Menuju konten utama

Prediksi Filipina vs Singapura & Jadwal Piala AFF 12 November 2018

Bertarung dalam lanjutan jadwal Piala AFF Grup B pada Selasa (13/11/2018), prediksi Filipina vs Singapura mengarah pada hasil imbang.

Prediksi Filipina vs Singapura & Jadwal Piala AFF 12 November 2018
Ilustrasi. Sejumlah pemain timnas Indonesia tertunduk usai kalah dari timnas Singapura dalam penyisihan grub B Piala AFF 2018 di Stadion Nasional Singapura, Jumat (9/11/2018). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Laga Filipina vs Singapura dalam lanjutan jadwal Piala AFF 2018 Grup B akan digelar pada Selasa (13/11/2018) pukul 19.00 WIB. Tampil di Stadion Panaad, tuan rumah bakal menguji tamu mereka yang baru saja menang tipis atas Indonesia.

Gol semata wayang Hariss Harun pada menit ke-37 menjadi penentu kemenangan tipis Singapura atas Garuda pada Jumat (9/11). Berkat tiga poin itu, The Lions ada di urutan kedua klasemen Piala AFF Grup B, hanya kalah selisih gol dari Thailand.

Kali ini, lawan yang tidak kalah penting bakal menjamu Singapura. Filipina seperti memiliki bentuk lain setelah hadirnya Sven Goran Eriksson, mantan pelatih Lazio dan tim nasional Inggris. Eriksson sejak awal melihat The Lions sebagai tim tangguh.

"Saya terkesan dengan Singapura. Laga akan berat. Saya tidak khawatir, tapi kami harus menunjukkan penghormatan besar kepada mereka, karena bisa menang menghadapi Indonesia. Mereka melakukan kerja yang sangat bagus," tutur sang juru taktik pada Senin (12/11).

Filipina memiliki Neil Etheridge, kiper yang bermain untuk Cardiff City. Selain itu, The Azkals dapat mengandalkan Daisuke Sato (Sepsi Sfantu Gheorghe), Ian Ramsay (Felda United), atau kapten Phil Younghusband (Davao Aguilas).

Sementara itu, pelatih Singapura, Fandi Ahmad mengalihkan fokus. Menurutnya, karena bermain dalam laga tandang, The Lions datang sebagai underdog. Namun, bukan berarti Singapura mengibarkan bendera putih sebelum laga. Urusan kedisiplinan, tim ini dinilai sang juru taktik sudah meningkat.

"Kami memiliki para pemain yang berkomitmen, dan tim yang disiplin, siap bertarung demi negara. Melawan Indonesia, kami sangat sulit secara individual dan tim. Saya tahu mental kami lebih kuat dari sebelumnya, sangat disiplin terkait komitmen pada peran masing-masing," kata Fandi Ahmad dalam jumpa pers.

Perkiraan Susunan Pemain

Filipina (4-3-3): Neil Etheridge; Stephan Palla, Alvaro Silva, Daisuke Sato, Martin Steuble; John Patrick Strauss, Kevin Ingreso, Luke Woodland; Curt Dizon, Patrick Reichelt, Phil Younghusband

Singapura (4-4-1-1): Hassan Sunny; Zulqarnaen Suzliman, Irfan Fandi, Safuwan Baharudin, Shakir Hamzah; Yasir Hanapi, Hariss Harun, Izzdin Shafiq, Gabriel Quak Jun Yi; Faris Ramli; Ikhsan Fandi

Prediksi Pertandingan

Dalam laga melawan Indonesia, Singapura mampu menang dengan cara dominan. The Lions unggul dalam jumlah tembakan, dan memiliki akurasi tembakan hingga 40 persen. Namun, catatan akurasi umpan mereka 63,3 persen.

Kali ini menghadapi Filipina, Singapura akan berjumpa dengan lawan-lawan yang memiliki postur tubuh pemain Eropa. Ini akan menjadi kendala bagi tim tamu. Sebaliknya, tuan rumah akan berharap, sentuhan Eriksson langsung berbuah.

"Filipina memang tim Asia, tetapi mereka mendapatkan pengaruh dari Eropa, karena banyak pemain tim ini yang mendapatkan edukasi dari sana," kata Eriksson, yang seperti menyiratkan The Azkals bakal memanfaatkan keunggulan fisik mereka dari sang tamu.

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus