Menuju konten utama

Prediksi Liverpool vs Man United EPL 2023-24, H2H, Tayang SCTV

Prediksi Liverpool vs Man United dalam jadwal EPL 2023/2024 condong pada keunggulan tuan rumah. Simak prediksi line-up dan link streaming-nya di bawah ini.

Prediksi Liverpool vs Man United EPL 2023-24, H2H, Tayang SCTV
Reaksi para pemain Manchester United setelah pemain Manchester City Erling Haaland mencetak gol kedua timnya saat pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Manchester City di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Minggu, 29 Oktober 2023. (AP Photo/Dave Thompson )

tirto.id - Prediksi Liverpool vs Man United dalam laga big match EPL 2023-24 mengarah pada keunggulan tuan rumah jika melihat kondisi terkini kedua tim. Pertandingan ini sesuai jadwal akan dimainkan di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu, 17 Desember, pukul 23.30 WIB. Jika tidak ada perubahan, laga ini dapat Anda saksikan live di SCTV dan Vidio.

Liverpool sangat diuntungkan jelang laga ini. Kondisi tim tamu yang timpang berpeluang membuat tuan rumah meraih poin penuh sekaligus menjaga posisinya di papan atas klasemen Liga Inggris.

Sementara itu, Manchester United datang ke Anfield dengan membawa banyak masalah. Yang utama adalah rentetan hasil buruk serta banyaknya pemain inti yang absen di pertandingan mendatang.

Prediksi Liverpool vs MU

Manchester United asuhan Erik ten Hag sedang dalam tekanan berat jelang laga ini. Performa mereka sangat mengkhawatirkan jelang duel yang sarat gengsi ini. Di semua kompetisi, mereka hanya meraih satu kemenangan, satu imbang, dan telah menelan tiga kekalahan.

Dua kekalahan di dua laga terakhir terasa amat menyedihkan. United dihajar Bournemouth 0-3 pekan lalu di kandang sendiri, Old Trafford. Tak berselang lama, mereka dikalahkan Bayern Munchen 0-1 di venue yang sama. Kekalahan itu membuat mereka memastikan diri menjadi juru kunci di Liga Champions.

Masalah lain datang dari ketersediaan pemain United. Kapten Bruno Fernandes absen karena akumulasi kartu kuning. Beberapa pemain senior Man Utd juga cedera, mulai dari Harry Maguire, Anthony Martial, Lisandro Martínez, Casemiro, Christian Eriksen, Mason Mount, hingga Tyrell Malacia.

Catatan menarik lainnya ialah MU tidak pernah bisa mencetak gol di Anfield dalam 4 laga terakhir. Sebaliknya, United kebobolan 13 gol dalam periode tersebut. Salah satu hasil memalukan tentu saja terjadi pada musim lalu saat United kalah 7-0 di Anfield.

Terakhir kali United bisa mencetak gol di Anfield pada musim 2018-19 melalui Jesse Lingard. Sayangnya, saat itu tim asuhan José Mourinho kalah 3-1. Semua faktor tersebut jelas membuat United dalam posisi tidak menguntungkan jelang laga ini.

"Saya pikir semua pemain tahu bahwa kita harus datang ke Anfield dengan motivasi besar. Anfield adalah tempat yang indah untuk dikunjungi tapi juga sulit ditaklukkan. Kekalahan musim lalu harus kami jadikan pelajaran dan kami harus membuktikan di laga nanti," kata Ten Hag saat konferensi pers, dilansir situs web resmi klub.

Di sisi lain, Liverpool dalam kondisi bagus jelang pertandingan ini. Kekalahan dari Union Saint-Gilloise di laga terakhir bisa dimaklumi karena The Reds sudah dipastikan lolos dari fase grup Europa League. Selain itu, Liverpool tidak membawa skuad terbaik ke Belgia saat itu.

Pelatih Liverpool, Jürgen Klopp, tentu ingin skuad inti timnya lebih fokus dalam laga melawan MU. Namun, Klopp ragu skor telak 7-0 seperti musim lalu akan terulang di laga ini. Justru, juru taktik asal Jerman tersebut mewaspadai ambisi Man Utd untuk meraih hasil lebih bagus di Anfield.

"Skor 7-0 seperti itu adalah hasil yang aneh dan mungkin terjadi sekali seumur hidup. Skor seperti itu hanya membantu tim yang kalah 7-0 dibanding tim yang menang 7-0," ujar Klopp dikutipp dari laman web resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Man United

Liverpool bisa memainkan mayoritas skuad terbaiknya di laga ini. Joël Matip, Alexis Mac Allister, Diogo Jota, Thiago Alcântara, dan Andrew Robertson, kemungkinan besar absen. Akan tetapi, selama ini, kedalaman skuad Liverpool cukup mumpuni untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan beberapa penggawa tersebut.

Sebaliknya, fan Man Utd akan menantikan racikan strategi Ten Hag mengingat banyaknya pemain yang cedera. Bisa jadi, pemain muda seperti Kobbie Mainoo akan bermain sejak awal untuk menambal banyaknya lubang di lini tengah. Berikut prediksi susunan pemain dan formasi Liverpool vs Man United jelang laga nanti:

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konaté, Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Wataru Endō, Dominik Szoboszlai, Ryan Gravenberch; Mohamed Salah, Luis Díaz, Darwin Núñez. Pelatih: Jürgen Klopp.

Manchester United (4-2-3-1): André Onana; Diogo Dalot, Raphaël Varane, Jonny Evans, Sergio Reguilón; Sofyan Amrabat, Scott McTominay, Kobbie Mainoo; Marcus Rashford, Alejandro Garnacho, Rasmus Højlund. Pelatih: Erik ten Hag.

Rekor Head to Head (H2H) Liverpool vs Manchester United

Jadwal Liverpool vs MU pekan ini bisa menjadi laga berat bagi tim tamu. Selain karena gagal mencetak gol di 4 kunjungan terakhir ke Anfield, ada statistik lain yang tidak menguntungkan kubu Setan Merah. Tidak ada kemenangan bagi United dalam 8 laga away terakhir ke Anfield di semua kompetisi.

Dari 8 laga itu Liverpool meraih 5 kemenangan dan 3 imbang. Terakhir kali United menang di sana terjadi di pekan 22 EPL musim 2015-16 melalui gol tunggal Wayne Rooney.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Liverpool vs Manchester United

A. Liga Inggris05-03-2023: Liverpool vs Manchester United 7-0

22-08-2022: Manchester United vs Liverpool 2-1

B. Uji Coba

12-07-2022: Liverpool vs Manchester United 0-4

C. Liga Inggris

19-04-2022: Liverpool vs Manchester United 4-0

24-10-2021: Manchester United vs Liverpool 0-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Liverpool

A. Europa League

15-12-2023: Union Saint-Gilloise vs Liverpool 2-1

B. Liga Inggris

09-12-2023: Crystal Palace vs Liverpool 1-2

07-12-2023: Sheffield United vs Liverpool 0-2

03-12-2023: Liverpool vs Fulham 4-3

Europa League

01-12-2023: Liverpool vs LASK 4-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Manchester United:

A. Liga Champions

13-12-2023: Manchester United vs Bayern Munchen 0-1

B. Liga Inggris

09-12-2023: Manchester United vs Bournemouth 0-3

07-12-2023: Manchester United vs Chelsea 2-1

03-12-2023: Newcastle United vs Manchester United 1-0

C. Liga Champions

30-11-2023: Galatasaray vs Manchester United 3-3

Live Streaming Liverpool vs Manchester United

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United di Stadion Anfield, Liverpool, dapat Anda saksikan live di SCTV dan Vidio, Minggu 17 Desember 2023 pukul 23.30 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga Inggris 2023/2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390. Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link live streaming Liverpool vs Manchester United: SCTV

Link live streaming Liverpool vs Manchester United: Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fadli Nasrudin