Menuju konten utama

Prabowo Sebut Kwik Kian Gie Siap Jadi Penasihat Ekonomi

Prabowo mengatakan, salah satu pakar ekonomi yang akan bergabung dalam timnya adalah Kwik Kian Gie.

Prabowo Sebut Kwik Kian Gie Siap Jadi Penasihat Ekonomi
Jumpa pers usai pertemuan antara pasangan Prabowo-Sandiaga Uno dengan Partai Demokrat yang diwakilkan Agus Harimurti di kediaman SBY, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/9/18). tirto.id/Hafitz Maulana

tirto.id - Bakal calon presiden Prabowo Subianto mengaku sedang fokus mempersiapkan program-program penguatan ekonomi. Untuk menyusun program tersebut, kata Prabowo, sudah ada beberapa ekonom yang siap bergabung ke dalam timnya.

"Yang sudah menyatakan ingin bantu kami, Pak Kwik Kian Gie, walaupun beliau PDIP, tapi demi kepentingan negara, beliau ingin jadi penasihat saja," kata Prabowo di Rumah SBY, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/9/2018) malam.

Prabowo mengaku dengan lapang dada menerima keinginan Kwik untuk bergabung, lantaran menurutnya, demi kepentingan bangsa tak melihat latar belakang partai.

"Beberapa lagi di kami ada mantan menteri keuangan, mantan gubernur BI dua. Jadi kami kumpulkan semua," kata Prabowo.

Selain itu, Prabowo menyatakan bakal mengajak beberapa ekonom muda untuk menjadi tim penasihat ekonominya.

"Sekali lagi the best brain, putra putri bangsa yang terbaik," kata Prabowo.

Prabowo bersama pendampingnya, Sandiaga Uno mengunjungi rumah Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk melakukan rapat tertutup perihal strategi pemenangan di Pilpres 2019.

Pertemuan berlangsung selama lebih kurang dua jam dari pukul delapan malam sampai pukul sepuluh malam. Ini merupakan pertemuan pertama antara SBY dan Prabowo setelah Demokrat menyatakan dukungan kepada pasangan Prabowo-Sandiaga.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Alexander Haryanto