Menuju konten utama

Prediksi Bournemouth vs Swansea Piala FA 2023-24, Skor H2H, Live

Prediksi Bournemouth vs Swansea Piala FA 2023/2024: cek head to head dan perkiraan line-up. Link live streaming Bournemouth vs Swansea di mana?

Prediksi Bournemouth vs Swansea Piala FA 2023-24, Skor H2H, Live
Prediksi Bournemouth vs Swansea Piala FA 2023/2024: cek head to head dan perkiraan line-up. Link live streaming Bournemouth vs Swansea di mana? instagram/nathantjoeaon

tirto.id - Prediksi Bournemouth vs Swansea City di laga babak keempat Piala FA 2023/2024 mengarah pada kemenangan tuan rumah kendati baru saja mendapatkan hasil mengecewakan. Pertandingan di Stadion Vitality, Bournemouth pada Jumat 26 Januari 2024 pukul 02.45 WIB ini tayang melalui live streaming Vidio dan beIN Sports 1.

Baik Bournemouth maupun Swansea sebenarnya sama-sama memperoleh hasil buruk di liga masing-masing. The Cherries, julukan Bournemouth, menelan kekalahan telak 0-4 dari Liverpool di kandang sendiri dalam lanjutan Liga Inggris 2023/2024.

The Swans, julukan Swansea, juga kalah. Mereka kandas di Divisi Championship 2023/2024 pada 20 Januari lalu. Menjamu Southampton, Swansea kalah 1-3. Tidak ada obat yang lebih mujarab bagi kedua tim kecuali menang di laga ini. Apalagi, jika bisa mewujudkan hal tersebut, salah satu dari Swansea atau Bournemouth bakal lolos ke ronde 5 FA Cup.

Prediksi Bournemouth vs Swansea Piala FA 2023/2024

Duel Bournemouth vs Swansea City akan mengawali total 16 laga ronde 4 FA Cup 2023/2024. Selain laga ini, akan ada big match seperti Tottenham vs Manchester City, Chelsea vs Aston Villa, hingga duel Liverpool kontra Norwich City.

Baik Bournemouth maupun Swansea cukup optimistis merebut tiket lolos ronde 5 Piala FA. Di luar kekalahan pada akhir pekan lalu, performa The Cherries dan The Swans sebenarnya tidak terlalu buruk. Terutama Bournemouth yang sebenarnya bisa dikatakan dalam rentetan hasil positif.

Kekalahan The Cherries dari Liverpool merupakan kekalahan kedua dari 10 pertandingan terakhir semua kompetisi. Di kandang sendiri, kekalahan itu menjadi yang kedua dalam 5 partai home terakhir. Menariknya sebelum hasil minor akhir pekan lalu, kesialan terakhir Bournemouth di Vitality juga didapat dari The Reds, hanya, terjadi dalam laga Carabao Cup.

"Sekarang kami akan bermain di laga Piala FA dalam waktu dekat. Kita lihat siapa saja yang akan bisa bermain karena kedalaman skuad kami akan tipis terutama di lini belakang," kata Andoni Iraola, pelatih Bournemouth, usai laga melawan Liverpool.

Di sisi lain, Swansea mengalami kekalahan 1-3 dari Soton dalam lanjutan Divisi Championship. Kekalahan itu menjadi yang pertama bagi The Swans dari 5 pertandingan terakhir semua kompetisi.

Kekalahan itu juga mengakhiri rentetan 3 kemenangan beruntun tim asuhan Luke Williams di kandang sendiri. Dengan performa yang sebenarnya tidak buruk, Swansea masih yakin bisa melewati laga-laga ke depan, termasuk kontra Bournemouth, dengan tatapan optimistis.

"Ketika kamu bertemu tim kuat, memang akan menjadi laga sulit. Tapi, kami paham harusnya bisa berbuat lebih baik lagi. Sekarang kami memiliki deretan pertandingan sulit di depan. Kami akan bekerja keras dan coba menghapus beberapa hal buruk dalam permainan kami," ucap kiper Swansea, Carl Rushworth, dikutip laman resmi klub.

Secara pencapaian, Swansea punya sejarah yang lebih bagus di FA Cup. Klub asal Wales itu pernah menembus semifinal di musim 1925/1926 dan 1963.64. Sebaliknya, capaian terbaik Bournemouth di ajang ini adalah menembus perempat final musim 1956/57 dan 2020/21.

Prediksi Susunan Pemain Bournemouth vs Swansea City

Bournemouth masih tanpa Antoine Semenyo dan Dango Ouattara yang bermain di Piala Afrika 2024. Beberapa pemain tuan rumah lainnya seperti Max Aarons, Tyler Adams, Ryan Fredericks, Milos Kerkez, Adam Smith, dan Darren Randolph dilaporkan absen karena cedera.

Swansea juga tidak lepas dari masalah cedera. Ben Cabango dikabarkan belum fit untuk pertandingan ini. Beberapa nama lain seperti Sam Parker, Josh Ginnelly, Liam Walsh, dan Josh Key juga absen karena cedera. Sementara itu calon pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, akan berharap bisa memperoleh menit bermain di laga ini.

Bournemouth (4-2-3-1): Mark Travers; James Hill, Illya Zabarnyi, Marcos Senesi, Lloyd Kelly; Lewis Cook, Alex Scott; Philip Billing, David Brooks, Luis Sinisterra; Dominic Solanke. Pelatih: Andoni Iraola

Swansea City (3-4-2-1): Carl Rushworth; Harry Darling, Nathan Wood, Bashir Humphreys; Harrison Ashby, Josh Tymon, Charlie Patino, Matt Grimes; Liam Cullen, Jamie Paterson; Jamal Lowe. Pelatih: Luke Williams

Rekor Head to Head (H2H) Bournemouth vs Swansea City

Pertandingan ini akan menjadi duel kedua Bournemouth dan Swansea di ajang FA Cup. Pertemuan pertama mereka terjadi pada musim 2000/01 ketika The Cherries menang 2-0 di babak pertama kompetisi.

Sisa catatan pertemuan mereka terjadi di kompetisi lain entah itu di Premier League, Championship, League One, League Two, hingga Carabao Cup. Total dari 24 pertemuan, Bournemouth tercatat meraih 12 kemenangan. Swansea sendiri menang enam kali dan enam laga lain berakhir imbang.

5 Pertemuan Terakhir Bournemouth vs Swansea City:

Carabao Cup

29-08-2023: Swansea City vs Bournemouth 2-3

Championship

26-04-2022: Swansea City vs Bournemouth 3-3

06-11-2021: Bournemouth vs Swansea City 4-0

16-03-2021: Bournemouth vs Swansea City 3-0

08-12-2020: Swansea City vs Bournemouth 0-0

5 Pertandingan Terakhir Bournemouth:

Premier League

21-01-2024: Bournemouth vs Liverpool 0-4

FA Cup

06-01-2024: QPR vs Bournemouth 2-3

Premier League

31-12-2023: Tottenham Hotspur vs Bournemouth 3-1

26-12-2023: Bournemouth vs Fulham 3-0

23-12-2023: Nottingham Forest vs Bournemouth 2-3

5 Pertandingan Terakhir Swansea City:

Championship

20-01-2024: Swansea City vs Southampton 1-3

13-01-2024: Birmingham City vs Swansea City 2-2

FA Cup

07-01-2024: Swansea City vs Morecambe 2-0

Championship

01-01-2024: Swansea City vs West Bromwich 1-0

30-12-2023: Coventry City vs Swansea City 2-2

Live Streaming Bournemouth vs Swansea FA Cup 2023/2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan FA Cup 2023/24 antara Bournemouth vs Swansea City di Vitality Stadium, Bournemouth, akan tayang live di Vidio dan beIN Sports 1, Jumat 26 Januari 2024 pukul 02.45 WIB.

Untuk dapat menyaksikan FA Cup 2023-24 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, sedangkan Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590.

Berikutnya, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390.

Selain itu, Anda juga dapat menonton laga ini di beIN Sports Connect channel beIN Sports 1 dengan berlangganan paket. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp50.000, Paket Bulanan Rp45.000, dan Paket 1 Tahun Rp339.000.

Link Live Streaming Bournemouth vs Swansea FA Cup di Vidio

Link Live Streaming Bournemouth vs Swansea FA Cup di beIN Sports 1

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan FA Cup 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA FA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus