Menuju konten utama
Liga 1 2020

Prediksi Bhayangkara FC vs Persija: Ezechiel & Renan Jadi Ancaman

Laga Bhayangkara FC vs Persija dalam pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 diselenggarakan pada Sabtu (14/3/2020).

Prediksi Bhayangkara FC vs Persija: Ezechiel & Renan Jadi Ancaman
Bhayangkara FC akan menghadapi Persija di pekan 3 Liga 1 2020. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra/hp.

tirto.id - Laga Bhayangkara FC vs Persija dalam pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 diselenggarakan pada Sabtu (14/3/2020) pukul 18.30 WIB di Stadion PTIK, Jakarta. Melawan The Guardian, Ezechiel Ndouasel dan Renan Silva bakal menjadi ancaman bagi tim Macan Kemayoran.

Persija akan menghadapi Bhayangkara FC dalam penampilan keduanya. Sebelumnya, duel kontra Persebaya pada pekan kedua terpaksa ditunda akibat virus Corona. Meskipun kali ini pertandingan digelar di Jakarta, namun status laga adalah tanpa penonton.

Berbicara terkait kekuatan tuan rumah, Persija sudah mempelajari kemampuan sang lawan. Pelatih Sergio Farias menuturkan, Ezechiel N'Douassel dan Renan Silva patut diwaspadai oleh anak asuhnya.

Artinya, eks striker Persib Bandung serta mantan penggawa Persija tersebut berpotensi memberikan ancaman bagi skuat Macan Kemayoran yang bakal tampil di kandang lawan.

"Kita harus tahu lawan bermain seperti kita mengenal Persija. Tim pelatih telah melakukan analisa kepada tim lawan dan begitupun sebaliknya," beber Farias, dilansir laman resmi klub, Kamis (12/3).

"Bhayangkara FC punya teknik yang bagus. Mereka punya Ezechiel dan Renan, mereka adalah pemain bagus sehingga kita harus waspada 90 menit. Namun dalam dua pertandingan terakhir mereka belum meraih kemenangan, kami akan manfaatkan ini untuk meraih hasil maksimal," tambah pelatih asal Brasil ini.

Sementara juru taktik Bhayangkara FC, Paul Munster, sebelumnya sempat menyatakan rasa kecewa. Pasalnya, tim asuhannya gagal menang ketika meladeni Persik di markas lawan.

"Memang dari segi hasil, sedikit mengecewakan. Tapi paling tidak di laga ini [melawan Persik] kita tidak kalah. Yang bagus, kita tetap bisa fight dan berjuang menyamakan kedudukan. Tapi seharusnya di laga ini kita bisa memenangkannya," ujar Munster, dikutip laman resmi klub, Jumat (6/3).

The Guardian sendiri hingga kini memang belum terkalahkan selama dua penampilan awal dengan selalu bermain imbang. Yakni skor 0-0 melawan Persiraja dan 1-1 menghadapi Persik yang keduanya terjadi di kandang lawan.

Artinya, duel menjamu Persija pun bakal menjadi peluang besar bagi Bhayangkara FC untuk meraih kemenangan perdana musim ini. Apalagi Saddil Ramdani dan kawan-kawan akan bermain di kandang sendiri kali ini.

Prediksi Jalannya Laga

Renan Silva menjadi satu-satunya pemain Bhayangkara FC yang sudah melesakkan gol hingga kini. Diprediksi, kerja samanya dengan Ezechiel di sektor depan bakal menjadi kunci permainan bagi The Guardian. Meskipun mereka juga masih memiliki Andik Vermansah dan Saddil Ramdani dari kedua sisi sayap.

Sementara Persija bakal tetap mengandalkan Marko Simic sebagai ujung tombak tunggal. Satu gol yang disumbangkan dalam kemenangan 3-2 atas Borneo FC menjadi bukti bahwa penyerang asal Kroasia ini masih tajam.

Dengan kemampuan kedua sayap yang berpeluang dihuni oleh Riko Simanjuntak dan Osvaldo Haay, Macan Kemayoran berpotensi mampu mengimbangi kekuatan tuan rumah.

Perkiraan Susunan Pemain

Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho Raharjo; Lee Won Jae, Achmad Jufriyanto, I Putu Gede, Ruben Karel Sanadi; Guy Herve, TM Ichsan, Adam Alis; Renan Silva, Saddil Ramdani, Ezechiel N'Douassel.

Persija (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, Alfath Fathier; Tony Sucipto, Rohit Chand, Evan Dimas; Riko Simanjuntak, Osvaldo Haay, Marko Simic.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya