Menuju konten utama

Prediksi dan Skor H2H Chelsea vs Everton di Liga Inggris

Chelsea tak pernah kalah dalam lima pertemuan terakhir atas Everton dengan tiga kemenangan dan dua hasil seri.

Prediksi dan Skor H2H Chelsea vs Everton di Liga Inggris
Chelsea Marcos Alonso, kiri, merayakan setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford bridge stadion di London, Sabtu, 18 Agustus 2018. (AP Photo / Tim Ireland)

tirto.id - Duel seru antara Chelsea vs Everton dijadwalkan dalam lanjutan pekan ke-12 Liga Inggris 2018/2019 di Stadion Stamford Bridge, Minggu (11/11/2018) pukul 21.15 WIB. Berdasarkan rekor head-to-head (H2H) kedua tim, The Blues lebih diunggulkan dalam laga ini.

Dari lima pertemuan terakhir di ajang Liga Inggris, Chelsea menang tiga kali atas Everton. Sedangkan dua pertandingan lain antara Chelsea vs Everton menghasilkan skor imbang.

Chelsea sendiri dalam tren positif jelang menjamu The Toffees. Di ajang liga, anak asuh Maurizio Sarri sukses meraih tiga kemenangan dan dua hasil imbang dalam lima laga terakhir.

Hasil tersebut membuat Chelsea menggeser Liverpool di peringkat dua Liga Inggris pada pekan 11. Meskipun sama-sama mengoleksi 27 poin, Chelsea unggul selisih gol atas The Reds.

Sementara itu, Everton pun melakoni tren performa yang cukup meyakinkan jelang laga ini. Jelang melawat ke Stamford Bridge, anak asuh Marco Silva meraih empat kemenangan dan sekali kalah dari Manchester United dalam lima laga terakhir di Liga Inggris.

Perkiraan Susunan Pemain

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N’Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic; Willian, Alvaro Morata, Eden Hazard.

Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford; Seamus Coleman, Michel Keane, Yerry Mina, Lucas Digne; Andre Gomes, Idrissa Gueye; Theo Walcott, Gylfi Sigurdsson, Bernard; Richarlison.

Pertemuan Terakhir di Liga Inggris

16/01/2016: Chelsea vs Everton 3-3

05/11/2016: Chelsea vs Everton 5-0

30/04/2017: Everton vs Chelsea 0-3

27/08/2017: Chelsea vs Everton 2-0

23/12/2017: Everton vs Chelsea 0-0

Lima Laga Terakhir Chelsea

29/09/2018: Chelsea vs Liverpool 1-1

07/10/2018: Southampton vs Chelsea 0-3

20/10/2018: Chelsea vs Manchester United 2-2

28/10/2018: Burnley vs Chelsea 0-4

04/11/2018: Chelsea vs Crystal Palace 3-1

Lima Laga Terakhir Everton

29/09/2018: Everton vs Fulham 3-0

06/10/2018: Leicester vs Everton 1-2

21/10/2018: Everton vs Crystal Palace 2-0

28/10/2018: Manchester United vs Everton 2-1

03/11/2018: Everton vs Brighton 3-1

Prediksi Pertandingan

Laga Chelsea vs Everton diprediksi akan berjalan ketat dan menarik. Pasalnya, kedua tim dalam tren positif jelang laga ini. Baik Chelsea dan Everton sama-sama berbekal kepercayaan diri tinggi jelang berlaga di Stamford Bridge.

Meskipun demikian, The Blues lebih diunggulkan jika menilik rekor pertemuan kedua tim. Di Stamford Bridge sendiri, Chelsea tak terkalahkan dalam 23 pertandingan terkini melawan Everton di Liga Inggris.

Jelang laga ini, tim tamu pun patut mewaspadai penyerang Chelsea yang sedang moncer, Alvaro Morata. Eks penyerang Juventus itu selalu mencetak gol dalam dua pekan terakhir Liga Inggris. Selain Morata, Chelsea pun masih punya Eden Hazard yang mencetak tujuh gol di Liga Inggris musim ini.

Kehadiran dua pemain tersebut bisa membawa petaka bagi lini pertahanan Everton. Terlebih lagi, The Toffees tidak bisa diperkuat bek pinjaman dari Chelsea, Kurt Zouma dalam laga ini.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2018 atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis