Menuju konten utama

Prediksi Bhayangkara FC vs Persija: Ujian Perdana Macan Kemayoran

Persija bakal langsung menghadapi ujian berat di GoJek Traveloka Liga 1 musim ini dengan bertandang ke markas juara bertahan.

Prediksi Bhayangkara FC vs Persija: Ujian Perdana Macan Kemayoran
Pesepakbola Persija Addison Alves De Oliviera (tengah) merayakan gol. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay.

tirto.id - GoJek Traveloka Liga 1 2018 bakal dibuka dengan big match antara Bhayangkara FC vs Persija di Stadion PTIK, Jumat (23/3/2018) pukul 18.30 WIB. Laga berat tersebut bakal menjadi ujian perdana bagi Persija.

Tampil sebagai kampiun pada turnamen pramusim Piala Presiden 2018, Persija berada dalam posisi diunggulkan dalam kompetisi musim ini. Namun, menghadapi juara bertahan di partai pembuka jelas bukan ujian mudah.

Bomber Persija, Marko Simic mengaku antusias menyambut duel melawan The Guardians. Pemain berjuluk Super Simic itu pun turut menegaskan targetnya untuk membawa Persija finis di posisi tiga besar pada klasemen akhir.

"Tentu Persija senang bisa membuka Liga 1 dan kami sudah tidak sabar untuk bermain. Sudah kami sebut berulang kali, sekitar lima sampai sepuluh kali kami tegaskan, bahwa target kami jelas: ingin finis tiga besar tahun ini dan kami akan berjuang untuk itu sekeras mungkin," tegas pemain asal Kroasia itu seperti dikutip situs resmi Liga 1.

Pernyataan Simic seolah menegaskan keseriusan Persija pada laga melawan Bhayangkara FC, sebagaimana diungkapkan pelatih Stefano Teco sebelumnya. Teco bahkan memastikan timnya sejenak bakal mengesampingkan gelaran Piala AFC dan fokus sepenuhnya pada persiapan menghadapi The Guardians.

"Sekarang kami konsentrasi penuh untuk pertandingan pekan pertama Liga 1 melawan Bhayangkara FC. Untuk menghadapi Bhayangkara FC yang merupakan juara bertahan Liga 1, Persija akan fokus penuh terhadap kekuatan sendiri," ungkap Teco.

Di lain pihak, kepercayaan skuat Bhayangkara FC tak kalah tinggi. Sempat tampil buruk pada gelaran pramusim Piala Presiden, skuat asuhan Simon McMenemy berbenah dan melakukan sejumlah perubahan. Awal pekan ini, mereka bahkan telah merampungkan perekrutan striker asal Serbia, Nikola Komazec. Kedatangan Komazec diharapkan mampu menambal kekurangan lini depan The Guardians selepas hengkangnya Ilija Spasojevic ke Bali United pada awal musim.

“Saya sudah banyak berbicara dengan teman-teman asal Serbia. Srdan Lopicic teman baik saya, Ilija Spasosevic pernah bermain bersama saya di timnas usia muda. Walau saya baru sampai di Indonesia, tetapi saya sudah siap untuk bermain," tandas Komazec.

Jika berkaca dari lima head to head terakhir kedua tim di semua kompetisi, Persija dan Bhayangkara FC sama-sama diunggulkan. Kedua tim sama-sama dua kali saling mengalahkan, sementara satu laga lain berakhir imbang.

Lima head to head terakhir Bhyangkara FC vs Persija

12/11/2017Liga 1Bhayangkara FC1-2Persija Jakarta
29/7/2017Liga 1Persija Jakarta1-0Bhayangkara FC
16/2/2017Piala Presiden Persija Jakarta0-1Bhayangkara FC
27/11/2016Liga 1Persija Jakarta1-1Bhayangkara FC
30/07/2016Liga 1Bhayangkara FC2-1Persija Jakarta

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan