Menuju konten utama

Prediksi dan Skor H2H Arsenal vs Liverpool di Liga Inggris

Pertemuan Arsenal kontra Liverpool di Liga Inggris dalam lima laga terakhir telah menghasilkan 27 gol.

Prediksi dan Skor H2H Arsenal vs Liverpool di Liga Inggris
Mohamed Salah memainkan bola selama pemanasan untuk pertandingan sepak bola Final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy di Kiev, Ukraina, Sabtu, 26 Mei 2018. (AP Photo / Darko Vojinovic)

tirto.id - Pekan ke-11 Liga Inggris 2018/2019 menghadirkan big match antara Arsenal vs Liverpool di Stadion Emirates, Minggu (4/11/2018) pukul 00.30 WIB. Apabila berkaca dari rekor head-to-head (H2H) kedua tim, maka Liverpool lebih diunggulkan dalam laga ini.

Di ajang Liga Inggris, Liverpool mengemas tiga kemenangan dalam lima pertemuan terakhir kontra Arsenal. Dari lima pertandingan terebut, The Gunners pun tanpa kemenangan, dua laga lain berakhir imbang.

Jelang laga ini, kedua tim sama-sama berbekal tren positif. Arsenal dalam tren delapan laga tanpa kekalahan di Liga Inggris, sedangkan The Reds juga belum terkalahkan hingga pekan ke-10.

Laga Arsenal vs Liverpool sendiri selalu diwarnai banyak gol dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris. Total ada 27 gol tercipta dalam lima laga tersebut.

Lima Pertemuan Terakhir Arsenal vs Liverpool

13/01/2018: Liverpool 3-3 Arsenal

14/08/2018: Arsenal 3-4 Liverpool

04/03/2017: Liverpool 3-1 Arsenal

27/08/2017: Liverpool 4-0 Arsenal

22/12/2017: Arsenal 3-3 Liverpool

Lima Laga Terakhir Arsenal

23/09/2018: Arsenal 2-0 Everton

29/09/2018: Arsenal 2-0 Watford

07/10/2018: Fulham 1-5 Arsenal

23/10/2018: Arsenal 3-1 Leicester

28/10/2018: Crystal Palace 2-2 Arsenal

Lima Laga Terakhir Liverpool

22/09/2018: Liverpool 3-0 Southampton

29/09/2018: Chelsea 1-1 Liverpool

07/10/2018: Liverpool 0-0 Mancheser City

20/10/2018: Huddersfield 0-1 Liverpool

27/10/2018: Liverpool 4-1 Cardiff

Perkiraan Susunan Pemain Arsenal vs Liverpool

Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Stephan Leichtsteiner, Shkodran Mustafi, Rob Holding, Granit Xhaka; Lucas Torreira, Aaron Ramsey; Alex Iwobi, Mesut Ozil, Pierre-Emerick Aubameyang.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Dejan Lovren, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Xherdan Shaqiri, Fabinho, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino;

Prediksi Pertandingan

Arsenal dan Liverpool sendiri memiliki rekor penyerangan yang cukup baik musim ini. Di Liga Inggris, The Gunners telah mencetak 24 gol dengan rerata 12,3 tembakan per laga. Sedangkan anak asuh Jurgen Klopp juga tidak kalah dengan torehan 16 gol dan 20 gol dan 14,5 tembakan per laga.

Jelang laga ini, tuan rumah mempunyai masalah di lini pertahanan. Pasalnya, bek sayap Hector Bellerin, Nacho Monreal, dan Sead Kolasinac masih dalam tahap pemulihan cedera jelang menjamu Liverpool.

Krisis lini pertahanan ini dapat menjadi masalah tersendiri bagi anak asuh Unai Emery. Pasalnya, lawan Arsenal kali ini memiliki penyerang berbahaya dalam sosok Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.

Khusus untuk Firmino, penyerang internasional Brasil ini punya rekor bagus melawan Arsenal dengan mencetak lima gol dan tiga assist dari enam pertemuan terakhir kedua tim.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis