Menuju konten utama
BRI Liga 1 2021-2022

Prediksi Bali United vs Arema, Jadwal Liga 1 di Indosiar, Klasemen

Prediksi Bali United vs Arema FC, jadwal BRI Liga 1 2021-2022, Selasa (15/3), live Indosiar dan Vidio pukul 17.00 WIB, & klasemen terbaru. 

Prediksi Bali United vs Arema, Jadwal Liga 1 di Indosiar, Klasemen
Pesepakbola Bali United, Willian Pacheco. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/rwa.

tirto.id - Prediksi Bali United vs Arema FC dalam jadwal BRI Liga 1 2021-2022 berpotensi sengit demi persaingan di klasemen. Siaran langsung pertandingan pekan 31 ini dihelat pada Selasa (15/3/2022) di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, dan dapat disaksikan via Indosiar dan live streaming Vidio mulai pukul 17.00 WIB.

Posisi Bali United sebagai pemimpin klasemen sementara Liga 1 2021-2022 mulai terancam oleh Persib Bandung. Laskar Tridatu dan Maung Bandung kini sama-sama memiliki 66 poin. Bali United berpeluang menjauh jika mampu mengalahkan Arema FC.

Di sisi lain, Arema FC juga masih turut memanaskan persaingan gelar juara. Tim Singo Edan saat ini menempati peringkat 5 klasemen sementara dan tertinggal 8 angka di belakang Bali United yang berturut-turut dikuntit oleh Persib, Bhayangkara FC, dan Persebaya Surabaya.

Apabila bisa menumbangkan Bali United, Arema FC dapat memangkas selisih poin dan menghidupkan kembali asa merengkuh juara. Maka, arek-arek Malang diprediksi tampil mati-matian saat meladeni Laskar Tridatu nanti.

Prediksi Bali United vs Arema: Jadwal Liga 1 2021/2022 Live TV

Bali United berpeluang melanjutkan rekor impresif saat melawan Arema. Serdadu Tridatu tidak terkalahkan selama 13 partai terakhir, termasuk 7 kemenangan beruntun sebelum bertemu Singo Edan.

Pelatih Bali United, Stefano "Teco" Cugurra, menyatakan pasukannya mewaspadai Arema FC. Sebagai tim yang juga pernah memegang rekor kemenangan yang cukup panjang di Liga 1, Arema dianggap mempunyai kualitas tersendri.

"Kami harus memikirkan pertandingan terdekat melawan Arema FC. Dengan waktu istirahat yang kami punya, semoga kami bisa dalam kondisi yang bagus," ujar eks pelatih Persija Jakarta asal Brasil ini, dikutip laman resmi klub.

"Arema FC adalah tim bagus dan kuat yang pernah mencatatkan rekor kemenangan di Liga 1 dengan beberapa pertandingan tanpa kekalahan," tambahnya.

"Saya pikir mereka adalah tim kuat dan kami respek. Pada putaran pertama kami seri dan kami harus kerja keras melawan mereka yang punya banyak pemain bagus," sambung Teco.

Sementara Arema bakal menjalani laga dengan situasi yang kurang kondusif menyusul kekalahan 1-2 atas Persib pada Rabu (9/3) lalu. Klub asuhan Eduardo Almeida itu sempat memimpin lewat gol Jayus Hariono. Akan tetapi, brace Bruno Cantanhede memastikan kemenangan Persib.

Dendi Santoso dan kawan-kawan kini akan meladeni tim penguasa liga lainnya jelang berakhirnya kompetisi. Untuk bisa menjaga asa juara, Arema perlu kembali lagi ke jalur kemenangan.

Tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan lagi, para pemain Arema diprediksi bakal menunjukkan perlawanan yang cukup keras agar bisa mengamankan angka penuh atas Bali United.

Perkiraan Susunan Pemain Bali United vs Arema FC

Bali United yang tanpa Eber Bessa karena akumulasi kartu kuning diprediksi bakal memasang Fadil Sausu atau Sidik Saimima sebagai penggantinya. Di lini depan, Serdadu Tridatu akan kembali bertumpu pada ketajaman trio Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, serta Ilija Spasojevic.

Sementara Tim Singo Edan diyakini meladeni dengan tetap bermain terbuka. Artinya, saling jual beli serangan berpeluang tersaji di atas rumput hijau.

Untuk lini depan depan, pelatih Eduardo Almeida diproyeksikan akan tetap menampilkan 4 pemain dengan tipikal menyerang: Carlos Fortes, Dendi Santoso, Muhammad Rafli, dan Dedik Setiawan.

Bali United (4-3-3): Nadeo Argawinata; Gavin Kwan Adsit, Leonard Tupamahu, Willian Pachecho, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Rizky Pellu, Fadil Sausu; Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic. Pelatih: Stefano "Teco" Cugurra.

Arema FC (4-2-3-1): Adilson Dos Santos; Diego Michiels, Sergio Silva, Fabiano Rosa Beltrame, Johan Alfarizi; Renshi Yamaguchi, Jayus Hariono; Dendi Santoso, Muhammad Rafli, Dedik Setiawan; Carlos Fortes | Pelatih: Eduardo Almeida.

Skor Head to Head (H2H) Bali United vs Arema

Berdasarkan skor head to head, kedua kubu sama-sama mengemas 2 kemenangan selama 5 pertandingan paling aktual.

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim

05/12/21 Arema vs Bali United 0 - 0

16/12/19 Arema vs Bali United 3 - 2

24/08/19 Bali United vs Arema 2 - 1

20/10/18 Arema vs Bali United 3 - 1

18/05/18 Bali United vs Arema 1 - 0

5 Laga Terakhir Bali United

20/02/22 PSIS vs Bali United 0 - 1

24/02/22 Bali United vs Persipura 4 - 1

01/03/22 Persela vs Bali United 1 - 2

06/03/22 Bali United vs Persija 2 - 1

11/03/22 Persiraja vs Bali United 0 - 1

5 Laga Terakhir Arema

18/02/22 Arema vs Madura United 1 - 0

23/02/22 Persebaya vs Arema 1 - 0

27/02/22 Arema vs Persik 0 - 1

05/03/22 Barito Putera vs Arema 1 - 2

09/03/22 Arema vs Persib 1 - 2

Klasemen Liga 1 2021/2022

Tim Main Menang Poin
Bali United 30 20 66
Persib 31 20 66
Bhayangkara 30 17 59
Persebaya 30 17 58
Arema 30 16 58
Borneo 30 12 45
Persija 30 10 41
PSIS 30 9 39
Persik 30 9 37
Persita 30 9 37
Madura United 30 8 35
Persikabo 31 8 34
PSM 30 7 34
PSS 30 8 33
Barito 30 7 28
Persipura 30 6 24
Persela 30 3 20
Persiraja 30 2 13

Live Streaming Bali United vs Arema: Jam Tayang Indosiar

Jika tidak ada perubahan, live streaming pertandingan Bali United vs Arema dapat diakses melalui Vidio pada Selasa (15/3/2022) kick-off mulai pukul 17.00 WIB. Duel di Stadion Ngurah Rai ini juga disiarkan langsung Indosiar.

Para penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Vidio Premier dengan biaya Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun, untuk menonton live streaming Liga 1 di Vidio.

Dengan berlangganan paket Vidio Premier, pemirsa bisa menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1 Indonesia, Liga 2 Indonesia, LaLiga Spanyol, Serie A Italia, dan lain sebagainya.

Link Live Streaming Bali United vs Arema Indosiar

Link Live Streaming Bali United vs Arema Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya