Menuju konten utama

PPDB Pemalang SMP 2021: Jadwal & Alur di pemalang.siap-ppdb.com

Jadwal PPDB Pemalang untuk jenjang SMP jalur zonasi dibuka mulai 24 Juni sampai dengan 26 Juni 2021

PPDB Pemalang SMP 2021: Jadwal & Alur di pemalang.siap-ppdb.com
Ilustrasi Pendaftaran Online. foto/IStockphoto

tirto.id - Pendaftaran PPDB Pemalang untuk jenjang SMP jalur zonasi dibuka mulai 24 Juni sampai dengan 26 Juni 2021. Pendaftaran dilakukan secara online melalui link website https://pemalang.siap-ppdb.com/ atau di sekolah penyelenggara PPDB.

Untuk jadwal pengumuman dan hasil PPDB Pemalang SMP dapat dilihat mulai tanggal 30 Juni 2021, baik secara online maupun di sekolah masing-masing.

Penerimaan siswa baru PPDB Pemalang SMP dilaksanakan melalui 4 jalur, yaitu zonasi, afirmasi, perpindah orang tua, dan prestasi. Untuk jalur zonasi, ketentuannya adalah sekolah wajib menerima calon Peserta Didik Baru yang berdomisili dalam zona paling sedikit 50% (lima puluh persen) dari jumlah total keseluruhan peserta didik yang diterima.

PPDB jenjang SMP pada sekolah yang diselenggarakan pemerintah daerah dilaksanakan melalui Sistem Daring/online (Dalam Jaringan) dengan kegiatan sebagai berikut :

  • Setiap calon peserta didik baru yang mendaftar ke SMP melalui sistem Daring dapat memilih pilihan maksimal 2 (dua) sekolah sesuai dengan sebaran zonasinya;
  • Pelaksanaan pendaftaran PPDB Sistem Daring melalui situs www.pemalang.siap-ppdb.com atau datang ke sekolah penyelenggara PPDB sistem daring;
  • Semua calon peserta didik baru yang telah melakukan pendaftaran secara daring, mencetak Tanda Bukti Pendaftaran (TBP) online;
  • Pendaftar yang telah mencetak tanda bukti pendaftaran melakukan verifikasi ke sekolah pilihan pertama dengan membawa dokumen persyaratan yang telah ditentukan;
  • Calon peserta didik baru secara daring yang telah melakukan verifikasi pendaftaran akan mendapatkan Tanda Bukti Verifikasi (TBV) pendaftaran;
  • Setiap calon peserta didik baru hanya memiliki satu kali kesempatan melakukan verifikasi pendaftaran;
  • Jurnal pendaftaran peserta didik baru dapat dilihat di situs www.pemalang.siap-ppdb.com atau sekolah penyelenggara PPDB;
  • Calon peserta didik baru yang tidak masukpassing grade di sekolah yang dipilih saat proses seleksi berlangsung dapat mengundurkan diri dengan mencabut berkas pendaftaran.

Persyaratan Peserta PPDB Pemalang SMP

  1. Memiliki Ijazah atau surat tanda tamat belajar SD/MI atau bentuk lain yang sederajat;
  2. Berusia setinggi – tingginya 15 tahun terhitung pada tanggal 1 Juli 2021;
  3. Akta Kelahiran; atau
  4. Surat keterangan lahir yang dikeluarkan oleh kepala desa/lurah;
  5. Kartu Keluarga yang diterbitkan paling lambat 1 (satu) tahun sebelum pelaksanaan PPDB;
  6. Atau Keterangan Domisili apabila Kartu Keluarga tidak memiliki karena keadaan tertentu (bencana alam dan/atau bencana sosial) yang diterbitkan paling lambat 1 (satu) tahun sebelum dikeluarkannya surat keterangan domisili.
Berkas pendaftaran yang diserahkan meliputi:

  • Formulir pendaftaran yang telah diisi, ditandatangani oleh calon peserta didik dan orang tua/wali;
  • Fotokopi ijazah SD/MI/SDLB/Program Kejar Paket A yang dilegalisasi. (Apabila Ijazah belum jadi bisa menggunakan surat keterangan lulus);
  • Fotokopi akta kelahiran dengan menunjukan aslinya; atau surat kelahiran yang dilegalisir oleh lurah/kepala desa setempat;
  • Fotokopi kartu keluarga dilegalisir oleh lurah/kepala desa setempat;
  • Pasfoto ukuran 3 X 4 cm, sebanyak 2 lembar (hitam-putih atau berwarna).

Jadwal pelaksanaan PPDB di Kabupaten Pemalang Periode 2021/2022.

KEGIATANLOKASIHARI/TGLWAKTU
Pendaftaran onlineOnline24 - 26 Juni 202108:00 - 13:00 WIB
VerifikasiSekolah24 - 26 Juni 202108:00 - 14:00 WIB
Analisis dan pengesahanSekolah28 - 29 Juni 202108:00 - 14:00 WIB
Pengumuman hasil seleksiOnline dan Sekolah30 Juni 202100:00 WIB
Daftar ulangSekolah diterima1 - 3 Juli 202108:00 - 12:00 WIB

Baca juga artikel terkait PPDB atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Iswara N Raditya