Menuju konten utama

Piala Dunia 2018: Pelatih Australia Sebut Prancis Calon Juara

Pelatih Timnas Australia, Bert van Marwijk menyebut Prancis sebagai kandidat kuat juara Piala Dunia 2018.

Piala Dunia 2018: Pelatih Australia Sebut Prancis Calon Juara
Pelatih Timnas Australia, Bert van Marwijk. REUTERS/Fabian Bimmer

tirto.id - Jelang bergulirnya Piala Dunia 2018, pelatih Timnas Australia, Bert van Marwijk menyebut Prancis sebagai kandidat kuat juara dunia. Pada fase grup mendatang, Perancis sendiri merupakan salah satu lawan Australia di Grup C.

"Saya tidak menyampaikan kepada Anda hal yang baru, bahwa grup ini [Grup C] adalah grup yang sangat sulit, mungkin salah satu yang terketat di Piala Dunia. Terutama Prancis, dan kita melihatnya pada laga melawan Kolombia [bulan Maret] mereka memiliki tim yang kuat dan peluang besar menjuarai Piala Dunia," tutur Marwijk seperti dikutip situs resmi FIFA.

Marwijk tidak mengatakan performa impresif Prancis di laga uji coba terakhir sebagai satu-satunya alasan. Menurutnya, hal lain yang menempatkan Perancis sebagai tim unggulan adalah keberadaan pemain-pemain yang cepat, kreatif, dan kuat. Eks pelatih Timnas Belanda itu bahkan tak ragu menyebut pemain muda Les Blues, Kylian Mbappe sebagai salah satu yang terbaik di dunia saat ini.

"Mereka memiliki pemain yang cepat dan kreatif, kuat secara fisik, dan mereka memiliki salah satu pemain terbaik di dunia saat ini dalam diri Mbappe," imbuh Marwijk.

Di Grup C, selain Prancis, Australia juga bakal berhadapan dengan Peru dan Denmark. Namun, untuk saat ini Marwijk enggan mengomentari dua rival lain. Ia menegaskan jika saat ini fokus timnya hanya untuk menghadapi laga pembuka melawan Les Bleus.

"Saya memilih tidak membicarakan [dua] tim lain karena kami sedang berkonsentrasi untuk satu hal, dan itu adalah pertandingan pertama [melawan Prancis]. Tujuan kami adalah bertahan di putaran pertama, dan saya rasa kami punya peluang. Jika tidak, tentu saya tak akan melakukan pekerjaan [melatih] ini," tandas Marwijk.

Jika menimbang ranking Timnas resmi versi FIFA pada Jumat (18/5/2018), Australia berada dalam posisi lebih rendah dari lawan-lawannya. Saat ini mereka menempati peringkat 40 dunia, terpaut jauh dari lawan-lawannya yang masuk di 20 besar. Peru dan Denmark misalnya, mereka berurutan menempati peringkat 11 dan 12 dunia. Sementara Prancis menempati posisi lebih baik, yakni di urutan ketujuh.

Australia dijadwalkan menghadapi Perancis di laga pembuka pada Sabtu (16/6/2018) di Kazan Arena. Lima hari kemudian, mereka bakal menantang Denmark sebelum berhadapan dengan Peru pada laga pamungkas fase grup, Selasa (26/6/2018).

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan