tersebut seperti dikutip laman resmi GoJek Liga 1.
Madura United sendiri sedang dalam tren kurang menjanjikan. Di dua pertandingan terakhir, Laskar Sapeh Kerrab hanya mampu bermain imbang.
Kemenangan atas PS TIRA dapat mengantarkan Greg Nwokolo dan kawan-kawan bersaing di perebutan gelar juara. Pasalnya, dengan tambahan tiga angka mereka bakal melampau torehan poin Barito Putera yang kini berada di urutan kedua.
Namun, tugas Madura United tak semudah yang dibayangkan. Hal ini lantaran PS TIRA sudah menyiapkan antisipasi khusus untuk memberikan perlawanan kepada tuan rumah.
Pelatih The Army, Nil Maizar mengungkapkan jika hal yang paling diwaspadai dari Madura United adalah pertahanan tangguh. Ungkapan ini seolah menyiratkan bahwa PS TIRA tak sekadar ingin mencari hasil imbang, namun juga mengejar gol demi kemenangan.
"Kita akui Madura United punya pertahanan bagus. Punya pemain yang merata. Tapi, kita sudah siapkan antisipasi," tegas eks pelatih Semen Padang tersebut.
PS TIRA sendiri berharap mampu menambah poin untuk meninggalkan zona degradasi. Saat ini Manahati Lestusen dan kawan-kawan terpaku di peringkat 17 dengan capaian 18 poin, unggul selish gol saja dari tim juru kunci PSMS Medan.
Empat Laga Terakhir Madura United
28/7/2018 Liga 1 Barito Putera 0-0 Madura United Imbang 23/7/2018 Liga 1 Persela Lamongan 1-1 Madura United Imbang 17/7/2018 Liga 1 Madura United 2-0 Perseru Serui Menang 12/7/2018 Liga 1 PSIS Semarang 0-0 Madura United Imbang
Madura United punya rapor yang tidak istimewa dalam empat pertandingan terakhirnya. Mereka hanya sekali menang, sementara tiga laga lain berkesudahan imbang.
Empat Laga Terakhir PS TIRA
30/7/2018 Liga 1 PS TIRA 2-3 Persib Bandung Kalah 20/7/2018 Liga 1 PS TIRA 3-4 Borneo FC Kalah 15/7/2018 Liga 1 Arema FC 2-2 PS TIRA Imbang 10/7/2018 Liga 1 PS TIRA 0-0 Mitra Kukar Imbang
Namun, rapor yang didapat PS TIRA malah lebih buruk. Dalam empat pertandingan terakhir, Manahati Lestusen dan kawan-kawan tak meraih satu pun kemenangan. Catatan PS TIRA hanya dua kali imbang serta menelan dua kekalahan.
Head to Head Madura United vs PS TIRA
2/4/2018 Liga 1 PS TIRA 1-0 Madura United 23/1/2018 Piala Presiden PS TIRA 1-3 Madura United 18/9/2017 Liga 1 PS TNI 2-3 Madura United 19/5/2017 Liga 1 Madura United 4-1 PS TNI
Jika diukur dari empat head to head terakhir, Madura United jelas lebih di atas angin. Empat dari tiga laga dimenangkan Laskar Sapeh Kerrab. Namun, tampaknya Greg Nwokolo dan kawan-kawan tetap harus waspada. Seperti yang telah diketahui, pada pertemuan kedua tim di putaran pertama lalu PS TIRA keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak Wawan Febrianto.
Perkiraan Susunan Pemain Madura United vs PS TIRA
Madura United: Satria Tama; Beny Wahyudi, Fabiano Beltrame, Guntur Ariyadi, Andik Rendika Rama; Asep Berlian, Slamet Nurcahyo, Zah Rahan Krangar; Bayu Gatra, Milad Zeynedpour, Greg Nwokolo.
Cadangan: Hery Prasetyo, Alfath Faathier, Rizky Dwi Febrianto, Lucky Wahyu, Munhar, Mamadou Samassa, Engelberd Sani, Imam Bagus Kurnia, Junda Irawan, Engelberd Sani.
PS TIRA: Teguh Amirudin; Ganjar Mukti, Abu Bakr Radanfah, Manahati Lestusen, Abduh Lestaluhu; Roni Sugeng, Ryan Wiradinata, Ahmad Nufiandani, Wawan Febrianto; Sansan Fauji, Aleksandar Rakic.
Cadangan: Angga Saputra, Deri Herlangga, Didik Wahyu Wijayance, Pandi Lestaluhu, Izmy Yaman Hatuwe, Firmansyah, Angga Febriyanto.
Kickoff pertandingan Madura United vs PS TIRA dijadwalkan pada pukul 18.30 WIB. Jika tak ada perubahan, laga ini dapat disaksikan secara live streaming.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan