tirto.id - Pertandingan Madura United vs Arema FC dalam lanjutan jadwal Liga 1 2021 pekan 10 akan berlangsung Senin (01/11/2021) pukul 20.30 WIB. Derbi Jatim di Stadion Manahan, Solo yang bisa ditonton melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio condong pada kemenangan Singo Edan.
Arema boleh saja ditahan imbang 2-2 oleh Persita Tangerang pada Rabu (27/10/2021). Namun, posisi Singo Edan masih di peringkat 4 klasemen Liga 1 2021.
Ini membuat mereka berbeda 8 tingkat dari Madura United yang masih di urutan ke-12. Namun, Sape Kerrab di laga pemungkas bisa menggasak Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-1.
Jadwal Liga 1 Pekan Ini: Prediksi Madura United vs Arema FC
Madura United besutan Rahmad Darmawan tengah berupaya menjaga konsistensi meraih kemenangan. Sejak pekan kelima, Sape Kerrab terlalu banyak melewatkan laga dengan hasil seri. Dalam 5 laga terakhir, anak asuh RD mencatatkan 3 seri, sekali kalah dan 1 kemenangan.
Laskar Sappe Kerrab tampak bermasalah di sektor pertahanan. Pekan lalu, jala M Ridho kebobolan 1 gol, sementara dalam 3 duel sebelumnya selalu kebobolan 2 gol. Maka, pada laga kontra Arema, Madura United kemungkinan bermain lebih hati-hati untuk mengincar cleansheet.
Di kubu lain, Arema konsisten menjaga stabilitas performa sejak pekan kelima. Selepas menang 1-0 dari Persipura, Singo Edan belum terkalahkan hingga pekan 9.
“Menurut saya, dalam sepak bola tidak ada puncak dari penampilan. Yang ada adalah kita harus selalu menatap kedepan, untuk selalu kerja keras menjaga konsistensi dan selalu berusaha memperbaiki penampilan di setiap harinya,” kata Eduardo Almeida, juru taktik Singo Edan via laman resmi Arema.
Hasil seri kontra Persita pada duel terbaru tampaknya jadi alarm bagi kubu Singo Edan untuk lebih berhati-hati. Arema sebenarnya sempat unggul hingga jelang akhir laga.
Namun, gol telat milik Persita pada tambahan waktu babak kedua memupus harapan Dedik Setiawan dan tim untuk mencuri poin penuh.
Head to Head (H2H) Madura United vs Arema FC
Kedua tim memiliki persaingan sengit di ajang Liga 1. Sejak 2017, Arema telah memenangkan 3 dari 5 pertemuan kontra Madura United. Adapun Laskar Sappe Kerrab memenangkan 2 sisanya.
08/11/19: Arema FC vs Madura United 2-0
20/07/19: Madura United vs Arema FC 1-0
17/09/18: Arema FC vs Madura United 2-0
21/04/18: Madura United vs Arema FC 3-2
10/09/17: Madura United vs Arema FC 2-0
Hasil 5 Laga Terakhir Madura United
27/10/21: Persiraja Banda Aceh vs Madura United 1-2
22/10/21: Madura United vs Persija Jakarta 2-3
16/10/21: Persela Lamongan vs Madura United 2-2
03/10/21: Madura United vs Persipura Jayapura 2-2
29/09/21: PSIS Semarang vs Madura United 0-0
Hasil 5 Laga Terakhir Arema FC
27/10/21: Arema FC vs Persita Tangerang 2-2
23/10/21: Persiraja Banda Aceh vs Arema FC 0-2
17/10/21: Persija Jakarta vs Arema FC 0-1
03/10/21: Arema FC vs Persela Lamongan 3-0
29/09/21: Persipura Jayapura vs Arema FC 0-1
Prediksi Susunan Pemain Madura United vs Arema FC
Madura United: M Ridho Djazulie; Andik Rendika, Fachrudin Aryanto, Jaimerson Xavier, Marckho Sandy Meraudje; Jacob Pepper, Syahrian Abimanyu, Haris Tuharea; Bruno Matos, Emmanuel Oti Essigba, Alberto Goncalves. Pelatih: Rahmad Darmawan.
Arema: Adilson dos Santos; Diego Michiels, Sergio Domingos, Bagas Adi Nugroho, Johan Alfarizi; Hanif Sjahbandi, Renshi Yamaguchi; Dendi Santoso, Muhammad Rafli, Carlos Fortes; Dedik Setiawan. Pelatih: Eduardo Almeida
Live Streaming Madura United vs Arema: Jam Tayang di Indosiar
Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan antara Madura United vs Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio Premier pada Senin, 1 November jam tayang 20.30 WIB
Untuk menonton laga tersebut, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Vidio Premier dengan biaya Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.
Dengan paket tersebut Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1, Liga 2, serta kompetisi sepak bola dari benua Eropa seperti LaLiga, Serie A dan lainnya.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus