Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Eropa 2020

Prediksi Italia vs Finlandia: Misi Gli Azzurri Jaga Rekor Gemilang

Pertandingan Italia vs Finlandia dalam laga pertama Grup J kualifikasi Euro 2020 akan dilangsungkan pada Minggu (24/3/2019).

Prediksi Italia vs Finlandia: Misi Gli Azzurri Jaga Rekor Gemilang
Leonardo Bonucci merayakan kemenangan timnya setelah Kualifikasi Piala Dunia 2018 FIFA antara Albania dan Italia di Stadion Loro Borici pada (9/10/2017) di Shkoder, Albania. Getty Images/Claudio Villa

tirto.id - Stadion Dacia Arena, Udine, akan menyajikan laga kualifikasi Euro 2020 Grup J antara tuan rumah Italia vs Finlandia pada Minggu (24/3/2019) pukul 02.45 WIB. Gli Azzurri diprediksi akan mampu mempertahankan rekor gemilang, tak pernah kalah dalam 13 tahun terakhir di babak kualifikasi Euro.

Kekalahan terakhir Italia dalam kualifikasi Euro terjadi pada September 2006, ketika mereka kalah 3-1 dari Perancis, negara yang mereka kalahkan final Piala Dunia di Jerman tiga bulan sebelumnya.

Sejak itu, Gli Azzurri telah melalui 30 laga kualifikasi tanpa menelan kekalahan, mencakup pertandingan kualifikasi Euro 2008, serta seluruh laga kualifikasi Euro 2012 dan Euro 2016. Selama waktu itu mereka telah memenangkan 24 pertandingan dan 6 kali imbang, dengan 56 gol dicetak dan hanya 14 kebobolan.

Akan tetapi, mereka gagal total dalam kualifikasi Piala Dunia 2018. Untuk pertama kalinya sejak 1958, Italia gagal lolos ke Piala Dunia setelah kalah dari Swedia di babak play-off.

Secara performa, anak asuh Roberto Mancini juga belum bisa dikatakan matang. Dari lima pertandingan terakhir di semua ajang, Giorgio Chiellini dan kawan-kawan hanya meraih 2 kemenangan, 2 hasil imbang serta satu kali menelan kekalahan kontra Portugal di UEFA Nation League.

Mancini tidak membawa sejumlah pemain bintang, termasuk Lorenzo Insigne, Andrea Belotti, Marco Benassi dan Domenico Berardi. Empat debutan, Nicolo Zaniolo, Leonardo Pavoletti, Armando Izzo dan kiper Alessio Cragno masuk dalam daftar skuat terakhir. Pavoletti menjadi pemain debutan tertua dengan usai 30, sementara Zaniolo termuda dengan umur 19 tahun.

Di pihak lawan, Finlandia arahan Markku Kanerva, akan mendapat ujian berat. Beban jelas berada di pundak penyerang utamanya, Teemu Pukki, yang diharapkan menampilkan ulang performa gemilangnya di level klub. Penyerang Norwich City itu tercatat sebagai pemain tersubur di Championship 2018/2019 dengan 24 gol dan 9 assist dari 35 penampilan.

Secara penampilan, Finlandia hanya menelan dua kekalahan dalam 5 pertandingan resmi terakhir mereka. Bahkan, Huuhkajat berhasil menjadi pemuncak klasemen di Liga C Grup 2 Liga Negara Eropa dan berhak promosi ke Liga B musim depan. Namun, mereka belum pernah merasakan lolos ke ajang Euro.

Perkiraan Susunan Pemain

Italia (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Cristiano Paccini, Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Cristiano Biraghi; Jorginho, Marco Verratti, Nicolo Barella; Federico Bernardeschi, Fabio Quagliarlla, Stephan El Shaarawy.

Finlandia (4-4-2): Lukas Hradecky; Albin Granlund, Joona Toivio, Paulus Arajuuri, Mikko Sumusalo; Robin Lod, Rasmus Schuller,Tim Sparv, Pyry Soiri; Teemu Pukki, Lassi Lappalainen.

Prediksi Pertandingan

Cederanya Lorenzo Insigne di sesi latihan terakhir membuat namanya tercoret dari daftar skuat. Praktis, Federico Bernadeschi memastikan satu tempat di lini depan yang kemungkinan akan ditemani Fabio Quagliarella dan Stephan El Shaarawy dalam formasi 4-3-3.

Di kubu Finlandia, cederanya bek kiri Jere Uronen membuat Mikku Samusalo masuk ke dalam skuat. Sementara pemain Glasgow Rangers, Glen Kamara diprediksi masih bersaing memperebutkan satu tempat di lini tengah dengan Tim Sparv. Sedang Lassi Lappalainen diyakini menjadi partner Teemu Pukki di lini depan.

Berkaca dari rekor pertemuan duel kedua tim, Italia jauh diunggulkan meraih 3 poin. Total 10 kemenangan berhasil dibukukan Gli Azzurri dari 11 duel dengan Finlandia serta tak pernah kalah. Dengan bermain di kandang sendiri, Italia diprediksi mampu membungkus 3 poin perdananya dan menjaga rekor 13 tahun tak terkalahkan di babak kualifikasi Euro.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI EURO 2020 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus