Menuju konten utama
EURO 2021

Prediksi EURO 2021 Malam Ini Line-up Inggris vs Denmark, Jam Tayang

Prediksi semifinal EURO 2021 malam ini, perkiraan line-up Inggris vs Denmark, jam tayang laga live streaming Mola TV & siaran langsung RCTI Kamis 8 Juli.

Prediksi EURO 2021 Malam Ini Line-up Inggris vs Denmark, Jam Tayang
Sepak Bola - Euro 2020 - Perempat Final - Ukraina v Inggris - Stadio Olimpico, Roma, Italia - 3 Juli 2021 Pemain Inggris Harry Kane merayakan gol pertama mereka. (ANTARA FOTO/Alberto Lingria/Pool via REUTERS/wsj)

tirto.id - Pertandingan Inggris vs Denmark dalam jadwal semifinal EURO 2021 digelar Kamis (8/7/2021) pukul 02.00 WIB dini hari di Stadion Wembley, London. Dalam laga yang dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan live streaming Mola TV ini, pertahanan kukuh The Three Lions bakal diuji ketajaman lini depan Tim Dinamit.

Timnas Inggris masih menjadi satu-satunya negara yang belum terkoyak di Piala Eropa 2021. Pasukan arahan Gareth Southgate memegang rekor clean sheet selama 5 pertandingan yang berlangsung sejak fase grup hingga perempat final EURO 2021 lalu.

Di sektor penjaga gawang, Jordan Pickford selalu menjadi andalan. Ia tidak tergantikan dalam seluruh pertandingan Inggris. Kiper 27 tahun ini pun belum pernah sekali saja memungut bola dari jaring gawangnya.

Di depan Pickford, ada John Stones sebagai salah satu bek sentral. Penggawa Manchester City ini juga selalu mengisi satu pos di lini pertahanan.

Sebagai pendamping Stones, Southgate memasang Harry Maguire sejak menit awal dalam 3 pertandingan selain Tyrone Mings (2 kali starting XI dan sekali pengganti).

Melihat penampilan impresif yang sudah ditunjukkan Stones dan Maguire dalam pertandingan teraktual, maka kombinasi pemain asal Manchester City dan Manchester United itu diprediksi menjadi pilihan utama Inggris di semifinal.

Di posisi bek sayap kanan dan kiri, The Three Lions mempunyai Luke Shaw dan Kyle Walker. Keduanya sudah tampil dalam 4 laga. Artinya, peluang besar bagi Shaw dan Walker untuk kembali mendapatkan kepercayaan Southgate.

Dengan format 4 bek tersebut, Inggris yang belum sekali saja kebobolan di ajang EURO 2021 bakal mencoba untuk melanjutkan rekor apiknya.

"Ini adalah kelebihan kami, 7 kali clean sheet yang sangat luar biasa (ditambah 2 laga uji coba)," kata Harry Maguire, dikutip laman resmi UEFA.

"(catatan ini) Bukan hanya berkat performa para bek dan kiper, namun juga berasal dari kerja sama tim. Sektor depan juga terus tampil menekan dan seolah tanpa lelah. Itu yang membuat kami solid," sambungnya.

Sementara itu, Denmark bakal mengusung ketajaman penyerang dalam partai ini. Secara total, Tim Dinamit sudah mengemas 11 gol.

Angka tersebut sejauh ini merupakan terbanyak kedua di EURO 2021. Sama dengan milik Italia hingga babak perempat final lalu. Denmark dan Italia hanya kalah 1 angka dengan Spanyol yang mencetak 12 gol.

Berdasarkan statistik Whoscored, anak asuh Kasper Hjulmand memegang rata-rata tembakan per laga sebanyak 17,2 kali. Ini rekor jumlah tembakan tertinggi ketiga di bawah Spanyol (19,8) dan Italia (20,2).

Terkait daftar penyerang, Denmark mengusung Kasper Dolberg sebagai bomber utama. Pemain 23 tahun milik Nice ini sudah mengemas 3 gol dan menjadi top skor sementara tim.

Selain itu, juga ada Joakim Maehle dan Yussuf Poulsen. Keduanya sama-sama melesakkan 2 gol. Sedangkan Mikkel Damsgaard dan Martin Braithwaite baru mencatatkan sebiji gol.

Menghadapi "tuan rumah" yang masih saja clean sheet, Tim Dinamit berpeluang besar menjadi yang pertama dalam misi menjebol gawang kawalan Jordan Pickford.

Kasper Dolberg diprediksi tetap tampil sebagai juru gedor Denmark. Ia bisa ditemani Mikkel Damsgaard dan Martin Braithwaite yang siap sebagai penghuni starting XI.

Khusus bagi Dolberg, dirinya juga memiliki asa lain sebagai pencetak gol terbanyak bagi Denmark di ajang EURO jika mampu menjebol gawang Inggris.

Dengan 3 gol saat ini, ia menyamai catatan milik 4 legenda Tim Dinamit, yakni Brian Laudrup, Frank Arnesen, Jon Dahl Tomasson, dan Henrik Larsen.

"Ini akan menjadi rekor yang spektakuler bagi saya. Menjadi pemain Denmark dengan jumlah gol tertinggi di EURO merupakan hal yang luar biasa," ungkap striker dengan nomor punggung 12 itu.

Prediksi Susunan Pemain Inggris vs Denmark

Inggris (4-2-3-1): Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw; Kalvin Phillips, Declan Rice; Mason Mount, Raheem Sterling, Bukayo Saka; Harry Kane.

Denmark (3-4-2-1): Kasper Schmeichel; Andreas Christensen, Simon Kjaer, Jannik Vestergaard; Jens Stryger Larsen, Thomas Delaney, Pierre-Emile Hojbjerg, Joakim Maehle; Mikkel Damsgaard, Martin Braithwaite; Kasper Dolberg.

Skor Head to Head (H2H) Inggris vs Denmark

15/10/2020: Inggris vs Denmark 0-1

09/09/2020: Denmark vs Inggris 0-0

06/03/2014: Inggris vs Denmark 1-0

10/02/2011: Denmark vs Inggris 1-2

18/08/2005: Denmark vs Inggris 4-1

Hasil 5 Laga Terakhir Inggris

13/06/2021: Inggris vs Kroasia 1-0

19/06/2021: Inggris vs Skotlandia 0-0

23/06/2021: Ceko vs Inggris 0-1

29/06/2021: Inggris vs Jerman 2-0

04/07/2021: Ukraina vs Inggris 0-4

Hasil 5 Laga Terakhir Denmark

12/06/2021: Denmark vs Finlandia 0-1

17/06/2021: Denmark vs Belgia 1-2

22/06/2021: Rusia vs Denmark 1-4

26/06/2021: Wales vs Denmark 0-4

03/07/2021: Ceko vs Denmark 1-2

Live Streaming EURO 2021 Inggris vs Denmark di Mola TV

Duel Inggris vs Denmark dalam jadwal semifinal EURO 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan live streaming Mola TV, pada Kamis (8/7/2021) pukul 02.00 WIB dini hari.

Penggemar sepak bola dapat memilih paket berlangganan terlebih dahulu, jika hendak menonton laga tersebut lewat Mola TV. Paket EURO Unlimited bisa menjadi pilihan dengan biaya Rp25.000, yang akan aktif hingga 20 Juli 2021.

Selain itu ada pula Paket Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan atau Rp500.000 untuk satu tahun.

Jadwal stasiun televisi yang menayangkan EURO 2021 secara resmi, dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar di Indonesia. Terdapat 39 laga yang ditayangkan lewat televisi, sementara seluruh pertandingan EURO 2021 bisa diakses melalui live streaming Mola TV.

Link Live Streaming Inggris vs Denmark Mola TV

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus