Menuju konten utama
Jadwal EPL 2023 Live TV

Prediksi Chelsea vs Brighton: Jadwal EPL 2023, Skor H2H, Live TV

Prediksi Chelsea vs Brighton dalam jadwal Liga Inggris (EPL) 2023, menurut skor H2H. Live streaming Chelsea vs Brighton via Vidio, Sabtu (15/4) malam.

Prediksi Chelsea vs Brighton: Jadwal EPL 2023, Skor H2H, Live TV
Para pemain Chelsea melakukan selebrasi setelah pemain Chelsea Joao Felix mencetak gol pembuka timnya saat pertandingan sepak bola Liga Inggris antara West Ham United dan Chelsea di London, Sabtu, 11 Februari 2023. (AP Photo/David Cliff)

tirto.id - Prediksi Chelsea vs Brighton dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) 2022/2023, bisa menjadi ujian berat bagi The Blues. Digelar di Stadion Stamford Bridge, London, live streaming Chelsea vs Brighton bisa ditonton via tayangan Vidio, pada Sabtu, 15 April 2023, pukul 21.00 WIB.

Meski bakal bertindak sebagai tuan rumah, kubu Chelsea tidak terlalu difavoritkan di hadapan Brighton. The Blues baru saja keok dari Real Madrid pada leg 1 perempat final UCL. Selain itu, Chelsea juga dibayangi kekalahan pada pertemuan putaran pertama kontra Brighton pada musim ini.

Melihat kondisi termutakhir, upaya Chelsea untuk mentas dari papan tengah EPL jelas tidak mudah. Chelsea saat ini masih tertahan di urutan 11, dengan raihan 39 poin. Untuk bangkit dari keterpurukan tersebut, The Blues mesti melakukan pembenahan demi meningkatkan performa.

Prediksi Chelsea vs Brighton EPL 2023 Live TV

Tekanan berada di kubu The Blues pada pekan ke-31 Liga Inggris 2022/2023. Skuad Chelsea yang kini kembali dilatih Frank Lampard, masih saja dibayangi rentetan hasil minor. Pada 5 laga terakhir semua ajang, Chelsea sudah menelan 3 kekalahan dan hanya menuai 2 kali imbang.

Rapor merah lain juga menggenapi periode buruk Chelsea saat ini. Untuk pertama kalinya sejak Desember 1993, The Blues gagal mencetak gol dalam 4 pertandingan berturut-turut. Terkait kesulitan timnya saat ini, Frank Lampard mengakui bahwa kepercayaan diri skuad The Blues tengah rendah.

"Saya pikir para pemain harus memahami betapa bagusnya mereka, dan apa yang bisa mereka lakukan, dan mungkin kami sedikit kekurangan itu saat ini," ujar Lampard.

Deretan persoalan serta tren buruk yang dialami Chelsea saat ini, membuat The Blues kurang begitu diunggulkan ketika bersua Brighton di Liga Inggris. Tak bisa ditampik, Chelsea tengah butuh kemenangan, tapi perbaikan mental tim juga tidak kalah penting. Frank Lampard memikul 2 tugas tersebut, untuk mengembalikan Chelsea ke jalur yang tepat.

Jika dibanding Chelsea, Brighton & Hove Albion punya torehan 5 laga termutakhir yang lebih positif. Sekalipun pekan lalu The Seagulls kalah di tangan Tottenham Hotspur, sebelum itu mereka saggup membukukan 3 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Brighton di bawah asuhan Roberto De Zerbi masih menjaga kans untuk finis di zona kompetisi Eropa. Sebagai penghuni posisi 7, Brighton terpaut 7 poin dari peringkat 5 atau slot untuk tampil di Liga Europa (UEL) musim depan. Dengan jadwal sisa musim, gap tersebut masih memungkinkan dipangkas Brighton.

"Kami ambisius, kami mampu memperjuangkan tempat di Eropa musim depan, tetapi kami harus berpikir selangkah demi selangkah," ujar De Zerbi, dikutip dari laman resmi klub.

Brighton saat ini tidak hanya fokus di Liga Inggris. Usai kontra The Blues, Alexis Mac Allister dan kolega bakal melawan Manchester United di semifinal FA Cup pada pekan berikutnya. Jika mampu merebut 3 poin dari Chelsea, maka bakal jadi momentum baik untuk The Seagulls jelang FA Cup.

"Kami melawan Chelsea dan ingin menang, dan kemudian kami harus mempersiapkan diri dengan cara terbaik untuk semifinal," ucap De Zerbi.

Perkiraan Susunan Pemain Chelsea vs Brighton

Chelsea kemungkinan tetap mengandalkan sejumlah pemain terbaiknya, seperti: Kai Havertz, Sterling, dan Joao Felix. Ketiga nama tersebut bisa diplot sebagai trio di lini depan.

Tim tamu juga masih mempunyai beberapa nama andalan. Untuk sektor depan, Brighton dapat menggunakan jasa Solly March, Alexis Mac Allister, dan Kaoru Mitoma. Berikut prediksi line-up kedua tim:

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Reece James, Wesley Fofana, Kalidou Koulibaly, Marc Cucurella; Conor Gallagher, Enzo Fernández, Mateo Kovačić; Raheem Sterling, Kai Havertz, João Félix. Pelatih: Frank Lampard.

Brighton (4-2-3-1): Jason Steele; Joël Veltman, Adam Webster, Lewis Dunk, Pervis Estupiñán; Pascal Groß, Moisés Caicedo; Solly March, Alexis Mac Allister, Kaoru Mitoma; Evan Ferguson. Pelatih: Roberto De Zerbi.

Skor Head to Head (H2H) Chelsea vs Brighton

Berdasarkan 5 pertemuan termutakhir, Chelsea dan Brighton sudah 3 kali menorehkan hasil imbang. Sementara 2 laga lainnya berbagi masing-masing 1 kemenangan.

Hanya saja, kemenangan terakhir The Blues diraih pada 2020 silam. Adapun Brighton menumbangkan Chelsea pada pertemuan putaran pertama EPL musim ini.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Chelsea vs Brighton

29/10/22: Brighton & Hove Albion vs Chelsea 4 - 1

19/01/22: Brighton & Hove Albion vs Chelsea 1 - 1

30/12/21: Chelsea vs Brighton & Hove Albion 1 - 1

21/04/21: Chelsea vs Brighton & Hove Albion 0 - 0

15/09/20: Brighton & Hove Albion vs Chelsea 1 - 3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chelsea

19/03/23: Chelsea vs Everton 2 - 2

01/04/23: Chelsea vs Aston Villa 0 - 2

05/04/23: Chelsea vs Liverpool 0 - 0

08/04/23: Wolverhampton Wanderers vs Chelsea 1 - 0

13/04/23: Real Madrid vs Chelsea 2 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Brighton

16/03/23: Brighton & Hove Albion vs Crystal Palace 1 - 0

19/03/23: Brighton & Hove Albion vs Grimsby Town 5 - 0

01/04/23: Brighton & Hove Albion vs Brentford 3 - 3

05/04/23: AFC Bournemouth vs Brighton & Hove Albion 0 - 2

08/04/23: Tottenham Hotspur vs Brighton & Hove Albion 2 - 1

Live Streaming Chelsea vs Brighton di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Inggris 2022/2023 antara Chelsea vs Brighton di Stadion Stamford Bridge, dapat disaksikan melalui live streaming Vidio. Jam tayang kick-off pada Sabtu (15/4/2023), pukul 21.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Liga Inggris 2022/2023 di Vidio Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Diamond dengan biaya Rp59.000 per bulan atau Rp429.000 per tahun (mobile only), dan Rp79.000 per bulan atau Rp569.000 per tahun (all device).

Link Live Streaming Chelsea vs Brighton - Vidio

*Jadwal Liga Inggris 2022/2023 dan stasiun TV yang menayangkan laga Chelsea vs Brighton dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama