Menuju konten utama

Prediksi Arsenal vs Bayern Munchen di International Champions Cup

Laga Arsenal vs Bayern Munchen akan tersaji dalam turnamen pramusim International Champions Cup 2019 di Stadion Dignity Health Tennis Center, Amerika Serikat, Kamis (18/7/2019) pukul 10.00 WIB.

Prediksi Arsenal vs Bayern Munchen di International Champions Cup
Pelatih Arsenal Unai Emery tersenyum sebelum pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris. AP Photo / Tim Ireland

tirto.id - Turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2019 menghadirkan laga seru Arsenal vs Bayern Munchen di Stadion Dignity Health Tennis Center, Amerika Serikat, Kamis (18/7/2019) pukul 10.00 WIB. Dua raksasa Eropa ini akan saling berebut kemenangan dalam edisi ke-7 turnamen pramusim ini.

Di atas kertas, Die Roten memang lebih diunggulkan dibandingkan Arsenal. Musim lalu, anak asuh Niko Kovac sukses merengkuh gelar Bundesliga Jerman. Di kancah Eropa, Bayern menembus babak 16 Besar Liga Champions sebelum dikalahkan Liverpool yang kemudian menjadi juara.

Sedangkan di pihak Arsenal, skuat asuhan Unai Emery hanya mampu finis di peringkat kelima Liga Ingris. Alhasil, The Gunners pun dipastikan tersingkir dari Liga Champions musim depan. Di kancah Eropa, Arsenal menorehkan prestasi yang lebih baik dengan menembus final Liga Europa sebelum dikalahkan Chelsea di partai puncak.

Jika menilik head-to-head kedua tim, Bayern pun unggul atas The Gunners. Di kompetisi resmi, tepatnya di Liga Champions, Robert Lewandowski dan kolega menang tiga kali beruntun atas Arsenal. Bahkan, berdasarkan tiga kemenangan tersebut, Bayern menorehkan agregat skor hingga 15-3.

Pihak Arsenal sendiri sedang mengalami masalah internal dengan penolakan Laurent Koscielny, yang merupakan kapten tim, untuk menyertai skuad The Gunners tur ke Amerika Serikat. Hal tersebut membuat pos kapten Arsenal diprediksi akan dijabat Granit Xhaka untuk laga melawan Bayern.

Jika menilik manuver di bursa transfer, sang juara Bundesliga Jerman juga lebih sukses dibandingkan Arsenal. Hingga hari ini, Bayern sudah mendapat tanda tangan Lucas Hernandez, Benjamin Pavard, Jann-Fiete Arp, dan Marco Friedl. Empat pemain tersebut merupakan pemain muda yang potensial dikembangkan Niko Kovac.

Dalam tur ke Amerika Serikat, pelatih asal Kroasia tersebut membawa dua di antara rekrutan anyarnya, yaitu Benjamin Pavard dan Jann-Fiete Arp. Sedangkan Lucas Hernandez harus menjalani perawatan cedera dan Marco Friedl tidak dibawa bersama skuad.

Sementara itu, The Gunners baru merampungkan transfer satu pemain, yaitu Gabriel Martinelli dari Ituano FC. Penyerang asal Brasil ini pun baru berusia 16 tahun dan kemungkinan belum akan masuk tim utama Arsenal. Padahal, di musim panas ini, Arsenal telah melepas beberapa pemain senior seperti Aaron Ramsey, Danny Welbeck, dan Stephan Lichtsteiner.

Meskipun demikian, Arsenal tetap optimistis jelang melakoni laga pramusim kontra Bayern. Hal ini ditegaskan oleh Granit Xhaka, wakil kapten The Gunners. Gelandang asal Swiss ini mengaku optimistis untuk meriah prestasi lebih baik di tahun kedua bersama Unai Emery.

"Kami kalah di final [Liga Europa 2018/2019], laga yang besar bagi kami, tetapi ini baru tahun pertama kebersamaan kami [dengan Emery]. Sekarang tahun kedua dan saya menanti untuk menorehkan musim yang lebih baik dibanding musim lalu," ucap Xhaka dilansir laman resmi Arsenal.

Baca juga artikel terkait ICC 2019 atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Sepakbola
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis